11 Music Video dengan Animasi, Jadi Pengen Nonton Kartun Deh!

Nomor 5 sih pasti kamu pernah lihat

Video klip sedari kecil sudah jadi santapan rohani para penikmat musik. Dari video-video itulah kami belajar mengenai band-bandnya, lagu-lagunya, hingga sejarahnya dan itu sangat membantu memahami musik-musik idola kami.

Salah satu hal yang paling menarik perhatian adalah kehadiran video musik beranimasi. Rata-rata video musik yang digarap oleh para musisi selalu menampilkan bandnya dan dibuat secara nyata. Dengan adanya video musik beranimasi, itu menjadi daya tarik tersendiri di mata, khususnya kepada teman-teman yang kala itu terhitung masih kecil atau masih duduk di bangku SD hingga SMP karena dunia anak kecil berkutat pada kartun.

Berikut adalah video-video musik beranimasi yang sangat keren. Saking kerennya bahkan kamu dapat menyukai lagunya seketika. Uum, Gorillaz sebenarnya termasuk dalam video animasi yang keren, tetapi karena mereka sudah masuk dalam artikel sendiri, mereka tidak masuk dalam daftar ini.

1. Daft Punk - One More Time. Ini adalah single yang paling enak, tapi kamu harus cek semuanya. Coba cari dengan kata kunci Interstellar 555

https://www.youtube.com/embed/-OTryGzS-G8

2. Radiohead - Paranoid Android. Masuk dalam jajaran album paling populernya, OK Computer, Paranoid Android menjadi satu-satunya video animasi Radiohead album itu

https://www.youtube.com/embed/fHiGbolFFGw

3. Pearl Jam - Do The Evolution. Dulu ada kartun namanya Batman: The Animated Series. Kalau pernah nonton dan suka, kamu pasti suka sama single band grunge ini

https://www.youtube.com/embed/aDaOgu2CQtI

4. A-Ha - Take On Me. Lagu tahun 80-an, tapi sampai sekarang masih sangat modern

https://www.youtube.com/embed/djV11Xbc914

5. Linkin Park - Breaking The Habit. Dirilis di akhir 2000-an, single ini merupakan salah satu karya Linkin Park yang paling ngerock

https://www.youtube.com/embed/v2H4l9RpkwM

6. Tame Impala - Feels Like We Only Go Backwards. Paling enak ditonton ketika santai dan ingin berpusing ria

https://www.youtube.com/embed/wycjnCCgUes

7. Avenged Sevenfold - A Little Piece of Heaven. Walaupun kartun, tapi video musik Avenged Sevenfold satu ini mampu membuat mimpi buruk anak kecil. Harap diperhatikan

https://www.youtube.com/embed/VurhzANQ_B0

8. U2 - Hold Me, Thrill Me, Kiss Me, Kill Me. Sebagai soundtrack Batman Forever, single U2 ini sangat berharmonisasi dengan klip video ini

https://www.youtube.com/embed/adPtRTeADZc

9. Michael Jackson - Leave Me Alone. Video dari Michael Jackson kebanyakan adalah video-video dengan koreografi, tapi di sini hampir seluruhnya adalah animasi

https://www.youtube.com/embed/crbFmpezO4A

10. Korn - Freak on a Leash. Salah satu lagu Korn yang paling populer. Klip video ini mencapai 100 juta penonton di YouTube

https://www.youtube.com/embed/jRGrNDV2mKc

11. Fleet Foxes - The Shrine / An Argument. Masuk dalam album Helpessness Blue, Fleet Foxes memberikan klip video yang sangat artistik

https://www.youtube.com/embed/9yAxIdkF2Qo

Itulah 11 video klip dengan tema animasi yang super keren. Gimana, kamu paling suka yang mana nih? Tulis di kolom komentar ya...

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya