Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!

Ternyata, gak semudah itu menular

Mungkin kamu pernah mendapati temanmu kena bintitan. Apakah kamu akan menghindari kontak mata dengannya? Ternyata, bintitan gak semudah itu menular kepada orang lain loh! Berikut fakta-fakta yang perlu kamu tahu seputar bintitan.

1. Mata bintitan (hordeolum) adalah tonjolan merah yang muncul di bagian luar kelopak mata

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!theconversation.com

Bentuknya sendiri mungkin mengingatkanmu pada jerawat di muka. Bintitan pun bisa terjadi, baik di atas maupun di bawah kelopak mata. Itu semua tergantung letak infeksinya.

2. Mata bintitan disebabkan oleh infeksi bakteri, sel kulit mati dan kotoran yang menyumbat kelenjar minyak pada kelopak mata

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!merckmanuals.com

Infeksi tersebut menyebabkan kelopak mata membengkak, mengganjal, gatal dan kadang terasa sakit.

3. Namun, ternyata penularan bintitan gak dari kontak mata

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!hammihan.com

Mulai sekarang, kalau kamu mengetahui temanmu kena bintitan, kamu gak harus menghindari kontak mata dengannya! Sebabnya, bintitan gak menular langsung dari kontak mata secara langsung. 

4. Bakteri membutuhkan perantara untuk menginfeksi mata seseorang

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!dlife.com

Dilansir dari Medicine Net, perpindahan bakteri tersebut gak dengan mudah hanya lewat kontak mata. Butuh perantara agar bakteri bisa menginfeksi mata seseorang. 

Baca Juga: 5 Bahaya Serius Mengucek Mata yang Harus Kamu Waspadai!

5. Gejala awal bintitan adalah rasa gatal, jadi jangan asal kucek ya!

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!romaniaonline.info

Rasa gatal yang teramat sangat adalah gejala bakteri mulai menjangkiti matamu. Untuk itu, sebisa mungkin hindari mengucek mata atau infeksinya akan semakin parah.

6. Penularannya ternyata justru dari sentuhan tangan atau salaman loh!

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!pixabay/rawpixel

Kebiasaan mengucek tersebut juga bisa memindahkan bakteri penyebab bintitan ke tangan. Nah, kalau sampai kamu salaman dengan orang lain, orang tersebut bisa berpotensi kena bintitan juga!

7. Itu sebabnya, kamu harus biasakan mencuci tangan setelah berjabat tangan dengan orang lain

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!pexels.com/ Burst

Tangan sudah jadi perantara umum penyebaran penyakit secara cepat. Untuk itu, jaga tanganmu agar selalu higienis ya.

8. Kalau perlu, siapkan tisu, sapu tangan dan cairan pembersih tangan

Apa Benar Bintitan Menular Lewat Kontak Mata? Kenali Faktanya Berikut!earthsenrichments.com

Jika kamu sulit mendapatkan akses air bersih dan sabun, ada baiknya kamu menyiapkan tisu, sapu tangan dan cairan pembersih tangan dalam tasmu.

Setelah kamu tahu fakta tersebut, sudah gak ada alasan lagi untuk gak melakukan kontak mata langsung dengan temanmu yang bintitan! Kasihan juga kan kalau dia merasa dikucilkan.

Baca Juga: Kenapa Manusia Menguap dan Berair Mata? Berikut Penjelasan Para Ahli 

Topik:

  • Yudha
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya