Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabut

Mengeluarkannya harus berhati-hati

Bagi banyak orang, gigi bungsu (wisdom tooth) adalah mimpi buruk. Jika sudah tak ada ruang untuk gigi tersebut dan gigi ini timbul ke permukaan, ini bisa menyebabkan rasa sakit. Gigi bungsu harus segera dicabut apabila sudah terjadi infeksi, menyebabkan rasa sakit, nyeri gusi, atau bila gigi bungsu merusak gigi atau tulang di sekitarnya.

Setelah pencabutan, perlu waktu agar lubang di situs gigi bungsu tertutup gumpalan darah. Selama 24–48 jam, pasien diharuskan mengonsumsi makanan lunak dengan suhu ruangan. Tiga hari setelah operasi, barulah pelan-pelan bisa mengonsumsi makanan bertekstur padat.

Masalahnya, tidak jarang pasien mengeluh tak nyaman saat makan karena sering terselip ke lubang tersebut. Sementara makanan tersebut bisa berpindah sendiri, ada yang "gatal" ingin menyingkirkannya sendiri. Kalau caranya salah dan tak higienis, malah proses pemulihannya makin lama dan ada risiko infeksi.

Jadi, bagaimana cara yang benar? Inilah beberapa cara yang benar untuk menyingkirkan makanan yang tersangkut setelah operasi gigi bungsu.

1. Kumur air garam

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi berkumur (yemek.com)

Dilansir Healthline, selama 24 jam pertama sehabis operasi gigi bungsu, kamu tidak disarankan untuk berkumur. Akan tetapi, jika makanan terselip ke lubang operasi gigi bungsu, kamu bisa berkumur dengan air garam hangat. Ikuti langkah-langkah ini untuk berkumur dengan benar:

  • Campurkan 1 sendok teh garam dapur ke dalam segelas air hangat atau bersuhu ruangan (jangan gunakan air panas atau dingin).
  • Jangan berkumur dengan kasar atau terburu-buru karena bisa merusak gumpalan darah untuk menutup bekas operasi.
  • Jangan meludahkan air kumur tersebut, biarkan air kumur mengalir keluar dari mulut.
  • Ulangi langkah-langkah sebelumnya hingga empat kali.

2. Berkumur teh herbal

Tidak nyaman menggunakan air garam? Pasien bisa berkumur dengan teh herbal hangat. Beberapa teh yang bisa digunakan antara lain teh kamomil, teh kunyit, dan teh hijau.

Caranya pun serupa dengan berkumur air garam sebelumnya. Jangan kumur terlalu kuat atau terburu-buru, biarkan air kumur teh ini mengalir keluar dengan sendirinya dari mulut, dan ulangi hingga 4 kali sampai lubang operasi gigi bungsu terasa nyaman.

3. Obat kumur

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi obat kumur, mouth wash, mouth rinse (unsplash.com/Towfiqu barbhuiya)

Repot membuat larutan air garam sendiri atau teh herbal? Kamu juga bisa menggunakan obat kumur untuk membersihkan sisa makanan yang tersangkut di lubang gigi bungsu yang baru dicabut. Akan tetapi, konsultasikan dengan dokter gigi sebelum melakukannya karena umumnya 24 jam setelah operasi cabut gigi tidak disarankan untuk berkumur.

Jika dokter gigi sudah mengizinkan, dokter gigi mungkin akan merekomendasikan obat kumur antikuman untuk membunuh bakteri dalam mulut. Berkumurlah sesuai instruksi dari dokter.

4. Menyemprotnya dengan air hangat

Kamu bisa menggunakan alat suntik untuk menyemprotkan air hangat untuk mengeluarkan makanan yang tersangkut di lubang gigi. Caranya:

  • Isi tabung suntik dengan air yang sedikit hangat atau bersuhu ruangan (jangan menggunakan air panas atau air dingin).
  • Arahkan alat suntik dekat dengan lubang operasi gigi bungsu.
  • Semprotkan air secara perlahan ke arah lubang gigi di mana partikel makanan tersangkut untuk mengeluarkannya.
  • Jangan menyemprot air terlalu kuat karena bisa merusak gumpalan darah yang menutupi lubang bekas operasi cabut gigi.

Apabila tidak ada alat suntik, kamu bisa menggunakan botol semprotan. Namun, sebaiknya jangan mencoba langkah ini apabila setelah operasi cabut gigi mulut belum bisa terbuka sepenuhnya.

Baca Juga: Tumbuh Gigi Bungsu, Apakah Harus Dicabut?

5. Water flosser

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi water flosser atau oral pulsating irrigator (commons.wikimedia.org/ajay_suresh)

Water flosser (bisa juga disebut oral pulsating irrigator) bisa digunakan untuk menyingkirkan sisa makanan yang terselip di lubang operasi gigi bungsu. Tentu saja, konsultasikan ini terlebih dulu dengan dokter gigi.

Kemungkinan besar kamu perlu menunggu beberapa minggu untuk menggunakan water flosser. Atur alat agar aliran air tidak terlalu kuat dan bidik aliran air ke arah partikel makanan yang tersangkut di lubang operasi gigi bungsu. Aliran air tersebut cukup untuk menyingkirkannya.

6. Sikat gigi berbulu lembut

Selanjutnya, untuk menyingkirkan makanan dari lubang setelah operasi gigi bungsu, kamu juga bisa menggunakan sikat gigi. Bukan sikat gigi sembarangan, tetapi pakailah sikat gigi baru, bersih, dan memiliki bulu sikat lembut. Sikat lembut partikel sisa makanan dari lubang operasi gigi bungsu, jangan menyikatnya dengan keras. Setidaknya tunggu satu minggu untuk mencoba cara ini.

7. Cotton bud

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi cotton bud atau cotton swab (unsplash.com/Sharon McCutcheon)

Kamu bisa mencoba menggunakan cotton bud atau korek kuping untuk menyingkirkan makanan dari lubang operasi gigi bungsu. Tunggu sekitar satu minggu untuk mencoba metode ini setelah operasi cabut gigi bungsu. Berhati-hatilah saat menggunakannya agar cotton bud tidak malah mendorong partikel makanan makin dalam.

Mencegah makanan nyangkut di lubang gigi bungsu

Pasca operasi cabut gigi memang bisa bikin tidak nyaman dan banyak orang yang malas makan. Namun, kamu tetap harus makan agar untuk mendapatkan nutrisi yang membantu pemulihan.

Ada beberapa cara untuk mencegah sisa makanan yang terselip ke dalam lubang gigi bungsu yang baru dicabut, yaitu:

  • Jangan mengunyah makanan dekat dengan lubang gigi bungsu.
  • Berkumur setelah makan dengan air garam atau obat kumur antikuman (tunggu 24 jam setelah operasi dan kumur pelan-pelan).
  • Konsumsi makanan bertekstur lunak.
  • Hindari makanan bertekstur alot, renyah, atau makanan yang bisa tertinggal di mulut (seperti buah-buahan berbiji).
  • Hindari aktivitas yang membuat mulut harus mengisap seperti minum dari sedotan dan merokok.
  • Hindari meludah terlalu keras.

Makanan yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi sehabis operasi gigi bungsu

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi makan yoghurt (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Makanan bertekstur lembut yang diajurkan untuk dikonsumsi setelah operasi cabut gigi antara lain:

  • Telur (orak-arik atau setengah matang).
  • Mi rebus.
  • Sup krim atau makanan berkuah.
  • Smoothie.
  • Kentang panggang atau tumbuk (mashed).
  • Yoghurt.
  • Puding.

Sebaliknya, makanan yang sebaiknya dihindari untuk sementara waktu adalah: 

  • Stroberi.
  • Blackberry.
  • Rasberi.
  • Jagung (dan berondong jagung).
  • Daging.
  • Kacang dan biji-bijian.
  • Nasi.
  • Roti gandum.
  • Minuman panas.
  • Permen karet.
  • Minuman asam seperti jus buah atau soda.

Kapan harus ke dokter

Cara Mengeluarkan Makanan dari Lubang Gigi Bungsu yang Baru Dicabutilustrasi dokter gigi spesialis bedah mulut (unsplash.com/arturtumasjan)

Seperti yang disebutkan sebelumnya, kamu tidak disarankan untuk meludah dan minum dari sedotan setelah operasi cabut gigi karena ini dikhawatirkan bisa menyebabkan dry socket (alveolar osteitis), kondisi yang disebabkan oleh rusaknya gumpalan darah yang harusnya menutup lubang cabut gigi.

Jika terjadi infeksi atau dry socket, sebaiknya segera temui dokter gigi. Waspadai gejala-gejala seperti:

  • Bengkak yang tak kunjung sembuh atau memburuk 2 atau 3 hari setelah operasi.
  • Rasa sakit dahsyat yang tak membaik.
  • Sensasi nyut-nyutan atau gatal pada gusi.
  • Muncul nanah.
  • Pendarahan hebat.
  • Demam.
  • Mati rasa.
  • Nanah atau darah yang keluar dari ingus.
  • Sensasi rasa tak enak atau asam di lidah yang tak hilang meski sudah kumur.

Baca Juga: Awas! 6 Hal Ini Wajib Dihindari Pasca Operasi Gigi Bungsu

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya