10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'

Artis imut langganan peran anak SMA, nih! #WaktunyaKorea

Jika kamu kangen dengan suasana kehidupan di asrama kampus, maka drama terbaru Netflix yang satu ini patut ditunggu. So Not Worth It atau yang juga dikenal dengan judul Hope That The Earth Collapses Tomorrow ini, bakal berkisah tentang cinta dan persahabatan para mahasiswa yang tinggal di asrama universitas internasional.

Rencananya tayang pada tahun 2021, So Not Worth It diisi oleh aktris menawan Park Se Wan. Ia bakal berakting sebagai Se Wan, seorang asisten pengajar dengan kepribadian ceria. Seperti apa ya pesonanya? Yuk, intip potret-potret berikut ini!

1. Aktris kelahiran 24 September 1994 ini, merupakan lulusan Sungkyunkwan University Department of Acting Arts

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

2. Memiliki wajah yang imut, membuat Park Se Wan banyak mendapat peran sebagai anak SMA

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

3. Drama Special ‘The Red Teacher’ tahun 2016, merupakan karya debutnya di dunia akting

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

4. Park Se Wan juga pernah aktif di teater lho. Ia bahkan sudah tampil pada beberapa pementasan, sejak tahun 2013

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

5. Untuk audisi drama ‘School 2017’, ia datang dengan seragam sekolah dan membeli mi gelas. Penulisnya bilang penampilannya aneh, tetapi syukurnya ia lolos 

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

Baca Juga: 10 Aktris Korea Bertubuh Mungil yang Sukses Bikin Penonton Gemas

6. Peran Oh Sa Rang di drama 'School 2017' itu pula, yang membuat kemampuan aktingnya makin dilirik oleh penggemar

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

7. Tahun 2018, ia memerankan tiga karakter berbeda dengan amat baik, tidak heran tahun itu ia memenangkan penghargaan Female Rookie Awards pada KBS Drama Awards

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/maven.dahye/

8. Perannya di ‘Just Dance’ bahkan membuatnya dinominasikan sebagai Best New Actress, pada Baeksang Arts Awards ke-55

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'm.post.naver.com

9. Park Se Wan juga bermain film ‘Midsummer’ tahun 2016 dan merupakan karya debutnya

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'Instagram.com/sewanitsme

10. Tahun 2020, ia juga bakal beradu akting dengan Ong Seong Wu dalam film berjudul ‘Life Is Beautiful’

10 Potret Kece Park Se Wan, Pemeran Utama di KDrama 'So Not Worth It'theqoo.net

Nah, itulah beberapa potret kece aktris Park Se Wan. Sudah tidak sabar menonton penampilan terbarunya kan? Jika drama So Not Worth It terlalu lama, kamu bisa menyaksikan film Life is Beautiful yang bakal tayang Desember 2020 ini.

Baca Juga: Ada Ong Seong Wu, Ini Sinopsis Film Musikal Life is Beautiful

Suarcani Photo Verified Writer Suarcani

Penulis yang seringkali baper dengan kisah karangannya sendiri.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya