Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak Zaitun

Minyak dengan sumber lemak sehat

Minyak zaitun adalah minyak alami yang diekstrak melalui buah zaitun. Minyak ini banyak digunakan untuk memasak atau ditambahkan ke makanan sehari-hari, bahkan adalah bagian penting diet Mediterania.

Lemak utamanya adalah lemak tak jenuh tunggal (monousaturated fatty acids atau MUFAs) yang tergolong lemak sehat. Selain itu, minyak zaitun juga mengandung antioksidan yang dapat mendatangkan banyak manfaat bagi kesehatan.

Yuk, segera ganti minyak kelapa sawit yang ada di rumah dengan minyak zaitun, karena inilah manfaat yang akan kamu dapatkan!

1. Sumber lemak sehat dan punya sifat antiinflamasi

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak Zaitununsplash.com/Jessica Lewis

Berbeda dari minyak kebanyakan, rupanya 73 persen dari kandungan minyak zaitun merupakan lemak tak jenuh tunggal atau asam oleat. Barulah, sisanya 14 persen lemak jenuh dan 11 persen lemak tak jenuh ganda seperti omega-3 dan omega-6.

Nah, kandungan asam oleat tersebut tentunya kaya manfaat. Contohnya saja, penelitian dalam jurnal Arteriosclerosis, Thrombosis, and Vascular Biology tahun 2006 mengatakan bahwa makanan tertentu dapat meredakan peradangan, salah satunya adalah asam oleat.

Ini berarti, dapat dikatakan bahwa minyak zaitun memiliki sifat antiinflamasi. Apalagi, melansir BBC Good Food, suatu penelitian telah menunjukkan jika minyak yang satu ini juga mengandung senyawa antioksidan oleocanthal yang memiliki aktivitas farmakologis yang mirip ibuprofen, sehingga dapat bertindak sebagai antiinflamasi alami.

2. Mencegah sindrom metabolik

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak Zaitunheart.org

Melansir Healthline, sindrom metabolik merupakan lima masalah kesehatan meliputi: lonjakan tekanan darah (melebihi 130/85 mmHg), resistansi insulin, kelebihan lemak di sekitar pinggang, tingginya kadar trigliserida serta rendahnya kadar kolestrol baik atau high-density lipoprotein (HDL) yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, diabetes, dan stroke. 

Untungnya, jenis minyak satu ini mampu mencegah sindrom metabolik. Penelitian dalam jurnal Clinical Pharmacology and Pharmacokinetics tahun 2017 mengungkapkan jika minyak zaitun dan konstituennya terbukti bermanfaat sebagai strategi terapi melawan sindrom metabolik.

Baca Juga: 7 Tanda Kolesterol Tinggi Ini Akan Selamatkanmu jika Segera Diketahui

3. Menurunkan tekanan darah

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak Zaitunthewownutrition.com

Bukan rahasia umum jika tekanan darah tinggi alias hipertensi merupakan penyakit yang kerap diderita orang. Nah, kamu bisa memilih minyak zaitun untuk membantu menurunkan tekanan darahmu.

Penelitian dalam jurnal Archives of Internal Medicine mengatakan bahwa seorang pengidap hipertensi dapat mengurangi dosis konsumsi obat jika mereka mengganti jenis lemak lain menjadi extra virgin olive oil (EVVO) dalam komponen makanan.

Penulis utama penelitian ini, L Aldo Ferrara, MD, profesor kedokteran di Universitas Frederico II Napoli di Naples, Italia, menyebut bahwa laki-laki yang berpartisipasi dalam penelitian tersebut mengonsumsi 40 gram minyak zaitun setiap hari mampu mengurangi dosis konsumsi obat pada penderita hipertensi hingga 50 persen. 

Di samping itu, penelitian dalam jurnal Nutrients tahun 2020 telah membuktikan jika minyak zaitun memiliki sifat antihipertensi.

4. Menjaga kesehatan jantung

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak ZaitunUnsplash/Alexandru Acea

Tentu, kamu sudah tak asing jika penyakit jantung merupakan salah satu penyebab kematian paling umum di dunia. Maka, penting bagi kita untuk menjaga kesehatannya. 

Untungnya, minyak zaitun juga mampu menjaga kesehatan jantung, lho. Mengutip Healthline, caranya adalah dengan mencegah peradangan, melindungi kolesterol jahat dari oksidasi, memperbaiki lapisan pembuluh darah, menurunkan tekanan darah, hingga mencegah pembekuan darah berlebih.

Manfaatnya pun telah terbukti melalui penelitian dalam jurnal Oxidative Medicine and Cellular Longevity tahun 2017. Dikatakan, kandungan polifenol, jenis antioksidan dalam minyak zaitun, dapat mencegah penyakit kardiovaskular, aterosklerosis, stroke, disfungsi otak, serta kanker. 

5. Mencegah kanker

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak Zaituncentrodeayudaesp.es

Dipercaya, kandungan antioksidan dalam minyak zaitun mampu mengurangi risiko kerusakan oksidatif akibat radikal bebas sebagai penyebab utama kanker. Misalkan saja kanker payudara dan kanker kolorektal. 

Ini terbukti melalui penelitian dalam European Journal of Cancer Prevention  tahun 2004 yang mengungkapkan baik buah zaitun atau minyak zaitun, mereka kaya antioksidan serta memiliki senyawa antikanker seperti squalene, terpenoid, dan asam oleat.

Penelitian dalam jurnal JAMA Internal Medicine tahun 2015 membuktikan bila diet Mediterania, diet yang melibatkan EVVO mampu mencegah kanker payudara.

Sementara itu, penelitian dalam jurnal Nutrients tahun 2019 membuktikan jika minyak zaitun mengandung zat yang dapat mencegah kanker.

Meski demikian,  masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan apakah minyak zaitun memang benar-benar dapat mencegah kanker.

6. Mencegah dan mengatasi depresi

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak ZaitunPixabay/Foundry Co

Siapa sangka, konsumsi makanan kaya lemak trans yang kebanyakan terdapat dalam makanan cepat saji berkontribusi untuk menyebabkan depresi. Apalagi, hal ini dilakukan dalam kurun waktu panjang.

Almudena Sanchez-Villegas, PhD, profesor kedokteran pencegahan dari Universitas Las Palmas de Gran Canaria di Las Palmas, Spanyol, mengungkapkan, mengonsumsi makanan yang baik untuk jantung dengan minyak zaitun mampu mengurangi risiko terkena depresi.

Selain itu, penelitian dalam jurnal International Scholarly Research Notices tahun 2013 memaparkan bila terdapat kandungan dalam EVVO yang mampu melindungi sistem saraf, sehingga dapat mengatasi depresi dan kecemasan.

7. Mencegah penyakit Alzheimer

Telah Terbukti Secara Ilmiah, Ini 7 Manfaat Sehat Minyak ZaitunUnsplash/Bret Kavanaugh

Penyakit Alzheimer adalah kelainan progresif penyebab sel-sel otak terganggu dan mati. Selain itu, Alzheimer adalah penyakit paling umum pemicu demensia, yang tak lain merupakan penurunan kemampuan daya pikir, perilaku, dan keterampilan sosial, sehingga akan mengganggu seseorang untuk bertindak mandiri, seperti melansir Mayo Clinic.

Untungnya, makanan tertentu dapat mencegah penyakit satu ini, salah satunya adalah minyak zaitun. Bahkan, manfaatnya telah terbukti melalui penelitian dalam jurnal Revue Neurologique tahun 2019 yang menjelaskan bahwa EVVO dapat mencegah Alzheimer.

Itulah tujuh manfaat minyak zaitun. Luar biasa, bukan? Yuk, ganti minyak memasak di rumah dengan minyak zaitun, atau lebih baik lagi EVVO, yang memang terbukti memiliki banyak manfaat sehat. Selangkah lagi, deh, menuju hidup sehat!

Baca Juga: 7 Dampak Negatif Minyak Zaitun Bagi Kesehatan

Garnis Sukma Photo Verified Writer Garnis Sukma

Have interested on journalism :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya