7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lho

Gairah seksual dan reproduksi juga dapat meningkat

Meskipun sebagian besar dikenal sebagai hormon seks pria, testosteron adalah hormon penting bagi pria dan wanita. Ini adalah hormon penting yang bertanggung jawab untuk kesehatan keseluruhan, seperti kesehatan tulang dan otot, fungsi jantung, seksualitas, memori serta pertumbuhan rambut. Seiring bertambahnya usia, tingkat testosteron yang diproduksi secara alami oleh tubuh mulai menurun. Faktor lingkungan dan efek beberapa obat juga menyebabkan penurunan produksi hormon ini.

Tingkat testosteron yang rendah pada pria cenderung meningkatkan risiko pembesaran prostat dan jenis kanker tertentu. Meskipun wanita menghasilkan lebih sedikit testosteron daripada pria, meningkatkan testosteron secara alami dapat bermanfaat bagi kesehatan pria dan wanita. Tubuh membutuhkan nutrisi spesifik tertentu untuk memproduksi testosteron.

Di antara berbagai nutrisi ini, dua jenis nutrisi yang kebanyakan orang sering kekurangan adalah zat seng dan vitamin D3. Ada banyak makanan yang dapat membantu meningkatkan kadar testosteron dan kesehatan secara keseluruhan. Berikut ini adalah beberapa makanan terbaik untuk meningkatkan testosteron secara alami.

1. Telur

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhoseriouseats.com

Telur sangat bergizi dan dianggap sebagai makanan dengan protein yang sempurna karena mengandung asam amino yang bermanfaat dan hampir semua vitamin kecuali vitamin C. Kuning telur kaya akan vitamin D. Telur dianggap sebagai makanan kaya testosteron, karena kuning telur mengandung kolesterol tinggi yang merupakan prekursor langsung bagi testosteron. Meskipun kolesterol tidak memiliki reputasi yang baik, tetapi banyak peneliti telah menyatakan bahwa kita dapat makan tiga telur dengan aman tanpa memengaruhi kadar kolesterol jika kita tidak memiliki masalah kolesterol.

2. Delima

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhowisgoon.com

Delima sarat dengan antioksidan, zat besi, vitamin C, A dan E yang meningkatkan sirkulasi darah serta mengurangi risiko penyakit jantung maupun peradangan. Para peneliti telah menunjukkan bahwa hanya dengan meminum segelas jus dari buah ini setiap hari dapat meningkatkan kadar testosteron hingga 30%. Selain itu, delima juga dapat meningkatkan kualitas sperma, suasana hati, melawan impotensi pada pria, serta meningkatkan gairah seks pada pria maupun wanita.

3. Tuna

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhogizmodo.com

Tuna kaya akan vitamin D sehingga dianggap dapat meningkatkan kadar testosteron hingga 90%. Tuna juga merupakan makanan sehat bagi jantung karena kaya akan protein. Satu porsi tuna segar maupun kalengan dapat memenuhi kebutuhan vitamin D harian. Jika tuna tidak tersedia kita dapat mengonsumsi ikan seperti salmon atau sarden.

Baca Juga: 10 Makanan yang Bisa Tingkatkan Kesuburan pada Wanita, Semoga Hamil Ya

4. Bawang putih

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhoverywellhealth.com

Meskipun bawang putih tidak mengandung nutrisi yang diperlukan dalam membantu produksi testosteron, namun bahan ini mengandung senyawa allicin yang dapat menurunkan tingkat kortisol hormon stres pada tubuh. Ketika tingkat kortisol diturunkan, tubuh memproduksi dan menggunakan testosteron lebih efektif. Bawang putih segar lebih efektif digunakan daripada bentuk bubuk dalam sup, semur, salad atau hidangan lainnya.

5. Tiram

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhochefjohnhowie.com

Tiram kaya akan mineral seng yang membantu meningkatkan kadar testosteron secara alami dan meningkatkan jumlah libido serta sperma sebagai hasilnya. Seng juga membantu meningkatkan pertumbuhan otot dan kinerja fisik. Kekurangan seng telah diketahui menjadi faktor risiko infertilitas karena kadar testosteron yang rendah. Makanan lain yang bisa dikonsumsi untuk mendapatkan nutrisi penting ini adalah biji labu mentah, kacang mede, salmon, sarden, dan ikan teri.

6. Minyak zaitun

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhohealthline.com

Minyak zaitun adalah penguat testosteron dalam membuat testis lebih besar. Tubuh kita membutuhkan lemak sehat untuk memproduksi hormon, termasuk testosteron. Sebagian besar lemak yang terkandung dalam minyak zaitun adalah asam lemak tak jenuh tunggal yang membantu meningkatkan produksi testosteron. Studi mengungkapkan bahwa minyak zaitun dapat membantu menghasilkan sperma yang lebih sehat dengan mengubah lebih banyak kolesterol menjadi testosteron.

7. Bayam

7 Makanan Kaya Testosteron, Bisa Tingkatkan Kesuburan Lhoglutensugardairyfree.com

Bayam merupakan sumber magnesium yang baik. Magnesium adalah mineral yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pertumbuhan otot dan fungsi reproduksi pada pria. Tingkat testosteron tergantung pada tingkat magnesium dalam tubuh. Seporsi bayam yang dimasak dapat menyediakan hampir 160 mg magnesium yang hampir setengah dari dosis harian yang direkomendasikan yaitu 420 mg sehari.

Jadi, tunggu apa lagi. Yuk cicipi berbagai makanan tadi demi kesehatan reproduksi kita.

Baca Juga: 7 Manfaat Penting Daun Talas, Bisa Tingkatkan Kesuburan Pria

Ronggo Dhewangkoso Photo Verified Writer Ronggo Dhewangkoso

Workhard, Playhard, Istirahard..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya