5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang Wajar

Kamu perlu mengontrol rasa malumu agar tak berlebihan

Bagi pasangan suami istri yang baru menikah, melakukan hubungan suami istri untuk pertama kalinya merupakan hal yang tidak mudah. Bahkan, kerap kali pasangan merasa malu akan hal tersebut.

Rasa malu tersebut membuat pasangan jadi cenderung tarik ulur dalam melakukannya serta mempertanyakan apakah hal tersebut normal untuk dimiliki pasutri yang telah menikah. Merasa malu saat melakukan hubungan seksual sejatinya adalah sesuatu yang lumrah dan hal tersebut disebabkan beberapa alasan yang berikut ini.

1. Mungkin saja kamu pasangan pengantin baru

5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang WajarIlustrasi pengantin baru (Pexels/Kha Ruxury)

Khusus untuk pasangan pengantin baru, pasti akan lebih sering merasakan rasa malu saat akan berhubungan seksual. Seiring berjalannya waktu, rasa malu tersebut akan mulai berkurang pada pasangan.

Hal ini tentu lumrah terjadi bagi pasangan yang masih baru menikah sehingga kamu tidak perlu merasa aneh. Justru rasa malu dapat memberikan sensasi tersendiri pada malam pertamamu.

2. Kamu belum memiliki pengalaman seks apa pun

5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang WajarIlustrasi pengalaman seks (Pexels/Ron Lach)

Bagi pasangan suami istri yang baru menikah, pengalaman seks yang dimiliki juga bahkan masih nihil. Hal ini membuat mereka bertanya-tanya tentang bagaimana melakukan malam pertama dengan pasangan.

Sudah tentu merasa malu saat berhubungan seksual pada saat itu adalah hal yang lumrah. Kamu merasa demikian sebab pengalamanmu yang memang belum pernah melakukan hubungan seksual sebelumnya.

Baca Juga: 5 Tips Melakukan Seks yang Aman Tanpa Khawatir Cedera, Harus Perlahan!

3. Terdapat kekhawatiran akan seks

5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang WajarIlustrasi pasangan berhubungan seksual (Pexels/Ron Lach)

Seks memang tidak selalu mudah dan tidak selalu nikmat saat pertama kali mencoba. Hal ini terkadang jauh melebihi ekspektasi yang dimiliki sebelumnya.

Tidak heran bila banyak pasangan merasa malu saat berhubungan seksual karena bingung dalam melakukannya. Kekhawatiran mengenai seks sering kali melingkupi para pasutri baru yang akan melakukan hubungan seksual pertama kali.

4. Merasa tidak percaya diri akan bentuk tubuh

5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang WajarIlustrasi bentuk tubuh (Pexels.com/Lucas Ribeiro)

Kepercayaan diri adalah modal utama yang perlu dijaga dalam melakukan hubungan seksual. Sering kali banyak pasangan yang merasa tidak percaya diri atas bentuk tubuhnya sehingga mudah merasa malu.

Hal semacam itu biasanya akan membuat pasangan mudah malu sebab khawatir pasangan tidak menyukai bentuk tubuhnya. Padahal, bersikap percaya diri dan saling menerima satu sama lain tentu akan jauh lebih baik.

5. Khawatir tidak bisa memberikan yang terbaik untuk pasangan

5 Alasan Merasa Malu saat Berhubungan Seksual adalah Hal yang WajarIlustrasi melakukan hubungan intim (Unsplash/Womanizer Toys)

Seks faktanya merupakan hal yang sangat tergantung pada selera masing-masing. Setiap orang bisa saja memiliki seks yang berbeda dan sulit untuk disamakan.

Hal ini banyak membuat pasangan suami istri yang baru menikah sering merasa malu dan khawatir bila tak cukup mampu memuaskan pasangannya. Padahal, komunikasi akan membantu melancarkan semuanya.

 

Solusi terbaik yang perlu dilakukan adalah dengan mengelola rasa malu tersebut dengan sebaik mungkin sehingga tak sampai berlebihan. Komunikasi harus terjalin lancar ya agar tak perlu merasa malu lagi!

Baca Juga: Seberapa Sering Pria Perlu Berhubungan Seks? Ini Angka Normalnya!

Abdi K Tresna Photo Verified Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya