8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virus

Selalu jaga kebersihan dimana pun kamu berada!

Kamu pekerja kantoran? Sudah pasti kamu sering melihat atau menggunakan benda-benda yang ada di kantor kamu.

Mungkin selintas kamu kelihatan bersih, namun pada kenyataannya justru sebaliknya. Beberapa benda di kantor yang penuh bakteri dan virus dapat menjadi sumber penyakit bagi kamu. Ditambah lagi dengan pemakaian secara bersamaan akan menambah kotor benda-benda tersebut.

Meskipun pada setiap kantor terdapat office boy yang selalu membersihkan kantor, tidak menjamin bahwa benda-benda di sekitar kantor kamu bersih dari kuman. Jadi sebaiknya kamu mulai untuk rutin menjaga kebersihan benda-benda yang ada di sekitar kantor ya.

Berikut benda-benda yang luput dari perhatian, namun pada kenyataannya lebih kotor dari yang bayangkan.

1. Pulpen

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/helloquence

Di kantor, pulpen menjadi salah satu alat tulis yang wajib ada dan selalu dibutuhkan. Meski kecil, tapi tetap saja benda ini dapat menjadi salah satu benda yang kotor dan sumber kuman dan virus.

Apalagi jika kamu atau teman sekantor kamu sering menggigit pulpen, itu akan memindahkan bakteri yang ada di mulut pada permukaan pulpen sehingga sebaiknya hindari kebiasaan itu. Satu lagi, jangan meminjam pulpen kepada sembarang orang, karena itu akan menyebabkan bakteri dari orang yang kamu pinjami berpindah ke tangan kamu.

2. Printer dan mesin fotokopi

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Viruspixabay.com/terovesalainen

Pasti di setiap kantor memiliki satu atau lebih printer dan mesin fotokopi sendiri. Setiap harinya tombol-tombol yang ada di mesin tersebut pastinya disentuh oleh orang yang berbeda-beda. Jadi, sudah dapat dipastikan banyak bakteri yang ada di sekitar tombol-tombol tersebut. Oleh karena itu sebelum kamu menggunakannya, ada baiknya untuk membersihkannya menggunakan tisu atau kain lap.

3. Dispenser dan gelas kantor

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/louishansel

Meski terlihat bersih, dispenser dan gelas yang ada di kantor tidak dapat menjamin bebas dari kuman. Pemakaian secara bersamaan akan menambah bakteri pada setiap bagiannya. Lebih baik kamu membawa botol air minum sendiri untuk menghindari terserang bakteri dari dispenser dan gelas yang dipakai bersamaan.

4. Keyboard

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/nihongraphy

Komputer atau laptop menjadi syarat wajib untuk kamu pekerja kantoran. Namun tahukah kamu, beberapa bakteri justru ada pada keyboard komputer atau laptop kamu sendiri? Apalagi jika kamu tidak rajin membersihkannya hingga berdebu, itu akan menjadi tempat berkembangnya bakteri. Jadi, kamu harus rutin membersihkan setiap tombol dan sela-sela keyboard ya.

Baca Juga: 6 Faktor Datangnya Bakteri Salmonella Penyebab Penyakit Diare 

5. Telepon kantor

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/berkeleycommunications

Meski terlihat sepele, gagang dan tombol telepon kantor yang sering dipakai bergantian akan menjadi sarang bakteri dan kuman. Sebaiknya, bersihkan telepon kantor seminggu sekali agar terjaga kebesihannya.

6. Dudukan toilet

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Viruspixabay.com/alexas_fotos

Kita tahu sendiri bahwa toilet umum pada hal ini di kantor, sering digunakan bersama-sama. Ditambah lagi, seringkali kebanyakan orang tidak benar-benar menyiram secara maksimal sehingga timbul bau yang kurang sedap.

Namun, cara menghindarinya bukan ditahan karena menahan buang air justru akan menimbulkan penyakit lain yang lebih parah. Sebaiknya bersihkan dulu menggunakan tisu basah atau minimal siram menggunakan air mengalir. Ini akan membuat bakteri yang ada di dudukan toilet berkurang.

7. Gagang pintu dan sakelar lampu

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/karim_manjra

Jarang disadari oleh kebanyakan orang, gagang pintu dan sakelar lampu dapat menjadi sumber bakteri. Petugas kebersihan juga sering melewatkan untuk membersihkan gagang pintu atau sakelar lampu karena terlihat sudah bersih, namun kenyataannya justru sebaliknya.

8. Meja kantor kamu sendiri

8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virusunsplash.com/@tfrants

Pada situs Hassel, ada 10 juta kuman yang bisa ditemukan di meja kerja kebanyakan orang. Hal itu dapat terjadi karena kita sendiri lalai untuk membersihkannya. Sebagian besar orang kantoran tidak memedulikan meja mereka sendiri. Jadi mulailah peduli dengan meja kantor milik kamu sendiri dan mulai rutin membersihkannya ya.

Memang perlu diwaspadai beberapa virus dan bakteri yang berpotensi menularkan penyakit melalui benda-benda di sekitar kamu. Ditambah lagi jika kamu tidak mengetahui benda-benda apa saja yang dapat berisiko besar menularkan penyakit.

Nah, dengan mengetahuinya, kamu dapat sadar bahwa benda yang kamu anggap bersih justru menjadi sarang penyakit yang bisa saja bersarang di tubuh kamu.

Kesimpulannya, tetap jaga kebersihan dimana pun kamu berada karena kamu tidak pernah tahu dari mana sumber virus dan bakteri itu berasal.

Baca Juga: Bakteri Apa yang Paling Menggambarkan Dirimu? Yuk, Coba Kuis Ini

Muhammad Rafi Athallah Photo Verified Writer Muhammad Rafi Athallah

Change the WORLD by your WORD

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya