Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatan

Bia bantu mengontrol gula darah lho

Jika ada jagung di rumah, pasti yang dipikirkan adalah mengolah bijinya menjadi berbagai makanan. Entah itu dibakar, dijadikan sayuran, atau cemilan. Namun jangan salah, rambut jagung yang oleh sebagian besar orang dianggap sebagai sampah ternyata memiliki khasiat bagi kesehatan kita.

Dilansir dari healthylifevision.com berikut adalah beberapa manfaat dari rambut jagung serta cara mengolahnya agar dapat kita konsumsi.

1. Mengontrol kadar gula dalam darah

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanhellosehat.com

Rambut jagung ternyata dapat meningkatkan produksi insulin didalam tubuh dan mengurangi resistensi insulin sehingga sel dapat secara maksimal menyerap glukosa dalam darah. Yang nantinya akan sangat efektif dalam mengontrol kadar gula dalam darah dan mencegah diabetes.

2. Membantu pembekuan darah

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanmeetdoctor.com

Rambut jagung banyak mengandung vitamin K yang membantu proses pembekuan darah. Sehingga ketika kita terluka, kita tidak akan terlalu banyak kehilangan darah karena adanya vitamin K didalam tubuh yang mengendalikan proses pembekuan darah.

3. Mencegah batu ginjal

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanreverehealth.com

Orang-orang telah lama menggunakan rambut jagung untuk melawan batu ginjal. Rambut jagung dapat mencegah akumulasi oksalat diginjal dan menormalkan aliran urin sehingga dapat mengurangi pembentukan sedimen atau endapan yang dapat membentuk batu ginjal. Jadi rambut jagung secara efektif dapat mencegah batu ginjal.

4. Mengatur kadar kolesterol

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanradioregional.pt

Mengkonsumsi rambut jagung secara rutin dapat mengatur kadar kolesterol didalam tubuh dan mencegah akumulasi plak di arteri sehingga kolesterol yang mengendap diarteri bisa diuraikan hal ini dapat membantu mengurangi resiko serangan jantung dan juga stroke. 

5. Agen diuretik yang kuat

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanworldtruth.tv

Diuretik adalah obat yang dapat menambah percepatan pembentukan urin. Rambut jagung merupakan agen diuretik alami yang sangat kuat. Rambut jagung dapat menghilangkan racun dan kelebihan cairan dari tubuh sehingga mengurangi komplikasi yang berhubungan dengan retensi cairan atau edema yang dapat menyebabkan pembengkakan di seluruh tubuh atau di bagian tubuh tertentu.

6. Cara mengolahnya begini

Jangan Dibuang, Rambut Jagung Ternyata Bermanfaat Buat Kesehatanyemek.com

Bagaimana mengonsumsi rambut jagung? 

  1. Masukkan segenggam rambut jagung kedalam air mendidih.
  2. Masaklah selama beberapa menit, jika telah selesai pindahkan air rebusan ke sebuah gelas atau tempat minum yang memiliki tutup.
  3. Diamkan selama 24 jam, setelah itu tambahkan madu atau lemon.
  4. Nikamati teh dalam keadaan dingin atau hangat.

Bagaimana cukup mudah bukan? Daripada terbuang sia-sia, bukankah lebih baik memanfaatkannya untuk memperoleh tubuh yang sehat.

iefa_pooh Photo Verified Writer iefa_pooh

Everlasting Friend

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya