Banyak tempat yang bisa dikunjungi saat berlibur ke Amerika Serikat, mulai dari beberapa negara bagiannya, perkotaannya, bangunan bersejarah, sampai bangunan berbentuk unik. Bangunan tersebut memiliki sejarahnya masing-masing. Salah satu bangunan ikonik di Amerika Serikat ada di New York, yakni The Vessel.
The Vessel merupakan bangunan 16 lantai yang menarik minat para artis Indonesia untuk berkunjung dan berfoto di depannya. Berlatarkan bangunan rancangan desainer Inggris yang sangat megah dan mewah, berikut artis yang sempat berfoto di depan The Vessel!