4 Cara Meningkatkan Hormon Testosteronmu Ini Terbukti Efektif dan Aman

Pakai cara yang alami lho!

Kamu yang masih ingat pelajaran biologi soal hormon, pastinya ingat bahwa hormon yang cowok banget itu testosteron. Banyak pria rela mencari cara meningkatkan testosteron mereka, hanya agar struktur dan sistem fungsi tubuh mereka semakin lakik!

Masalahnya penambahan hormon testosteron secara langsung kepada tubuh bisa menimbulkan banyak efek samping, jika tidak diatur dengan baik. Karenanya cara yang akan dibahas adalah yang secara alami atau secara endogen.

Ingat bahwa kedua jenis kelamin memiliki kumpulan hormon yang sama, hanya saja berada dalam jumlah kandungan yang berbeda. Tingkat testosteron yang sehat itu penting untuk kesehatan yang optimal, yaitu: kepadatan tulang, mood positif, dorongan seks, otot serta kekuatan yang maksimum, juga sekaligus sebagai pencegah penyakit dan kanker.

Sayangnya banyak orang mencari jalan pintas untuk meningkatkan testosteron, misalnya dengan suntikan, krim atau pil. Berdasarkan saran dari Dr. Sam Robbins di channel Youtube-nya, ini 4 cara meningkatkan testosteronmu yang telah terbukti efektif dan aman!

1. Apa yang kamu makan itu sama pentingnya dengan apa yang tidak kamu makan

4 Cara Meningkatkan Hormon Testosteronmu Ini Terbukti Efektif dan Amanaskmen.com

Makanan akan mengontrol hormonmu. Protein yang penting untuk menambah testosteron adalah yang berasal dari ikan, telur dan sapi/lembu/kerbau. Ayam kurang disarankan karena masih banyak mengandung estrogen dan berbagai hormon negatif. Kamu juga disarankan memakan telur ayam setiap hari (maksimal 2-3 butir, lebih disarankan mentah atau setengah matang) karena kolesterolnya diperlukan untuk memproduksi testosteron dan berbagai hormon seks lainnya.

Jangan pernah memasak proteinmu terlalu lama atau bahkan menggorengnya. Selain itu kurangilah mengonsumsi kedelai karena akan meningkatkan estrogen di dalam tubuhmu. Hindari semua macam gula, karbohidrat buatan manusia (keripik, pasta, roti dan lain sebagainya) dan makanan dalam kemasan.

Pastikan porsi makananmu (25-30 persen) mengandung beberapa lemak sehat. Itu akan membantumu dalam memproduksi banyak hormon seks. Contoh lemak yang baik adalah minyak kelapa murni, minyak makadamia, alpukat, kacang-kacangan/biji-bijian mentah dan kuning telur.

2. Olahraga yang tepat akan menimbulkan efek dramatis pada hormonmu, baik positif maupun negatif

4 Cara Meningkatkan Hormon Testosteronmu Ini Terbukti Efektif dan Amanaskmen.com

Mengangkat beban mulai dari yang cukup berat, dengan 6-10 repetisi, bisa meningkatkan testosteron. Kamu cuma perlu melakukannya 3-4 kali seminggu, karena jika melakukannya terlalu sering, justru akan menyebabkan kebalikannya, meningkatkan hormon stres: kortisol. Jaga agar waktu olahragamu sekitar 45 menit atau lebih singkat.

Kemudian kamu perlu ingat untuk menghilangkan kardio berintensitas tinggi, seperti berlari, karena itu mengurangi tingkat testosteron dan meningkatkan kortisol. Lebih baik melakukan jalan santai 30 menit dalam frekuensi 3-5 kali seminggu, malah lebih bagus lagi jika di udara terbuka terpapar cahaya matahari.

Baca Juga: Ini 7 Indikasi Bahwa Kadar Testosteronmu Rendah, Wahai Para Pria!

3. Perubahan gaya hidup punya hubungan kuat dengan manajemen stres dan pola istirahatmu

4 Cara Meningkatkan Hormon Testosteronmu Ini Terbukti Efektif dan Amanaskmen.com

Tidur itu sangat amat penting, kebanyakan dari kita tidak mendapatkannya dengan cukup. Jadi selalu usahakan untuk tidur lebih cepat daripada biasanya selama kamu sempat. Usahakan juga untuk tidur siang sekilas (setidaknya 20 menit), karena itu juga punya dampak yang baik.

Untuk membuat istirahatmu lebih berkualitas, kurangi segala hal negatif dalam hidupmu, karena itu akan meningkatkan kortisol dan merusak kelenjar adrenalmu. Ini termasuk pikiran negatif, berita negatif/hoaks dan segala hal yang berisiko menimbulkan perasaan negatifmu. Jauhi dirimu dari itu semua untuk meningkatkan testosteronmu.

4 Kamu perlu mencukupkan nutrisi dalam diri dengan berbagai jenis rempah-rempah, vitamin dan mineral

4 Cara Meningkatkan Hormon Testosteronmu Ini Terbukti Efektif dan Amanfitbodysupplements.com

Diestimasikan bahwa kita semua butuh makan setidaknya 27.575 kalori per hari, untuk mendapatkan semua nutrisi yang dibutuhkan tubuh kita. Bahkan jumlah minimum itu semakin tinggi seiring kita bertambah usia, akibat kemampuan tubuh menyerap nutrisi yang semakin berkurang. Karenanya kamu perlu asupan tambahan (rempah, vitamin dan mineral) untuk bisa paling efektif meningkatkan testosteron secara alami.

Bukan hanya meningkatkan libido dan dorongan seksmu, kamu juga akan merasa lebih muda dan lebih berenergi. Kamu juga akan meningkatkan massa otot dan mengurangi lemak perut karena testosteron yang semakin banyak secara alami. Rempah yang disarankan antara lain ekstrak Testofen Fenugreek, avena sativa, tongkat ali, akar maca, ekstrak pro-tribulus terrestris Bulgaria, L-Arginine dan Zinc serta Copper.

Semua orang kini telah mulai menyadari pentingnya tingkat testosteron yang optimal. Melakukan peningkatan testosteron secara alami itu lebih baik, karena kamu tidak akan mendapatkan efek negatif. Selain itu keuntungan yang kamu dapatkan juga akan bertahan dalam jangka waktu lebih lama.

Baca Juga: Testosteron Pria Menurun Tiap Tahun, Inilah Penjelasan Medis Kasus Itu

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Tania

Berita Terkini Lainnya