5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!

Kebiasaan yang baik ini wajib dilakukan rutin

Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan kematian tertinggi di dunia. Betapa berbahayanya penyakit jantung sehingga kamu sejak dini harus merawat dan menyayangi organ tubuh yang berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh tersebut.

Salah satu penyebab utama dari penyakit jantung adalah gaya hidup tak sehat dalam keseharian. Hal itu membuat kerja jantung semakin berat dan lama-kelamaan bisa menurunkan kesehatan jantung.

Menjaga kesehatan jantung sebenarnya tak terlalu sulit. Bahkan dalam aktivitas sehari-hari pun terdapat beberapa kebiasaan sederhana yang ternyata baik untuk kesehatan jantung. Apa saja kebiasaan sederhana yang menyehatkan jantung tersebut? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

1. Sarapan pagi

5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!dietdoctor.com

Kebiasaan pertama yang menyehatkan dan sebaiknya tak dilewatkan adalah sarapan pagi. Sarapan pagi berperan penting dalam menyediakan energi untuk aktivitas sepanjang hari sehingga membuat tubuh tak cepat lapar dan terhindar dari keinginan ngemil dan makan berlebih pada siang serta malam harinya yang bisa menyebabkan kegemukan.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Journal of the American College of Cardiology, orang yang tidak sarapan memiliki resiko terkena serangan jantung lebih tinggi karena rentan terkena obesitas (kegemukan) dan kolesterol tinggi yang berakibat pada penyumbatan pembuluh darah.

2. Berjalan kaki

5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!vibizmedia.com

Selain kegemukan, kurangnya aktivitas fisik bisa menjadi penyebab dari penyakit jantung. Menurut penelitian, orang yang jarang beraktivitas fisik dua kali lipat lebih rentan terkena penyakit jantung dibanding mereka yang aktif bergerak.

Jika kamu tak punya banyak waktu untuk olahraga seperti nge-gym atau berlari, maka sebaiknya kamu mulai membiasakan jalan kaki dalam kegiatan sehari-hari. Jalan kaki selama 30 menit setiap hari diketahui bisa membantu memperkuat jantung, meningkatkan sirkulasi darah, dan membawa lebih banyak oksigen ke organ-organ tubuh.

Baca Juga: 5 Manfaat Jagung bagi Kesehatan, Bikin Sehat Jantung hingga Ibu Hamil

3. Sering tertawa

5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!pexels/ELEVATE

Tertawa ternyata bukan hanya aktivitas yang menggembirakan, melainkan juga menyehatkan. Selain bermanfaat bagi kesehatan emosional dengan memperbaiki mood dan meredakan stres, tertawa juga ternyata baik untuk kesehatan jantung.

Menurut penelitian ketika tertawa, tubuh akan melepaskan neurontransmitter dan hormon endorfin yang dapat mengurangi hormon penyebab stres yakni kortisol dan adrenalin, selain itu tertawa juga membantu menurunkan tekanan darah serta meningkatkan produksi oksigen di dalam peredaran darah yang tentunya sangat baik untuk kesehatan jantung.

4. Rutin mengonsumsi buah dan sayuran

5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!pexels/Ella Olsson

Penyakit jantung erat kaitannya dengan tekanan darah tinggi dan kolesterol jahat yang bisa menyempitkan pembuluh darah serta menghambat aliran darah ke jantung. Rutin mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya akan vitamin, serat, lemak tak jenuh dan antioksidan dipercaya bisa mengontrol tekanan darah dan kadar kolesterol jahat dalam tubuh, sehingga menurunkan resiko terkena penyakit jantung.

Selain itu buah-buahan dan sayuran juga mengandung senyawa fitonutrien yang bisa membantu meningkatkan kerja jantung. Jadi mulai sekarang biasakan ada buah-buahan dan sayuran dalam menu makanmu ya.

5. Tidur yang cukup

5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Menyehatkan Jantung, Lakukan Rutin Ya!pexels/bruce mars

Menurut studi yang dilakukan oleh Chicago Medical School, orang yang tidur kurang dari 6 jam sehari berisiko dua kali lebih besar untuk mengalami stroke atau serangan jantung, juga berpeluang 1,5 kali lebih besar untuk mengalami gagal jantung.

Kurang tidur diketahui bisa membuat sistem hormon dalam tubuh tidak seimbang yang dapat memicu sistem kekebalan tubuh untuk melepaskan hormon stres dalam jumlah tinggi yang berakibat pada peningkatan tekanan darah, gula darah dan denyut jantung.

Tidur selama 8 jam sehari merupakan waktu yang ideal untuk mengistirahatkan tubuh kita. Dengan tidur 8 jam sehari, tubuh akan mempunyai waktu yang cukup untuk memproduksi sel-sel baru yang sangat berguna untuk sistem kekebalan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.

Itulah beberapa kebiasaan sederhana dalam keseharian yang bisa menyehatkan jantung yang baiknya mulai diterapkan dari sekarang. Mencegah lebih baik daripada mengobati bukan?

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Berjalan Kaki Sangat Penting untuk Kesehatan Jantung

rgn Photo Verified Writer rgn

A Bibliophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya