8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi Janin

Kenali jenis-jenisnya

Perempuan hamil harus memperhatikan asupan sehari-hari. Sebab, gak semua minuman bisa dikonsumsi. Ada beberapa jenis minuman penyebab keguguran, lho.

Untuk itu, kamu yang sedang hamil harus berhati-hati. Pastikan minuman yang dikonsumsi bernutrisi tinggi dan tidak membahayakan keselamatan diri serta calon bayi.

Berikut beberapa jenis minuman yang sebaiknya kamu hindari saat hamil.

1. Minuman berkafein

8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi Janinilustrasi minum teh (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Perempuan hamil sebaiknya tidak mengonsumsi minuman berkafein. Secara umum, banyak orang sudah mengetahuinya.

Contoh minuman berkafein di antaranya:

  1. Teh
  2. Teh hijau
  3. Kopi
  4. Cokelat.

Sebenarnya, ahli medis tidak sepenuhnya melarang konsumsi kafein pada perempuan hamil. Dilansir Baby Center, konsumsi kafein dibatasi maksimal 200 mg saja. Namun karena risikonya sangat tinggi, sebaiknya hindari jenis minuman penyebab keguguran ini, ya.

Dampaknya gak main-main, lho. Kafein dapat menyebabkan kelahiran prematur dan berat badan bayi rendah.

Kafein sangat cepat dan mudah diserap plasenta. Sementara itu, plasenta dan janin gak punya enzim yang dapat mengurai kafein. Bisa dibayangkan akibatnya? Ya, kafein akan menumpuk. 

Kafein melewati plasenta ke bayi, dan ada beberapa bukti bahwa terlalu banyak kafein dapat meningkatkan risiko komplikasi seperti kelahiran prematur dan berat lahir rendah. Pertumbuhan bayi pun tidak optimal.

2. Minuman beralkohol

8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi Janinilustrasi minuman beralkohol (unsplash.com/Giovanna Gomes)

Jenis minuman penyebab keguguran ini wajib banget dihindari saat kamu hamil. Dilansir Healthline, risiko keguguran sangat tinggi. Bahkan, bayi bisa lahir dalam kondisi meninggal.

Say no untuk minuman keras atau minuman berakohol, ya. Risikonya sangat tinggi, mulai dari janin kelainan jantung, kelainan bentuk wajah, sampai kelainan intelektual.

Alkohol dapat merenggut calon bayi dalam kandungan. Jadi, jangan minum, ya!

Baca Juga: Kapan Harus Berhenti Minum Kafein Sebelum Tidur? Ini Waktu yang Tepat

3. Minuman bersoda

8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi Janinilustrasi minuman soda (unsplash.com/blakewisz)

Minuman bersoda juga termasuk jenis minuman penyebab keguguran yang harus diwaspadai. Ternyata, di dalamnya terdapat kandungan kafein yang cukup tinggi. Sedangkan, kafein sendiri menimbulkan banyak risiko.

Risiko kelahiran prematur pun makin tinggi. Selain itu, kafein menghambat pertumbuhan janin sehingga risiko berat badan bayi rendah makin tinggi.

4. Jus yang tidak pasteurisasi

8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi Janinilustrasi jus sayur (pexels.com/Rawpixel.com)

Selama kehamilan, asupan buah dan sayur memang harus tercukupi. Banyak vitamin dalam buah dan sayur yang dibutuhkan oleh perempuan hamil dan janin dalam kandungannya.

Akan tetapi, perhatikan jenis minuman penyebab keguguran. Ternyata, gak semua jus bagus untuk kehamilan.

Jus yang tidak melewati pasteurisasi yang ada di restoran, toko, atau tempat makan lain sangat tidak dianjurkan, dilansir Baby Center. Pasteurisasi adalah pemanasan yang dilakukan di suhu rendah untuk mengurangi mikroorganisme pembusuk dalam makanan.

Nah, buah dan sayur segar bisa jadi mengandung bakteri E. Coli atau bakteri lain yang berbahaya. Dilansir Healthline, sebaiknya kamu membuat jus sendiri untuk memastikan kebersihannya. 

5. Susu mentah

8 Jenis Minuman Penyebab Keguguran, Risikonya Tinggi bagi JaninIlustrasi susu (freepik.com/Racool_studio)

Susu memang mengandung protein tinggi. Perempuan hamil juga disarankan untuk mengonsumsinya agar nutrisi tubuh dan janin terpenuhi. Akan tetapi, gak semua susu bisa dikonsumsi selama kehamilan.

Susu mentah ternyata termasuk jenis minuman penyebab keguguran. Pasalnya, susu mentah tidak melewati proses pasteurisasi sehingga kemungkinan besar bakteri berbahaya masih ada di dalamnya. Susu yang terkontaminasi bakteri pun dapat mengancam keselamatan janin. 

Itulah jenis minuman penyebab keguguran yang harus diwaspadai. Kamu harus memperhatikan asupan sehari-hari, jangan sampai asal mengonsumsi minuman tersebut, ya.

Baca Juga: 11 Penyebab Keringat Dingin dan Tanda Penyakitnya, Harus Waspada

Topik:

  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya