5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatan

Bisa ngilangin stres juga lho

Meski menyeramkan dan bikin orang merinding saat menontonnya, namun ternyata nonton film horor juga memiliki banyak manfaatnya lho kesehatan. Penasaran apa saja manfaat nonton horor untuk kesehatan? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Meningkatkan kekebalan tubuh

5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatanmedcom.id

Manfaat nonton horor yang pertama adalah dapat meningkatkan kekebalan tubuh, mengapa bisa? Karena rasa panik dan takut saat nonton film horor, membuat sirkulasi darah dan sel darah putih menjadi meningkat, sehingga mampu untuk melawan infeksi bakteri jahat yang akan masuk ke dalam tubuh.

2. Mengatasi stres

5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatanhellosehat.com

Nonton film horor gak hanya bisa meningkatkan sistem kekebalan saja lho, namun juga bisa mengatasi stres maupun depresi. Berdasarkan sebuah study yang dilakukan di kota New York, nonton film horor akan memberikan pengalaman bagi seseorang dalam mengendalikan emosinya, hingga bisa mengatasi stres yang dialami orang tersebut dalam kesehariannya. Orang yang sedang mengalami stres, dan ketakutan beranggapan bahwa dengan menonton film horor, membuatnya bisa mengatasi masalah psikologis tersebut.

Baca Juga: 9 Film Horor Terbaik Setiap Dekade yang Wajib Kamu Tonton, Merinding!

3. Membakar kalori

5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatanbolmutpost.com

Tak hanya bisa mengatasi stres saja, nonton film horor juga bisa membakar kalori yang ada dalam tubuh lho. Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan di University of Westminster, dengan menonton film horor selama 90 menit, dapat membakar 113 kalori, yang ternyata setara dengan kalori yang terbakar saat berjalan kaki selama 30 menit.

Selain itu, nonton film horor juga bisa meningkatkan hormon adrenalin lho, dengan meningkatnya hormon ini akan membuat kalori pada tubuhmu menjadi cepat terbakar, sehingga semakin lama kamu nonton film horor, maka akan semakin besar juga kalori yang akan terbakar. Tentu hal ini menjadi kabar yang baik bagi penderita obesitas dan orang yang sedang menjalankan diet.

4. Baik untuk kesehatan otak

5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatandiginomica.com

Ternyata nonton film horor juga baik lho untuk kesehatan otak, mengapa? Karena nonton film dapat memicu otak untuk melepaskan senyawa kimia pada otak seperti serotonin, dopamin dan juga glutamat. Selain itu, saat nonton film horor, hormon adrenalin pada tubuh kamu akan mengalami pelepasan yang ternyata memiliki efek anestesi yang mirip seperti obat. Hormon ini baik lho untuk kesehatan mentalmu, karena dapat mengatasi stres yang sedang kamu alami.

5. Mengatasi gangguan kecemasan

5 Manfaat Mengejutkan Nonton Film Horor Bagi Kesehatanpexels.com/austin guevara

Ternyata selain dapat mengatasi stres, nonton film horor juga dapat mengatasi gangguan kecemasan lho, mengapa? Karena menonton film horor dapat memberikan peluang pada otak untuk mengatasi kecemasan dan melepaskan ketegangan. Selain itu, rasa cemas yang ditimbulkan gara-gara nonton film, memiliki hubungan yang positif dengan beberapa bagian otak, sehingga nonton film horor juga dapat meningkatkan kesehatan otak.

Nah, ternyata nonton film horor itu gak selalu berakibat buruk bukan bagi kesehatan?

Baca Juga: Menegangkan, 7 Film Genre Horor Terbaru ini Bikin Bulu Kuduk Berdiri

Eliza Ustman Photo Verified Writer Eliza Ustman

'Menulislah dengan hati, maka kamu akan mendapatkan apresiasi yang lebih berarti'

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya