Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toilet

Jangan lupa cuci tangan setelah dari toilet

Sebagai tempat untuk melakukan buang air besar dan kecil serta membersihkan tubuh, sangat wajar rasanya bila toilet merupakan tempat penularan berbagai jenis penyakit. 

Terlebih, kondisinya yang lembap membuat berbagai jenis bakteri dan virus dapat hidup lama di sana. Oleh sebab itu, kamu perlu berhati-hati dan bijak dalam menggunakan toilet, utamanya toilet umum.

Mau tahu apa saja penyakit yang biasa menyebar melalui toilet akibat paparan kuman? Waspadai beberapa jenis penyakit di bawah ini.

1. Escherichia coli

Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toiletpexels.com/Polina Zimmerman

Escherichia coli (E. coli) adalah bakteri yang biasanya ditemukan di usus. Bakteri ini juga dapat terbawa tinja, dan toilet merupakan lingkungan yang tepat untuk kontaminasi.
 
E. coli dapat menular dari air atau makanan yang terkontaminasi, tetapi juga diketahui menempel pada permukaan yang tidak berpori, seperti dudukan toilet. Saat seseorang terinfeksi bakteri E. coli, orang tersebut bisa mengalami kram perut, muntah, diare, bahkan hingga berdarah.
 
Virus gastrointestinal seperti norovirus juga menyebabkan gangguan perut. Mirip dengan E. coli, virus ini mudah ditularkan dari orang ke orang.

Menurut studi yang diterbitkan dalam jurnal Clinical Infectious Diseases, norovirus telah ditemukan mengontaminasi permukaan yang tidak berpori, termasuk dudukan toilet, selama 2 minggu meskipun permukaan tersebut telah dibersihkan.

2. Streptococcus

Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toiletunsplash.com/Giorgio Trovato

Streptococcus adalah bakteri yang biasanya ditemukan di tenggorokan, yang menyebabkan individu mengalami radang tenggorokan atau pneumonia bronkial.

Streptococcus juga dapat menyebabkan infeksi kulit yang menular, termasuk impetigo. Ini juga dapat menyebabkan infeksi kulit serius yang invasif yang disebut necrotizing fasciitis. Salah satu media penularan bakteri ini adalah dudukan toilet.

Meskipun mungkin kamu dapat tertular infeksi seperti itu saat duduk di toilet atau kursi bersama, tapi kemungkinannya sangatlah kecil. Menurut studi dalam jurnal Paediactrics & Child Health, hanya sekitar 1 persen orang dewasa yang membawa bakteri strep di kulit atau tenggorokannya. Akan tetapi, kamu tetap harus berhati-hati dan tidak boleh meremehkannya.

Baca Juga: 5 Bahaya Pakai Sandal & Sepatu di Dalam Rumah, Bisa Sebarkan Penyakit

3. Shigella

Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toiletpexels.com/Andrea Piacquadio

Bakteri Shigella sangat mudah menular dari manusia ke manusia, utamanya pada individu yang malas mencuci tangan. Bakteri ini menyebabkan shigellosis atau disentri.

Shigellosis ditandai dengan diare parah yang menular, kram perut, dan gangguan gastrointestinal lainnya yang mungkin berlangsung selama sekitar satu minggu.

Bakteri ini paling menular selama fase diare, tapi tetap masih dapat menular selama berminggu-minggu walaupun inang sudah merasa lebih baik.

Menurut keterangan dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), infeksi Shigella terjadi ketika kotoran orang yang terinfeksi mencemari permukaan, yang umumnya berupa toilet, pegangan toilet, dan tempat duduk toilet. Kamu juga dapat terinfeksi jika mengonsumsi makanan atau air yang ditangani oleh orang yang terinfeksi dan tidak mempraktikkan kebersihan yang baik.

Jadi, jangan lupa untuk rutin membersihkan toilet dengan cairan pemutih dan mencuci tangan dengan sabun setiap selesai menggunakan kamar mandi.

4. Influenza

Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toiletpexels.com/Andrea Piacquadio

Menurut penelitian dalam jurnal Environmental Science & Technology, influenza dapat hidup selama 2 atau 3 hari pada permukaan yang tidak keropos, seperti telepon, remote control, dan dudukan toilet, bahkan beberapa jenis virus ini dapat hidup lebih lama. Virus flu burung misalnya, bisa hidup berminggu-minggu.

Untuk menghindari pilek dan flu akibat virus influenza, pastikan kamu tidak menyentuh mata, hidung atau mulut setelah menyentuh dudukan toilet, kenop pintu, atau barang-barang lain yang digunakan bersama. Sebab, virus ini mudah ditularkan melalui selaput lendir. Juga, selalu cuci tangan setelah menggunakan kamar mandi.

5. Staphylococcus

Jaga Kebersihan! Ini 5 Penyakit yang Rentan Menular Melalui Toiletpexels.com/Engin Akyurt

Bakteri Staphylococcus dapat bertahan hidup dalam waktu lama di permukaan yang tidak keropos dan dapat menyebabkan infeksi kulit serta bisul. Methicillin-resistant Staphylococcus aureus (MRSA) misalnya, dapat hidup di dudukan toilet dan bagian toilet yang tidak berpori selama lebih dari 2 bulan. Hanya butuh waktu sekitar 3 detik bagi bakteri untuk berpindah ke kulit setelah duduk di toilet, menurut studi dalam jurnal Clinical Infectious Diseases.

Akan tetapi, menurut Baseline of Health Foundation, individu lebih mungkin terpapar bakteri Staphylococcus saat menggunakan ponsel daripada duduk di dudukan toilet. Jadi, kamu juga perlu memperhatikan kebersihan ponsel.
 
Demikianlah beberapa penyakit yang bisa menular lewat toilet. Untuk mencegah penularan penyakit-penyakit tersebut, pastikan kamu selalu membersihkan dudukan toilet sebelum menggunakannya dan mencuci tangan setelahnya.

Baca Juga: Penyakit Berbahaya yang Mengintai Laki-laki Berperut Buncit, Apa Saja?

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya