5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu Makan

Bukan lembayung senja, tentunya ya?

Bagi sebagian besar masyarakat, nama ‘lembayung’ mungkin masih terdengar aneh dan jarang diketahui banyak orang. Padahal, lembayung sendiri merupakan sebutan nama dari daun sayuran kacang panjang yang biasa kamu temui sehari-hari di pasar. Ada yang mengonsumsinya sebagai sayuran, lembayung ternyata memiliki kandungan zat penting antara lain; vitamin A dan B, fosfor, karbohidrat, lemak, protein, zat besi, dan kalsium.

Karena memiliki kandungan zat bergizi, so pasti lembayung memiliki beberapa khasiat kesehatan seperti berikut ini;

1. Membantu meningkatkan nafsu makan

5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu MakanPixabay.com/rawpixel

Karena kesibukan yang membludak, terkadang nafsu makan biasanya akan memudar seiring dengan banyaknya tugas dari atasan. Karena mengandung zat baik, daun lembayung bisa kamu jadikan salah satu masakan yang bisa kamu konsumsi sehari-hari. Dijamin, nafsu makan kamu akan terdongkrak meski kamu sedang dalam masa titik puncak kesibukan.

2. Sebagai obat anti inflamasi

5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu Makanemergencydentistsusa.com

Dipercaya sebagai obat anti inflamasi, daun lembayung sangat efektif meredakan radang tenggorokan, radang usus, dan radang lainnya. Radang yang disebabkan oleh pembengkakan salah satu fungsi tubuh bisa menjadi penyebab timbulnya penyakit-penyakit lain. Sebelum terjadi, lakukan pencegahan dengan salah satunya mengonsumsi daun lembayung.

3. Membantu melancarkan pengeluaran urine

5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu MakanPixabay.com/derneuemann

Kamu yang kesulitan buang air kecil saat sedang melakukan rutinitas sehari-hari, wajib mencoba mengonsumsi daun lembayung untuk mengatasinya. Diimbangi dengan rajin minum air putih, daun lembayung mampu melancarkan pengeluaran urine dengan baik. Ketika buang air kecil lancar, maka kesehatan-kesehatan lain pun sudah pasti akan kamu dapatkan.

Baca Juga: 5 Sayuran Ini Dapat Kamu Jadikan Sebagai Sumber Kalsium

4. Mampu meredakan nyeri persendian

5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu Makanherworld.co.id

Nyeri sendi yang diakibatkan oleh banyak sebab bisa diatasi dengan mengonsumsi daun lembayung. Bisa disantap menjadi makanan atau diambil sarinya, daun lembayung mampu meredakan nyeri pada bagian persendian. Jika persendian sudah teratasi, maka kamu bisa dengan mudah melakukan kegiatan dengan penuh semangat.

5. Membantu kesehatan payudara dan produksi ASI

5 Khasiat Mantap Daun Lembayung, Si Hijau Pendongkrak Nafsu Makanerywellfamily.com

Bagi ibu muda yang baru memiliki bayi dan sedang dalam masa menyusui, mengonsumsi daun lembayung merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan payudara dan produksi ASI. Karena kandungan fosfor yang ada dalam daun lembayung, kesehatan bayi dan ibunya pun akan tetap terjaga dengan sempurna.

Jadi, sudah tidak asing kan mendengar kata ‘lembayung’ sebagai sayuran?

Baca Juga: 7 Menu Vegetarian dari Aneka Sayuran yang Gak Biasa

Iip Afifullah Photo Verified Writer Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya