7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!

Mengatasi kantuk gak harus pakai kopi dan keluar keringat...

Rasa kantuk kerap datang saat tubuh sedang kelelahan atau dampak asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh setelah makan siang. Akibatnya, kamu akan susah untuk fokus menjalankan aktivitas sehingga pekerjaan yang ada menjadi terbengkalai.

Akan tetapi, ternyata ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan. Di antaranya adalah melakukan gerakan-gerakan sederhana tanpa harus berkeringat seperti berikut ini.

1. Gerakan memutar leher

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!youtube.com

Gerakan yang menyerupai peregangan sebelum berolahraga ini dapat kamu lakukan baik secara duduk maupun berdiri. Meski terkesan sederhana, gerakan ini mampu meregangkan otot-otot yang kaku menjadi lebih rileks sehingga otot saraf menjadi lebih santai dan tubuh kembali bersemangat.

2. Duduk telungkup

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!vitrectomy.com

Gerakan yang satu ini sangat sederhana. Kamu hanya perlu duduk dengan nyaman di kursi dalam posisi duduk yang ideal. Kemudian bungkukkan badan dan tundukkan kepala ke bawah sehingga posisinya berada di antara dua kaki. Gerakan ini akan membuat peredaran darah menjadi lancar sehingga sirkulasi oksigen dapat tersalurkan dengan lebih baik dan rasa kantuk pun menghilang.

3. Mencubit pipi

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!thelist.com

Bekerja sepanjang hari terlebih di depan komputer secara terus menerus dapat mengakibatkan mata menjadi lelah dan timbul rasa kantuk. Untuk mengatasinya, cobalah mencubit pipi kamu sehingga memberikan rangsangan tertentu. Lakukan pula pijatan lembut pada area wajah agar rasa kantuk benar-benar menghilang.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Berikut Ini Aturan Tidur Siang yang Baik dan Benar

4. Tersenyum lebar-lebar

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!ohmymag

Gerakan ini tidak hanya bermaksud agar kamu tersenyum saja. Akan tetapi, tambahkan beberapa gerakan lain seperti melotot, mengunyah, dan sebagainya. 

5. Goyangkan badan ke kanan dan ke kiri

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!fromtheget-go.com

Saat kamu mulai mengantuk, coba goyangkan badanmu ke kanan dan ke kiri layaknya sedang menari. Gerakan sederhana yang satu ini dapat kamu lakukan dalam keadaan duduk dengan diiringi alunan musik yang membara.

6. Peregangan punggung

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!evelo.com

Sama halnya dengan peregangan sebelum berolahraga, ambil posisi duduk dengan punggung bersandar pada kursi dan pandangan ke depan. Kemudian kedua tangan di dorong ke depan kuat-kuat dan ulangi sebanyak 3 kali. Gerakan ini mampu melepas penat dan kaku akibat bekerja dalam posisi duduk terlalu lama.

7. Peregangan pinggang

7 Gerakan Sederhana Ini Efektif Usir Kantuk Tanpa Harus Berkeringat!sutterhealth.org

Masih dalam posisi duduk, gerakan yang satu ini dapat kamu lakukan dengan meletakkan lutut kanan di atas lutut kiri. Kemudian tarik lutut kanan ke arah kiri sehingga pinggang akan meregang. Tahan 5 hingga 8 hitungan dan ulangi sebanyak 3 kali.

Mengonsumsi kopi untuk mengusir kantuk bisa saja berdampak buruk bagi kesehatan. Sebab, jika kandungan kafein dalam tubuh berlebihan maka ginjal akan mengalami masalah yang serius. Untuk itu, cobalah beberapa gerakan sederhana tersebut sehingga rasa kantuk bisa menghilang tanpa mengeluarkan keringat.

Baca Juga: 10 Cara Mudah “Power Nap”, Tidur Siang Sebentar untuk Manfaat Maksimal

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya