5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahraga

Yuk, lakukan mulai sekarang!

Seiring dengan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat dunia terhadap perubahan iklim (climate change), berbagai gerakan pelestarian lingkungan pun bermunculan seperti misalnya gerakan hemat air dan energi, gaya hidup zero-waste, gerakan menanam pohon, dan masih banyak lagi.

Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk berkontribusi melawan perubahan iklim termasuk saat berolahraga. Berikut ini beberapa perilaku ramah lingkungan yang bisa kamu lakukan saat sedang berolahraga.

1. Memilih jenis olahraga yang ramah lingkungan

5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahragapexels.com/id/Leonardo Rossatti

Kamu bisa memilih jenis olahraga yang bersifat ramah lingkungan atau gak meninggalkan jejak karbon. Olahraga di tempat indoor seperti gym sering menghabiskan energi listrik yang besar untuk menyalakan AC dan lampu sehingga gak ramah lingkungan.

Berbagai jenis olahraga yang lebih ramah lingkungan bisa kamu pilih, seperti jogging, lari, bersepeda, yoga, dan masih banyak lagi.

2. Berjalan kaki, bersepeda, atau naik kendaraan umum ke tempat olahraga

5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahragapexels.com/Pixabay

Beberapa kegiatan olahraga mungkin mengharuskan kamu untuk pergi ke luar rumah dengan jarak yang lumayan jauh, misalnya ke kolam renang atau lapangan sepakbola yang jauh dari rumah. Berkendara dengan kendaraan bermotor dari rumah ke tempat olahraga tersebut tentu berkontribusi menghasilkan emisi gas rumah kaca. 

Untuk mengurangi emisi gas rumah kaca, kamu bisa memilih berolahraga di lingkungan sekitarmu. Misalnya yoga atau senam aerobik di rumah dan joging di sekitar rumah. Kalau kegiatan olahraga pilihanmu mengharuskan untuk pergi ke luar rumah dalam jarak yang cukup jauh, kamu bisa memilih pergi ke sana dengan berjalan kaki, bersepeda, atau naik kendaraan umum.

Baca Juga: Ini 7 Olahraga Ringan yang Paling Cocok untuk Orang Sibuk

3. Membawa handuk kecil

5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahragafreepik.com/nusarapromsiri

Ketika berolahraga, usahakan untuk membawa handuk kecil yang bisa kamu pakai untuk menyeka keringat. Handuk kecil bisa mencegah kamu dari penggunaan tisu. Seperti yang kita tahu, tisu umumnya terbuat dari bubur kertas yang berbahan baku pohon.

Semakin banyak tisu yang kamu pakai, tentu semakin banyak pohon di hutan yang harus ditebang. Selain itu, pemakaian handuk kecil membuatmu lebih hemat dan umumnya bekerja lebih baik membersihkan keringat dibandingkan tisu.

4. Membawa botol minum atau tumbler sendiri

5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahragaexpertreviews.co.uk

Pada saat atau setelah berolahraga, umumnya kamu akan merasa haus karena mengeluarkan banyak cairan dalam bentuk keringat. Kalau kamu membawa botol minum atau tumbler dari rumah, tentu kamu bisa menghindari membeli air minum dalam kemasan botol plastik sekali pakai. Selain bisa membantu mengurangi polusi sampah plastik, kamu pun lebih hemat karena gak perlu beli air minum kemasan.

5. Memilih pakaian atau perlengkapan olahraga yang terbuat dari material ramah lingkungan

5 Perilaku Ramah Lingkungan yang Bisa Kamu Terapkan Saat Olahragapexels.com/hitesh choudhary

Saat ini, gak sedikit produsen pakaian olahraga yang memproduksi pakaian olahraga dengan bahan berkualitas dan ramah lingkungan, seperti serat bambu, katun organik, polyester daur ulang, dan lain-lain. Kalau memungkinkan dan mudah didapat, kamu tentu bisa memilih membeli dan menggunakan pakaian olahraga ramah lingkungan tersebut.

Nah, ternyata ada banyak perilaku ramah lingkungan yang bisa kamu terapkan ketika sedang berolahraga. Dari kelima poin di atas, poin mana saja nih yang sudah kamu lakukan? Dimulai dari diri sendiri, kamu bisa menularkan kebiasaan baik ini kepada orang lain di sekelilingmu.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Memilih Baju Olahraga

Rivandi Pranandita Putra Photo Verified Writer Rivandi Pranandita Putra

Mencari proofread skripsi/tesis/jurnal ilmiah? IG: @mollyproofread

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya