Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!

Jauhi dari sekarang, sebelum dunia terasa sepi

Sama halnya dengan mata, telinga merupakan salah satu organ yang rapuh dan luput dari perhatian kita terutama dalam hal kesehatan dan kebersihannya. Sekalipun begitu telinga memiliki andil yang  besar dalam aktivitas hari-hari. Yap, betul. Fungsi organ kecil ini adalah untuk mendengar dan untuk menjaga keseimbangan statis tubuh kita. Bayangkan aja, jika fungsi telinga terganggu dunia ini akan terasa sepi banget deh.  

Sayangnya, banyak kebiasaan dan kegiatan yang gak kita sadari ternyata telah merusak organ telinga ini. Belum lagi, kita akan sadar kalau telinga kita terganggu saat sudah menimbulkan gejala alis fungsinya udah menurun. Padahal, sama halnya dengan mata, hingga saat ini belum ada satu alat pun yang mampu menggantikan fungsi telinga yang rusak secara sempurna.

Yuk simak, apa saja 5 kebiasaan yang bisa merusak telinga berikut ini.

1. Sering menggunakan headset dengan volume keras

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!newsnowgr.com

Sudah bukan hal baru, telah banyak artikel kesehatan yang menuliskan tentang bahaya menggunakan headset dengan volume keras terlalu sering. Mengapa? Alasan jelas terlalu sering mendengarkan lagu atau suara dengan headset bervolume keras dapat menyebabkan gangguan atau penurunan pendengaran alis tuli.

Normalnya, ambang dengar telinga manusia berkisar antara 0 hingga 25 dB. Namun, pada mereka yang mengalami masalah pendengaran nilai ambang dengarnya akan meningkat di atas nilai tersebut pada pemeriksaan audiometri. N

ah, telinga yang selalu terpapar volume keras terus-menerus akan mengalami kompensasi terhadap suara atau audio. Kompensasi ini awalnya hanya bersifat reversible yang kemudian lama-kelamaan akan menjadi irreversible. Itulah yang menyebabkan pengguna headseat mengalami penurunan pendengaran.

Telinga kamu mungkin terlihat baik-baik saja bahkan gendang telingamu gak akan pecah. Tapi saraf-saraf telingamu bisa saja telah mengalami kerusakan. Ketulian yang kamu alami mungkin gak akan membuat dunia yang ramai riuh ini tiba-tiba sepi, cuman intensitas pendengaran kamu saja yang menurun. Jadi, bijaklah dalam menggunakan headset ya.

2. Mengorek telinga dengan cotton bud

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!houghear.org

Kebiasaan membersihkan telinga menggunakan cotton bud atau mengorek-ngorek telinga dengan benda asing terlalu dalam dapat menyebabkan terjadinya trauma ringan pada liang telinga sehingga memicu bengkak dan radang. Selain bengkak dan radang pada liang telinga, kebiasaan mengorek telinga terlalu dalam juga bisa melukai gendang telinga kamu atau benda-benda tersebut bisa tertinggal di dalam telinga kamu. Jadi, yakin masih mau mengorek telinga dengan cotton bud?

Baca Juga: Apakah Gendang Telinga yang Pecah Bisa Sembuh? Kira-kira Apa Obatnya? 

3. Terlalu lama berenang

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!dailyamerican.com

1.   Siapa sangka, hobi yang satu ini bisa merusak pendengaran kamu. Kayaknya sih agak gak masuk akal, tapi coba kamu simak penjelasan berikut. Berenang paling sering menyebabkan otitis eksterna atau radang telinga luar, penyakit ini juga dikenal dengan namaswimmer’s ear

Otitis eksterna memiliki gejala berupa liang telinga yang bengkak atau munculnya bisul-bisul dengan nanah pada liang telinga. Saat kamu berenang telinga kamu akan terkena air dan menjadi lembab. Liang telinga yang berbentuk huruf S ini memudahkan adanya air atau suasana lembab pada telinga sehabis berenang. Suasanya lembab inilah yang menjadi tempat favorit pertumbuhan kuman hingga jamur.

Satu lagi tak disadari oleh perenang, terlalu lama menyelam dapat berdampak buruk pada gendang telingamu mulai dari tertarik ke dalam hingga pecah. Kenapa bisa demikian? Sebab saat kamu berenang akan terjadi tekanan negatif pada tuba austachii yaitu sebuah saluran yang menghubungkan telinga tengah dan saluran nafas.

Nah, tekanan negatif inilah yang akan membuat gendang telingamu menjadi tertarik ke dalam hingga pecah. Saat hal tersebut terjadi kamu akan merasa suaramu jadi bindeng dan adanya sakit pada telinga kamu. Saran penulis, jangan terlalu memaksakan diri saat berenang. Kalau mulai merasa ada yang aneh dengan telinga kamu segeralah istirahat.

4. Menganggap remeh batuk-pilek

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!krstarica.com

Musim hujan seperti ini, biasanya banyak yang terserang batuk-pilek terutama pada anak-anak. Gimana sih, penyakit batuk-pilek bisa menyebabkan gangguan pada telinga? Jawabannya adalah antara telinga tengah dan saluran nafas terdapat saluran penghubung yang disebut dengan nama tuba austachii.

Batuk-pilek yang tidak diobati dengan benar atau berulang-ulang dapat menyebabkan pembengkakan pad muara tuba yang posisinya ada di saluran nafas atas. Alhasil gendang telinga kamu akan tertarik kedalam. Di sisi lain, saluran penghubung ini sering menjadi tempat penyebaran bakteri saluran napas atas ke telinga tengah, sehingga dapat menyebabkan radang telinga tengah atau yang disebut otitis media.

5. Tidak mengeringkan rambut setelah keramas

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!aeffecthair.com

Rambut yang basah di sekitar telinga bisa memungkinkan tetesan-tetesan air masuk dan menyebabkan kelembapan pada telinga. Sama halnya seperti di atas, liang telinga yang lembab dapat menjadi tempat yang sempurna untuk pertumbuhan kuman dan jamur.

Jamuran pada liang telinga akan terkesan jorok, telinga kamu akan terasa gatal hingga kepanasan dan rasa penuh pada telinga. Satu-satunya cara untuk menghilangkan jamuran pada telinga yaitu dengan berobat pada dokter ahli THT.

6. Sering berada di tempat bising

Hati-hati, 6 Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Telinga!imgcop.com

Sudah menjadi hal lumrah pada generasi zaman sekarang, untuk hangout di club atau diskotik. Tempat-tempat seperti ini dengan musik menggebu-gebu bisa memicu gangguan pendengaran akibat bising. Seperti halnya saat kamu menggunakan headset yang bervolume tinggi, awalnya telinga kamu mampu mengkompensasi keadaan tersebut namun lambat laun akan terjadi penerunan intensitas pendengaran pada kedua telinga kamu jika terlalu sering berada di tempat bising.

Nah, semoga kamu bisa lebih care lagi untuk menjaga kesehatan telinga kamu.

Baca Juga: 6 Posisi Tidur Ini Gak Baik Buat Kesehatanmu lho, Jangan Keseringan Ya

Hes Has Photo Writer Hes Has

Tiada hari tanpa karya. Be Productiv!!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya