5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paru

Cegah sejak dini!

Penyakit kanker paru-paru kini makin mencuat usai nama Sutopo Purwo Nugroho selaku Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meninggal dunia saat dalam pengobatan penyakit ini.

Kanker paru-paru ada banyak penyebabnya, namun faktor paling umum adalah perokok, baik itu perokok aktif atau pasif. Dan seperti namanya, penyakit ini menyerang sistem pernapasan(paru-paru) di mana akan muncul sel tidak normal pada paru-paru penderita.

Tapi tahukah kamu, sebenarnya ada lho makanan yang bisa mencegah dan memperlambat menyebarnya penyakit ini. Penasaran? Berikut daftaranya.

1. Jahe

5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paruUnsplash.com/DominikMartin

Jahe adalah rempah yang cukup baik dan terasa manfaatnya bagi penderita kanker paru-paru. Jahe dapat membantu mengatasi rasa mual sesudah kemotrapi dan juga manfaat lain bagi para penyintas kanker. Jahe memiliki kandunga 6-shogaol yang mampu menghambat penyebaran kanker paru-paru. Terbukti pada penelitian menggunakan hewan, jahe mampu mengurangi resiko metastasis penyakit ini.

2. Buah pir

5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paruUnsplash.com/DavidFartek

Pir adalah buah yang mengandung phytochemical yang disebut phloretin. Senyawa ini disebut-sebut memiliki sifat anti tumor. Berdasarkan penelitian, phloretin secara nyata menginduksi kematian sel terprogram (apoptosis) pada sel-sel kanker paru-paru. Dan para peneliti yakin bahwa pir akan dapat mengobati penyakit ini suatu hari nanti. Dan lewat penelitian lain, menyatakan bahwa phloretin tidak hanya memainkan peran tersebut tapi juga meningkatkan efek antikanker cisplatin(obat kemotrapi umum bagi penderita kanker paru-paru).

3. Teh hijau

5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paruUnsplash.com/JiaYe

Teh hijau sangat bermanfaat bagi semua orang dalam upaya pencegahan penyakit kanker paru-paru. Tapi tak hanya sampai di situ, teh hijau juga bisa membantu bagi para penderita penyakit ini agar menurunkan resiko dari kanker paru ini. Teh hijau sendiri memiliki kandungan theaflavin dan epigallocatechin-3-gallate (EGCG) yang memiliki efek lebih besar dibanding obat kemoterapi (cisplatin). Maka tak heran jika teh hijau disebut cocok untuk mencegah dan mengobati kanker paru-paru.

Baca Juga: 10 Makanan Ini Manfaatnya Bikin Sehat Paru-paru, Konsumsi Rutin Ya!

4. Wortel

5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paruUnsplash.com/MarkusSpiske

Wortel merupakan salah satu sumber phytochemical yang dikenal sebagai asam klorogenik. Zat ini diduga mampu menghambat sinyal pada kanker paru yang lambat laun akan ikut mencegah terjadinya proses angiogenesis. Angiogenesis adalah proses tumbuhnya pembuluh darah baru yang membantu kehidupan sel tumor penyebab kanker.

5. Kunyit

5 Makanan yang Bisa Bantu Cegah dan Hambat Kanker Paru-paruUnsplash.com/ChinhLeDuc

Kunyit sejak lama dikenal memiliki kandungan senyawa yang bernama curcumin. Beberapa peneliti menyimpulkan bahwa senyawa ini dapat menghambat kemampuan invasif sel kanker paru. Namun walau belum pasti kebenarannya, para peneliti yakin bahwa curcumin memiliki efek stimulasi antioksidan, anti-inflamasi, dan kekebalan tubuh, serta dapat menyebabkan kematian pada sel kanker (apoptosis).

Itulah kelima makanan yang mampu cegah dan obati penyakit kanker paru-paru. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman yang Berbahaya Bagi Kesehatan Paru-paru

Muhammad Imam Maulana Photo Verified Writer Muhammad Imam Maulana

Based on my perspective

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya