5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai Segera

Harus segera diperbaiki agar tak merugikan sekitar

Narsistik adalah gangguan kepribadian di mana seseorang merasa dirinya sangat unggul dan pantas dikagumi. Walaupun begitu, orang yang narsistik umumnya mudah tersinggung terhadap kritik dan penolakan. Selain itu, orang narsistik juga biasanya memiliki empati yang rendah terhadap orang lain. Oleh karena itu, maka tak mengherankan jika orang dengan kepribadian narsistik umumnya sulit menjalin hubungan yang baik dengan orang lain.

Sayangnya, kadang-kadang seseorang tak menyadari bahwa dirinya mengidap narcissistic personality disorder sehingga tidak melakukan langkah-langkah untuk berubah. Nah, berikut ini beberapa tanda individu dengan gangguan kepribadian narsistik yang perlu kamu tahu.

1. Terobsesi menjadi yang paling unggul

5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai Segeraunsplash.com/Austin Distel

Dikutip dari laman Mind Body Green, bagi orang narsistik, dunia adalah tentang baik/buruk, superior/inferior, dan benar/salah. Dan orang-orang narsistik merasa harus menjadi yang terbaik, paling benar, dan paling kompeten. Karenanya, mereka akan melakukan segala cara untuk memiliki dan mengendalikan semuanya.

Kemudian, orang dengan kepribadian narsistik juga merasa berhak menerima perhatian, balasan yang menenangkan, bahkan menerima permintaan maaf.

2. Lepas dari tanggung jawab dan suka menyalahkan orang lain

5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai Segeraunsplash.com/Edvin Johansson

Meskipun orang dengan kepribadian narsistik selalu ingin memegang kendali, tetapi mereka tidak pernah ingin bertanggung jawab atas akibatnya, kecuali hal yang baik-baik saja. Ketika segala sesuatu tidak berjalan sesuai dengan rencana, kurang sempurna, atau mereka mendapatkan kritik, orang dengan narsistik akan segera menyalahkan orang lain dan melemparkan tanggung jawab.

3. Merasa lebih tahu segalanya daripada orang lain

5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai SegeraUnsplash.com/Mimi Thian

Kebanyakan orang dengan gangguan kepribadian narsistik merasa tahu segalanya. Dan mereka kerap kali sulit bergaul dan bekerja sama lantaran kesulitan percaya terhadap orang lain atau merasa lebih tahu segalanya daripada siapa pun. Menurut laman Business Insider, orang dengan kepribadian narsistik selalu merasa memiliki superioritas terhadap orang lain dan cenderung egois dalam pengambilan keputusan.

Baca Juga: Kurang Empati & Suka Asik Sendiri, Hati-hati Gangguan Narsistik

4. Sulit menerima kritik dan pendapat yang berbeda 

5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai SegeraUnsplash.com/Sebastian Herrmann

Walaupun tampak superior, tetapi orang dengan kepribadian narsistik sebenarnya memiliki ego yang rapuh, yang membuat mereka cenderung defensif terhadap setiap kritikan yang dilontarkan padanya.

Selain itu, menurut laman Psychology Today, memberikan reaksi terhadap perbedaan dengan amarah adalah karakteristik yang sangat umum dimiliki oleh orang narsistik.

5. Pendengar yang buruk

5 Tanda Kamu Mengidap Kepribadian Narsistik, Waspadai SegeraUnsplash.com/Trung Thanh

Dikutip dari laman Best Life, orang-orang narsistik sangat suka berbicara dan cenderung menjaga percakapan agar tetap terpusat pada diri mereka sendiri. Sebaliknya, individu narsistik adalah seorang pendengar yang buruk, bahkan mereka tidak segan-segan menunjukkan ketidaktertarikannya saat orang lain sedang berbicara.

Oleh karena itu, menurut laman Business Insider, sulit untuk memiliki hubungan yang bermakna dengan seorang narsistik karena percakapan selalu sepihak dan tentang mereka.

Demikianlah beberapa tanda orang dengan kepribadian narsistik. Kalau kamu merasa memiliki tanda-tanda di atas, sebaiknya segera atasi demi kelangsungan kehidupan sosialmu yang lebih baik.

Baca Juga: Bukan Hobi Selfie, Ini 7 Tanda Orang dengan Gangguan Narsistik

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya