9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguran

Keguguran dapat terjadi pada 15 persen perempuan hamil

Keguguran adalah salah satu hal yang tidak diinginkan pada ibu hamil. Meski begitu, diperkirakan sekitar 15 persen ibu hamil mengalaminya. Berbagai cara pun dilakukan ibu hamil untuk mengupayakan kehamilannya senantiasa sehat dan terhindar dari risiko keguguran.

Penyebab keguguran sendiri beragam. Ada yang tidak bisa dicegah, misalnya keguguran karena kelainan kromosom, tetapi ada pula faktor risiko keguguran yang bisa dicegah atau diminimalkan.

Nah, demi mencegah keguguran dan kehamilan selalu sehat hingga saat persalinan nanti, ibu hamil bisa melakukan cara-cara berikut ini.

1. Menjaga kebersihan, terutama tangan

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi mencuci tangan dengan sabun (indianapublicmedia.org)

Beberapa infeksi dapat menyebabkan keguguran. Karenanya, menjaga kebersihan sangat penting bagi ibu hamil. Ibu hamil mesti rajin cuci tangan karena tangan bisa mengandung banyak bakteri dan virus yang bisa berisiko bagi kandungan.

Selain itu, menjaga jarak dengan orang yang sedang sakit juga penting sebagai langkah pencegahan.

Dilansir Verywell Family, untuk menjaga kebersihan tangan secara optimal, cuci tangan harus dilakukan setidaknya selama 20 detik dengan sabun dan air hangat bila memungkinkan. Selain itu, cuci tanganlah pada waktu-waktu ini:

  • Sebelum dan sesudah makan
  • Setelah menggunakan kamar kecil
  • Ketika berada di sekitar orang yang sedang sakit
  • Setelah menyentuh barang-barang yang rentan mengandung bakteri dan virus seperti uang, gagang pintu, keranjang atau kereta belanja, dan lain sebagainya

2. Melakukan pemeriksaan prenatal

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi pemeriksaan prenatal (giffordhealthcare.org)

Sebelum hamil, sebaiknya mulailah pemeriksaan prakelahiran atau prenatal dengan mengunjungi dokter kandungan agar seseorang yang ingin hamil benar-benar dapat siap dengan kehamilannya kelak.

Mengutip Parents, dokter mungkin akan meninjau riwayat kesehatan, menanyakan seputar gaya hidup, dan melakukan pemeriksaan tahunan bila diperlukan. Sampel darah juga dapat diperiksa untuk melihat golongan darah, faktor Rh, serta kekebalan terhadap cacar air dan campak.

3. Memastikan kebutuhan asam folat terpenuhi

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi sumber asam folat pada makanan (archyde.com)

Mengonsumsi asam folat yang cukup sangat penting untuk semua perempuan yang ingin maupun sedang hamil. Seperti dijelaskan di laman Healthline, penelitian merekomendasikan ibu hamil untuk mendapat asupan 400 mikrogram (mcg) asam folat setiap harinya. Ini dibutuhkan untuk meminimalkan risiko cacat lahir, seperti spina bifida dan masalah lain yang bisa menyebabkan keguguran.

Baca Juga: Seberapa Penting Suplemen Asam Folat untuk Ibu Hamil?

4. Makan dengan benar

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi ibu hamil menjaga makan (freepik.com/skawee)

Selain bergizi seimbang, pola makan ibu hamil juga perlu dijaga sebaik mungkin. Mungkin kamu sudah pernah mendengar pantangan pada ibu hamil, seperti tidak boleh makan daging yang kurang matang, keju yang tidak dipasteurisasi, dan lain-lain.

Perbanyaklah konsumsi buah dan sayuran karena ini bisa secara signifikan mengurangi risiko keguguran pada ibu hamil, mengutip Parents.

5. Menurunkan berat badan sebelum hamil

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi menurunkan berat badan (pexels.com/Public Domain Pictures)

Obesitas ataupun kelebihan berat badan dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, termasuk komplikasi kesehatan seperti kelahiran prematur, preeklamsia, diabetes gestasional, dan semua jenis keguguran. Dengan kata lain, perempuan dengan obesitas memiliki risiko keguguran yang lebih tinggi dibanding dengan perempuan yang berat badannya ideal.

Maka dari itu, sebelum hamil sebaiknya perempuan memperhatikan berat badannya terlebih dulu. Bila kelebihan berat badan, berusahalah untuk menurunkannya. Untuk lebih amannya, konsultasikan program penurunan berat badan dengan dokter untuk meningkatkan keberhasilan dalam mencapai berat badan sehat, yang nantinya juga berkontribusi pada kehamilan yang sehat.

6. Tes setelah keguguran

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi perempuan yang mengalami keguguran (utswmed.org)

Ibu hamil yang mengalami keguguran terlambat atau sudah mengalami keguguran yang berulang sebaiknya menjalankan tes agar alasan keguguran tersebut dapat diketahui.

Memang, penyebab keguguran tidak selalu bisa diidentifikasi. Namun, bila penyebabnya adalah kelainan pada rahim atau atau infeksi, dokter bisa memberikan perawatan yang bisa mengurangi risiko keguguran pada kehamilan berikutnya, mengutip Tommy's.

Baca Juga: 5 Dampak Keguguran bagi Kondisi Psikis Perempuan

7. Berhenti merokok dan minum minuman keras

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi minum alkohol (pixabay.com/Concord90)

Perokok dan peminum alkohol yang ingin hamil harus segera menghentikan kebiasaan tersebut. Merokok dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit yang berbahaya, dan pada perempuan, rokok ini dapat meningkatkan risiko kemandulan dan/atau keguguran, bayi lahir mati, kelahiran prematur, bayi yang lahir memiliki berat badan rendah, dan sindrom kematian bayi mendadak (SIDS).

Minum alkohol, terutama selama hamil, bisa meningkatkan risiko sindrom alkohol janin, bayi lahir mati, serta keguguran, terutama apabila konsumsi alkohol dilakukan secara rutin dan berlebihan, dilansir Verywell Family.

8. Berhubungan seks yang aman

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi seks (IDN Times/Mardya Shakti)

Melakukan seks yang aman sebaiknya dilakukan oleh perempuan yang sedang mencoba untuk hamil. Sebab, seperti yang dijelaskan di laman Healthline, beberapa penyakit menular seksual bisa menyebabkan komplikasi saat hamil, termasuk keguguran.

Sebelum mencoba untuk hamil, perempuan dan pasangannya dianjurkan untuk melakukan tes untuk mendeteksi penyakit menular seksual. Bila sudah dalam kondisi hamil, lakukan tes sesegera mungkin.

9. Menjaga kondisi bila memiliki penyakit kronis

9 Cara Menjaga Kehamilan Sehat, Mengurangi Risiko Keguguranilustrasi ibu hamil (freepik.com/valeria_aksakova)

Beberapa masalah kesehatan kronis seperti lupus, diabetes, dan tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko keguguran. Bila ibu hamil memiliki kondisi-kondisi tersebut, penting untuk menjaga atau mengendalikan kondisinya tersebut. Konsultasikan lebih lanjut dengan dokter.

Itulah beberapa cara untuk mengurangi atau meminimalkan keguguran dan mencapai kehamilan yang sehat hingga hari persalinan nanti. 

Memang, pada beberapa kasus keguguran tidak dapat diprediksi atau dicegah. Namun, ada berbagai faktor risiko yang diminimalkan agar ibu hamil terhindar dari keguguran dan kehamilannya tetap sehat. Konsultasi dan pemeriksaan rutin dengan dokter maupun bidan jangan dilewatkan, ya.

Baca Juga: Perlu Diwaspadai, Ini 5 Penyebab Terjadinya Keguguran Berulang

Topik:

  • Nurulia
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya