Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putih

Jangan lagi lupa menambahkan bawang putih ke dalam masakan

Bawang putih adalah salah satu jenis bawang yang populer dijadikan masakan. Selain jadi bumbu masak, banyak pula kuliner berbahan dasar bawang putih, seperti bawang putih panggang, maneul jangajji alias acar bawang putih khas Korea, dan masih banyak lagi. Duh, jadi lapar!

Selain bisa jadi bumbu masakan atau makanan pendamping yang lezat, ada alasan lain untuk lebih sering makan bawang putih, yaitu berbagai manfaatnya bagi kesehatan yang sayang untuk dilewatkan. Bahkan, konon bawang putih dulunya adalah makanan utama bagi para atlet olimpiadi di Yunani Kuno, lho!

Jangan sampai kehabisan stoknya di rumah, berikut ini adalah berbagai manfaat sehat dari konsumsi rutin bawang putih.

1. Mengandung senyawa belerang seperti allicin, diallyl disulfide dan s-allyl cysteine yang mampu memberikan efek biologis yang cukup kuat. Studi dalam Journal of Nutrition tahun 2001 menyebut bahwa sudah sejak dulu penggunaan utama bawang putih difokuskan untuk kesehatan dan pengobatan

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihpixabay.com/matthiasboeckel

2. Kaya akan gizi, minim kalori! Bawang putih mengandung vitamin B1, B6, C, kalsium, tembaga, kalium, fosfor, besi, hingga mangan. Tentunya ini dapat membantu mencukupi kebutuhan nutrisi harian

Baca Juga: 7 Manfaat Bawang Hitam yang Baik untuk Kesehatan

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/Nicholas Barbaros

3. Bisa membantu meredakan gejala flu dan pilek hingga 70 persen. Konsumsi bawang putih secara rutin juga bisa membantu mencegah kemunculan penyakit tersebut

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihpexels.com/Karolina Grabowska

4. Beberapa studi telah membuktikan bahwa bawang putih punya dampak signifikan untuk menurunkan tekanan darah pada orang-orang dengan hipertensi. Menurut sebuah studi dalam Pakistan Journal of Pharmaceutical Sciences tahun 2013, konsumsi 600–1.500 mg ekstrak aged garlic selama 24 minggu sama efektifnya dengan obat Atenolol

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/James Kern

5. Beberapa penelitian juga sudah membuktikan bahwa bawang putih dapat memperbaiki kadar kolesterol, sehingga dapat menurunkan risiko penyakit jantung

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/Agto Nugroho

6. Berdasarkan sebuah studi dalam Journal of Nutrition tahun 2001, bawang putih mengandung antioksidan yang dapat mendukung fungsi mekanisme perlindungan tubuh dalam melawan kerusakan oksidatif

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihpexels.com/NastyaSensei

7. Mengingat adanya efek menguntungkan pada faktor risiko seperti tekanan darah, konsumsi bawang putih mungkin bisa bikin kita panjang umur. Tentunya bila didukung dengan gaya hidup sehat!

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/Mike Kenneally

8. Studi membuktikan bahwa orang-orang dengan penyakit jantung yang mengonsumsi minyak bawang putih selama 6 minggu, mereka dilaporkan mengalami penurunan 12 persen pada detak jantung puncak serta kapasitas olahraga yang lebih baik

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihpixabay.com/jackmac34

9. Makan bawang putih dapat membantu detoksifikasi logam berat di dalam tubuh. Dalam dosis tinggi, senyawa sulfur dalam bawang putih terbukti dapat melindungi tubuh dari kerusakan organ akibat toksisitas logam berat

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/Tobias

10. Pada uji coba tikus, pemberian bawang putih dapat meminimalkan tulang keropos dengan cara meningkatkan kadar estrogen. Ada pula studi pada perempuan menopause menemukan bahwa dosis harian ekstrak bawang putih kering (sama dengan 2 gram bawang putih mentah) secara signifikan menurunkan penanda defisiensi estrogen

Bisa Turunkan Risiko Penyakit Kronis, Inilah 10 Manfaat Bawang Putihunsplash.com/Caitlin Mclean

Itu dia berbagai manfaat konsumsi bawang putih secara rutin bagi kesehatan tubuhmu. Supaya manfaatnya optimal, terapkan pula pola makan bergizi seimbang, tidur cukup, rutin olahraga, dan jauh-jauh dari stres agar kamu sehat luar dalam.

Baca Juga: 6 Manfaat Bawang Bombay, dari Imunitas hingga Nutrisi Kulit dan Rambut

Nimah Dia Photo Verified Writer Nimah Dia

i wanna do good i wanna do well that's it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya