5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!

Wajib dikonsumsi setiap hari!

Hipokalsemia adalah kondisi ketika darah memiliki terlalu sedikit kalsium. Cara yang mudah untuk mencukupi kebutuhan kadar kalsium di dalam darah yaitu dengan mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan kalsium tinggi. Jenis mineral ini tersebar luas di dalam semua makanan. Untuk penderita hipokalsemia, asupan kalsium yang dibutuhkan per harinya yaitu sekitar 1300 miligram.

Walaupun tersebar luas di dalam semua makanan, belum tentu penderita hipokalsemia mencukupi asupan harian yang dibutuhkan oleh tubuh karena pada setiap makanan tidak selalu memiliki kandungan kalsium yang tinggi. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui makanan apa saja yang memiliki kadar kalsium tinggi. Seperti yang dilansir dari ClevelandClinic, inilah lima makanan tinggi kalsium bagi penderita hipokalesmia yang bisa membantu menaikkan kadar kalsium yang rendah di dalam darah.

1. Keju

5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!ilustrasi keju (pexels.com/KarolinaGrabowska)

Bagi penderita hipokalsemia asupan makanan yang mengandung kalsium tinggi dibutuhkan setiap harinya. Sebenarnya hampir semua makanan mengandung kalsium, tapi ada beberapa makanan yang memang memiliki kandungan kalsium lebih tinggi dibandingkan dengan makanan yang lainnya, salah satunya adalah keju.

Keju merupakan makanan yang memiliki kandungan kalsium yang tinggi. Dikutip dari Healthline, ada satu jenis keju yang memiliki kandungan kalsium paling tinggi di antara keju yang lainnya yaitu keju parmesan. Keju parmesan mengandung sekitar 330 ml kalsium setiap 30 gramnya. Keju parmesan memiliki rasa yang cenderung lebih asin sehingga membuat keju ini lebih cocok dipadukan dengan menu-menu savoury seperti pasta, pizza, sup, dan saus.

2. Ikan sarden

5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!ilustrasi ikan sarden (freepik.com/jcomp)

Memenuhi kebutuhan nutrisi setiap harinya sangatlah penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Termasuk dalam memenuhi kebutuhan asupan nutrisi kalsium harian. Jumlah asupan kalsium harian yang direkomendasikan yaitu sekitar 1300 miligram untuk orang dewasa, anak-anak dan wanita hamil. Melansir WebMD, nutrisi ini penting untuk mendukung fungsi sel dan saraf, mengatur tekanan darah dan hormon, serta memfasilitasi komunikasi antar sel di dalam tubuh. Jika kekurangan mineral ini, akan menimbulkan masalah kesehatan seperti kesemutan, kram pada otot dan gangguan psikologis seperti depresi.

Konsumsilah makanan yang mengandung mineral kalsium tinggi agar terhindar dari masalah kesehatan tersebut, seperti ikan sarden. Ikan laut ini memiliki kandungan kalsium yang tinggi, dan perlu diingat bahwa tulang ikan sarden justru yang mengandung kalsium tinggi. Oleh karena itu olahlah ikan sarden sampai tulangnya menjadi lunak agar tidak kesusahan untuk mengonsumsinya. Ikan sarden biasanya ditemukan dalam kemasan kalengan. Setiap 100 gram ikan sarden dalam kaleng bisa memenuhi kebutuhan kalsium harian sebanyak 35 persen.

Baca Juga: Hipokalsemia: Penyebab, Gejala, Diagnosis, Pengobatan

3. Bayam

5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!ilustrasi bayam (pexels.com/YaroslavShuraev)

Seseorang yang menderita hipokalsemia memiliki kadar kalsium yang rendah di dalam darahnya (bukan di tulangnya). Mengonsumsi makanan yang tinggi mineral kalsium membantu menaikkan kadar kalsium yang rendah di dalam darah. 

Melansir WebMD, mineral kalsium bisa didapatkan dari mengonsumsi sayuran seperti bayam. Bayam ternyata memiliki kandungan kalsium sangat tinggi, dimana setengah cangkir bayam yang dimasak mengandung sekitar 175 miligram. Bayangkan saja itu baru setengah cangkir, bagaimana jika mengonsumsinya satu cangkir. Pasti kadar kalsium yang dibutuhkan oleh tubuh per harinya pasti akan tercukupi.

4. Kacang kedelai

5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!ilustrasi kacang kedelai (freepik.com/jcomp)

Penyuka kacang-kacangan pasti tidak asing lagi dengan kacang kedelai. Kacang kedelai yang berasal dari Asia Timur ini bisa diolah untuk dijadikan berbagai macam hidangan seperti tauco, tempe, oncom, tahu, miso, natto, tausi, dan kembang tahu yang memiliki nutrisi untuk mengatasi penyakit hipokalsemia, yaitu nutrisi kalsium.

Kedelai secara alami kaya kandungan kalsium. Dikutip dari Healthline, satu cangkir kacang kedelai memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi yaitu sekitar 261 miligram. Tidak perlu khawatir akan kandungan nutrisi kalsiumnya, jika kacang kedelai diolah menjadi berbagai macam hidangan, karena nutrisinya akan tetap terjaga.

5. Oatmeal

5 Makanan Tinggi Kalsium Bagi Penderita Hipokalsemia!ilustrasi oatmeal (pexels.com/RODNAEProduction)

Menurut laporan dalam Journal of Clinical and Translational Endocrinologi tahun 2018, seseorang divonis menderita hipokalsemia apabila kadar kalsium dalam darahnya di bawah angka 8,2 mg/dL. Dengan itu dokter pasti merekomendasikan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi kandungan kalsiumnya. Tidak perlu khawatir, makanan yang mengandung kalsium mudah sekali untuk ditemukan. Ada satu makanan yang enak dan mudah di dapat yaitu oatmeal.

Oatmeal merupakan salah satu makanan yang tinggi kandungan kalsium dan mudah dikreasikan sebagai menu sarapan. Dalam setengah cangkirnya, oatmeal mengandung sekitar 200 miligram kalsium. Oatmeal dapat diolah menjadi oatmeal pisang cokelat, bubur oatmeal manis, dan pancake oatmeal untuk sarapan yang praktis dan cepat dimasak.

Makanan tinggi kalsium bagi penderita hipokalsemia tersebut baik untuk dikonsumsi karena bisa membantu menaikkan kadar kalsium yang rendah di dalam darah. Makanan tinggi kalium tersebut bisa dikonsumsi setiap hari secara rutin agar kebutuhan kalsium di dalam darah cepat terpenuhi.

Baca Juga: Konsumsi 5 Sayuran Ini untuk Menaikkan Kadar Kalium dalam Darah!

Tiya Ananta Photo Verified Writer Tiya Ananta

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya