7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!

#RamadanMasaKini Ibu menyusui butuh nutrisi yang ekstra

Wanita yang sedang menyusui membutuhkan energi yang lebih banyak untuk menjaga kualitas ASI. Karenanya, Islam memberikan kemudahan dengan memperbolehkan mereka tidak berpuasa. Mereka bisa menggantinya di hari lain atau membayar fidyah.

Namun karena bulan Ramadan datang hanya setahun sekali, kebanyakan orang tidak ingin melewatkannya. Tenang saja, ibu yang sedang menyusui masih bisa ikut berpuasa kok. Coba lakukan tips berikut ini agar ASI tetap lancar dan berkualitas!

1. Tetap penuhi nutrisi sehari-hari

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!nbcnews.com

Agar ASI tetap lancar saat berpuasa, wanita yang menyusui harus benar-benar memperhatikan makanan yang dikonsumsi. Perbanyaklah mengonsumsi makanan yang kaya akan serat untuk menghindari naiknya asam lambung.

Selain itu, gizi dan nutrisi lainnya juga harus tetap dipenuhi. Mulai dari karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin. Memperhatikan pemenuhan nutrisi itu penting agar kualitas ASI tetap terjaga dan ibu selalu sehat.

2. Perbanyak minum air di malam hari

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!v.img.com.ua

Aktivitas menyusui dapat membuat kadar air dalam tubuh sang ibu menurun. Ini bisa menyebabkan dehidrasi. Oleh karena itu, ibu yang menyusui harus memperbanyak konsumsi air putih di malam hari. Mengonsumsi buah dan sayuran juga bisa mencegah dehidrasi.

3. Usahakan tetap makan tiga kali sehari

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!thenypost.files.com

Ibu menyusui membutuhkan tenaga ekstra dibandingkan orang biasa. Hanya makan saat berbuka puasa dan sahur tidak cukup untuk memenuhi gizi dan nutrisi. Karenanya, ibu bisa makan satu kali lagi setelah salat Tarawih atau sebelum tidur. Tentunya dengan tetap mempertimbangkan kandungan nutrisi dalam makanan ya.

Baca Juga: 7 Penyebab ASI Tidak Keluar atau Cuma Sedikit Saat Menyusui, Tenanglah

4. Konsumsi susu atau produk susu lainnya

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!open.edu.au

Kondisi ibu yang sedang menyusui masih rapuh karena baru saja melahirkan. Tubuh akan membutuhkan asupan kalsium yang lebih banyak untuk menghindari risiko osteoporosis. Dalam sehari, ibu menyusui membutuhkan kalsium sebanyak 1.300 miligram. Maka dari itu, jangan pernah menyepelekan konsumsi susu.

5. Rutin memompa ASI

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!verywellfamily.com

Bayi yang baru lahir biasanya minum susu setiap dua hingga tiga jam sekali. Untuk memperlancar produksi ASI, ibu menyusui harus rajin memompa ASI. Rutinitas ini biasanya dilakukan enam hingga delapan kali dalam sehari di awal kelahiran. Selain itu, memompa ASI juga dimaksudkan untuk menjaga asupan nutrisi sang buah hati terpenuhi selama ibunya sedang berpuasa.

6. Istirahat yang cukup

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!adamevehomeware.com

Ibu menyusui memerlukan istirahat yang cukup agar kesehatan tetap terjaga. Tidur di siang hari bisa menjadi salah satu alternatif untuk mengembalikan energi. Selain itu, hindari melakukan aktivitas yang berat dan di luar ruangan agar terhindar dari dehidrasi.

7. Hindari hal-hal yang memicu stres

7 Tips Menjaga ASI Tetap Berkualitas saat Puasa Ramadan, Bisa kok!itslyfe.com

Stres bisa memengaruhi kuantitas dan kualitas ASI untuk bayi. Ini karena saat stres, hormon oksitosin yang mengontrol produksi ASI menjadi tersendat. Untuk menghindarinya, ibu yang menyusui harus mendapatkan istirahat yang cukup, bertemu dengan teman-teman, berolahraga ringan, atau menambah ibadah.

Saat menyusui, kesehatan ibu dan bayi adalah yang terpenting. Kuncinya, jangan memaksakan diri jika memang tidak kuat. Semoga tips-tips di atas bisa membantu ya. Selamat berpuasa!

Baca Juga: [LINIMASA] Data dan Fakta Arus Mudik Lebaran 2019

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya