Gak Cuma Keren, Ini 4 Manfaat Utama dari Gerakan Split untuk Kesehatan

Ini bukan cuma soal gaya-gayaan, lho!

"Rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau." Istilah yang masih relevan dengan kondisi ketika kita melihat seseorang melakukan sesuatu wah, yang kita juga ingin sanggup melakukannya.

Salah satunya, mungkin kamu pernah ber-'wow' atau 'aah', atau berdecak kagum saat melihat orang melakukan split dengan sempurna. Sambil membayangkan rasa nyeri karena otot-otot sekitar paha yang pasti tertarik, sebersit pertanyaan dan keinginan untuk bisa melakukan hal serupa gak jarang hinggap di benak.

Walau begitu, gak jarang orang juga jadi, ehm, sedikit sinis. Memangnya selain kelihatan keren, apa sih manfaat dari gerakan yang satu ini? Berikut ini ulasan selengkapnya!

1. Stretching otot paha lebih mendalam

Gak Cuma Keren, Ini 4 Manfaat Utama dari Gerakan Split untuk KesehatanPixabay/Pexels

Posisi split dalam variasi apa pun membutuhkan otot hamstring dan quadricep yang benar-benar terbuka. Kaki bagian depan akan lebih fokus untuk peregangan di bagian hamstring, sementara kaki bagian belakang akan fokus pada peregangan di bagian quadricep.

Gerakan ini termasuk dalam kategori advance dan nggak mudah dilakukan setiap orang begitu saja. Meski begitu, melakukan gerakan ini secara rutin akan membuat otot kakimu lebih mudah meregang. Split juga akan sangat membantumu yang gemar berjalan, berlari, bersepeda, atau melakukan aktivitas lainnya yang menggunakan kaki sebagai basis utama.

2. Membuka hip flexors

Gak Cuma Keren, Ini 4 Manfaat Utama dari Gerakan Split untuk Kesehatanironmanmagazine.com

Hip flexors adalah serangkaian otot di sekitar pinggul yang memungkinkan kaki dan tubuh untuk melakukan gerakan fleksi alias menekuk. Bagi sebagian orang, hip flexors terasa begitu kaku karena terlalu lama duduk, berjalan, lari, dan sebagainya. Padahal, sebagaimana otot lainnya, bagian ini juga semestinya fleksibel, sering diaktifkan, dan diregangkan.

Pose split tentu akan sangat membuka hip flexors. Pada akhirnya, gerakan ini juga membantumu mencegah dan mengatasi gangguan karena hip flexors yang kaku seperti nyeri lumbar, nyeri bagian pinggang bawah, dan postur tubuh yang kurang bagus.

Baca Juga: Ternyata Inilah 5 Manfaat Sesungguhnya dari Pemanasan Sebelum Olahraga

3. Memberi stimulasi pada perut dan organ pencernaan

Gak Cuma Keren, Ini 4 Manfaat Utama dari Gerakan Split untuk Kesehatanactivejunky.com

Kamu bisa memberikan stimulasi pada bagian abdomen alias perut berikut sistem pencernaan dengan melakukan sedikit variasi pada split. Dalam posisi split, kamu juga bisa memberi pijatan pada otot-otot perut dengan menundukkan badan ke bagian depan.

Tidak harus sampai mencium lutut, tentu saja. Lakukan sejauh yang kamu bisa dan tahan selama sekitar 10 hingga 15 detik. Stimulasi ini juga bisa kamu lakukan pada gerakan pra-split alias gerakan pemanasan sebelum melakukan split yang sesungguhnya, seperti runner stretch, seated forward fold, atau head to knee forward bend.

4. Melatih kesabaran dan ketenangan pikiran

Gak Cuma Keren, Ini 4 Manfaat Utama dari Gerakan Split untuk Kesehatanflickr.com

Nggak hanya memberikan manfaat dari segi fisik, gerakan split juga memberikan dampak pada mental. Bagi yang nggak terbiasa melakukan gerakan ini, mencapai pose yang sempurna bahkan bisa membutuhkan waktu hingga bertahun-tahun.

Selain itu, untuk menjaga fleksibilitas dan keseimbangan (ini yang paling menantang), dibutuhkan pikiran yang tenang. Agar tetap seimbang pada titik tengah berat tubuhmu, kamu membutuhkan fokus yang cukup tinggi dengan pikiran yang tenang. Semakin tinggi level variasi yang kamu lakukan, semakin besar pula kesabaran dan ketenangan pikiran yang akan diperoleh.

Nah, jadi tahu kan, kenapa orang-orang yang bisa melakukan split jadi ketagihan melakukan gerakan ini? Gak hanya keren, split juga memberikan banyak manfaat baik dari sisi fisik maupun mental.

Kamu pun bisa kok melakukan gerakan ini, tetapi harus dengan sangat hati-hati, ya. Kuncinya adalah dengan nggak memaksakan diri dan melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pasalnya, risiko cedera split yang dilakukan dengan kurang hati-hati juga cukup berat, bahkan baru benar-benar bisa sembuh beberapa tahun kemudian.

Baca Juga: Jangan Lupa Pendinginan Setelah Berolahraga karena Ada 5 Manfaat Ini

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya