Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jenius

#WannaOnexIDNTimes Jenius dan berbakat, ada bias kalian?

Tidak hanya modal tampang dan bakat saja, beberapa anggota idol ini membuktikan bahwa mereka juga punya otak encer. Nilai akademik yang memuaskan, nilai tes yang tinggi, serta beberapa penghargaan yang telah diterima adalah bukti dari kepintaran mereka.

Lantas siapa sajakah idol KPop yang dikenal sebagai sosok yang jenius? Simak secara lengkapnya di bawah ini.

1. Wendy Red Velvet

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniusallkpop.com

Son Seung Wan atau yang lebih dikenal dengan Wendy adalah anggota dari grup Red Velvet yang lahir di tahun 1994. Ia pernah menerima penghargaan dari mantan presiden Amerika Obama untuk kemampuannya dibidang akademik dan kepemimpinan. Pada umur 12 tahun, Wendy pergi studi ke Kanada sendirian dan diketahui mendapatkan peringkat ke 5 dalam sebuah kontes matematika.

2. RM BTS

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniusallkpop.com

Pemilik nama asli Kim Nam Joon dari grup BTS juga dikenal sebagai idol dengan kepintaran diatas rata-rata. Dalam suatu program acara, ia mengejutkan penonton saat diketahui bahwa nilai untuk bahasa, matematika, bahasa asing dan pelajaran sosial yang mencapai peringkat 1,3% dari seluruh pelajar Korea Selatan. Ia bahkan memiliki nilai TOEIC (tes kemampuan bahasa Inggris) yang mencapai 850 ketika ia kelas 2 SMP.

3. Im Siwan ZE:A

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniusallkpop.com

Idol yang beralih menjadi aktor ini diketahui masuk ke Busan University dengan skor SAT mencapat 450. Bahkan setelah debut, ia terus belajar. Ketika selesai shooting untuk drama "Misaeng", ia mengambil tes TOEIC dan mendapatkan skor 820. Banyak nitizen yang kagum karena hal tersebut.

4. Eunwoo ASTRO

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniussoompi.com

Anggota dari grup Astro yakni Eunwoo menjadi hot topic setelah kemunculannya di "Problematic Men". Tidak hanya tampan, namun dia memiliki nilai akademik yang sempurna serta aktif di sekolah. Di acara tersebut, ia diketahui memiliki nilai A di semua mata pelajaran ketika SD dan SMP, serta menerima beberapa penghargaan untuk debat dan kontes bahasa inggris. Saat ini Eunwoo sedang kuliah di Sungkyunkwan University, salah satu kampus terbaik di Korea Selatan.

5. Tablo Epik High

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniussoompi.com

Leader dan rapper Epik High ini memegang gelar Master Sastra Inggris dari Stanford University, Amerika Serikat. Ia diketahui memiliki catatan nilai yang sempurna sepanjang masa kuliahnya. Ayah dari Lee Haru ini juga memiliki IQ 160. Tidak heran jika pencipta beberapa lagu ini dikenal sebagai 'lyrical genius'.

6. Park Kyung Block B

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniuskpopchart.net

Anggota dari Block B yakni Park Kyung juga salah satu idol yang dikenal jenius. Pada acara "Abnormal Summit", ia mengejutkan penonton karena IQ-nya yang mencapai 156. Park Kyung mengatakan bahwa ia suka belajar matematika dan ia gampang penasaran dengan suatu hal dan ditambah ia orang yang kreatif.

7. Kyuhyun

Hebat! 7 Idol KPop Ini Dikenal Sebagai Sosok yang Jeniusallkpop.com

Kyuhyun diketahui sangat suka memecahkan masalah matematik. Mantan maknae dari grup Super Junior ini memiliki beberapa penghargaan di bidang tersebut, salah satunya ia menerima grand prize untuk Korean Mathematical Society's Olympiad. Ia bahkan dirumorkan menjadi peringkat 5% ketika masuk di Kyunghee University dan memilih studi post-modern music.

Wow pintar dan berbakat, idolanya siapa nih? Sebagai penggemarnya jangan mau kalah. Semangat!

Afina Photo Verified Writer Afina

Sedang belajar dan masih belajar

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya