Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehat

ayo jaga pita suara kamu!

Biasanya setelah puas karaoke dengan teman-teman, nonton konser atau bercerita panjang lebar, bahkan presentasi mengenai sesuatu, pasti cukup melelahkan. Apalagi tenggorokan kamu akan sakit, atau bahkan suara kamu terdengar berbeda.

Pita suara kamu bisa kena dampaknya. Setelah cukup lama menggunakan suara, sudah saatnya istirahatkan. Tetapi, jangan istirahat saja, kamu juga harus merawatnya. Berikut cara untuk merawat pita suaramu.

1. Minum air putih

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatfoodtribute.com

Hal paling mudah untuk dilakukan ialah rajin meminum air putih. Dengan meminum air putih, tubuh akan tetap terhidrasi. Selain itu, kita punya pita suara yang bergetar dengan cepat, dan punya keseimbangan air yang menjaga mereka dilumasi.

Hindari juga sering meminum kopi, soda, dan alkohol yang biasanya bisa buat kamu hidrasi. Apalagi jika saat kamu sedang mengonsumsi obat, wajib untuk rajin minum air putih.

2. Jangan terlalu sering berteriak

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatunsplash.com

 Walaupun kamu sedang tidak lelah, harus kurang-kurangin untuk berteriak. Melansir dari The Healthy, berteriak akan menimbulkan benjolan atau kapalan di pita suara. Jadi, kalau berada di suatu ruangan yang sangat berisik, lebih baik menghampiri orang yang ingin kita ajak berbicara atau kita panggil.

3. Jangan berbicara terlalu rendah

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatvideoblocks.com

Mungkin sekarang orang bersuara khas serak basah sedang zaman, atau suaramu dibuat sangat rendah. Sebenarnya hal tersebut tidak baik untuk pita suara kamu. Pita suara bisa kering, menimbulkan juga masalah suara akibat otot-otot vokal tidak dibiasakan untuk nada asli suara kita, dilansir thehealthy.com.

Untuk menghindari hal tersebut, untuk menentukan atau mengetahui nada asli suara kita, bisa dimulai dengan kita berdeham. Dengan berdeham, kita bisa sembari mencari rentang nada suara yang nyaman untuk kita bernyanyi atau berbicara.

Baca Juga: 7 Kondisi Kesehatan yang Diketahui Dokter Hanya dengan Melihat Kita

4. Jangan merokok

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatsitusnesia.com

Cukup susah dilakukan, tetapi untuk merawat pita suara kamu, harus berhenti merokok. Live Science menuliskan bahwa merokok dapat menambahkan risiko kanker tenggorokan. Tak hanya itu, menghirup asap rokok pun dapat membuat iritasi pita suara.

5. Jangan berdeham terlalu sering

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatcalmclinic.com

 Terlalu sering berdeham untuk membersihkan tenggorokan, itu juga tidak baik. Ketika berdeham sama seperti kamu membuat pita suara kamu saling menghantam. Hal tersebut bisa membuat luka pita suara dan suaramu serak. Jika merasa tidak enak di tenggorokan, coba minum air. Namun, kalau sering merasa tidak enak, coba kunjungin dokter.  

6. Saat bernyanyi, perhatikan otot tenggorokan dan leher

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehatnorthernstar.com.au

Ketika kamu bernyanyi, coba memerhatikan otot tenggorokan dan leher agar tetap rileks. Terutama jika bernyanyi dengan nada tinggi, atau nada rendah. Kebiasaan saat bernyanyi menadahkan kepala ke langit, dan saat nada rendah menunduk ternyata punya efek terhadap pita suara.

Seperti yang dikatakan Rosenberg, otot-otot vokal cenderung tegang. Selain itu, bisa menyebabkan pembatasan jangkauan vokal di masa depan, dikutip dari livescience.com.

7. Perhatikan cara kamu berbicara

Suka Menyanyi? Ini 7 Cara Merawat Pita Suara Kamu agar Prima dan Sehataryzauq.tv

Cara kamu berbicara pun punya efek pada perawatan pita suara kamu. Biasanya penyanyi yang sudah profesional pun bisa merusak saat merek berbicara. Mengutip Herseth, saat berbicara lebih baik untuk banyak udara yang keluar, dilansir dari livescience.com.

Itulah tujuh cara yang bisa kamu lakukan untuk merawat pita suara kamu. Jadi, setelah lelah bernyanyi-nyai atau berbicara, untuk memulihkan pita suara kamu.

Baca Juga: 7 Alasan Ilmiah Kenapa Punya Jenggot Baik untuk Kesehatan Para Pria

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya