12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar 

Brotherhood goals banget!

Debut akting di waktu yang berdekatan, Luke Plowden dan Joss Way-ar tahun ini sama-sama menjadi pemeran utama di dua series GMMTV. Luke akan bermain di The Three GentleBros dan My Dear Donovan, sementara Joss di You Fight, and I Love serta Good Old Days.

Di balik layar, Luke dan Joss adalah dua orang sahabat yang sangat suportif ke satu sama lain. Kamu penasaran seperti apa persahabatan mereka? Yuk intip 12 potret persahabatan Luke Plowden dan Joss Way-ar berikut ini!

1. Luke Ishikawa Plowden adalah aktor keturunan Amerika-Jepang yang memulai karier di Thailand sebagai seorang model

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/lukevoyage)

2. Lahir di provinsi Nakhon Si Thammarat, Joss Way-ar yang lahir dari orang tua asli Thailand kerap disangka blasteran

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/lukevoyage)

3. Luke dan Joss terpaut usia 6 bulan saja. Luke lahir pada 13 September 1995, sementara Joss kelahiran 8 Maret 1996

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/josswayar)

4. Meski gak tampil dalam satu frame, Joss dan Luke pertama kali dipertemukan dalam series Wolf yang tayang tahun 2019

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Luke Plowden dan Joss Way-ar (instagram.com/lukevoyage)

5. Dua tahun kemudian mereka kembali terlibat dalam satu proyek yang sama, yaitu lakorn Nabi, My Stepdarling

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/lukevoyage)

Baca Juga: 10 Potret Joss Wayar, Pecinta Olahraga Pemilik Tubuh Bak Dewa Yunani 

6. Pada perhelatan GMMTV 2021 : The New Decade Begins yang mengumumkan acara GMMTV untuk tahun 2021 lalu, Luke sebenarnya akan terlibat di series Mama Gogo dan Joss bermain Drag, I Love You

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/lukevoyage)

7. Namun karena adanya penundaan syuting akibat angka COVID di Thailand yang sempat naik, mereka pun akhirnya harus bertukar series dan keduanya tayang tahun ini

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/josswayar)

8. Mereka berdua punya manajer yang sama di GMMTV yaitu Jaojack Theeraphong atau kerap disapa P’Jack

12 Potret Persahabatan Aktor Thailand Luke Plowden dan Joss Way-ar Joss Way-ar dan Luke Plowden (instagram.com/josswayar)

9. Joss kerap bersekolah di sekolah internasional dan fasih berbahasa Inggris. Hal ini membuatnya mudah dekat dengan Luke yang awalnya gak bisa berbahasa Thai

10. Luke dan Joss sama-sama suka olahraga. Mulai dari basket, tinju, hingga wakeboarding pernah mereka mainkan bersama

11. Mereka juga sama-sama punya kepribadian yang asik. Liat aja aksi mereka saat dance mengikuti lagu Lonely Mode yang dinyanyikan Joss untuk proyek album Boys Don't Cry ini

12. Joss dan Luke juga selalu memberikan dukungan ke satu sama lain, baik dalam urusan karier maupun kehidupan pribadi

Sama-sama berkarier sebagai aktor dan model, Luke dan Joss tak melihat satu sama lain sebagai lawan. Mereka justru berkawan baik dan saling mendukung. Semoga karier Luke dan Joss bisa terus menanjak dan persahabatan mereka juga awet ya!

Baca Juga: 9 Ide Padu Padan Kemeja ala Luke Plowden, Classy dan Karismatik

Aisyah Rahmatillah Photo Verified Writer Aisyah Rahmatillah

An INFJ who loves to advocate through writings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya