Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996

Sebutannya sih all rounder, mana favoritmu?

Ada banyak sekali idola KPop yang lahir di tahun 1996. Rata-rata idola KPop pemilik Shio tikus ini memiliki peruntungan yang bagus dan dikaruniai bakat yang besar.

Tak hanya piawai di bidang menyanyi, idola KPop ini juga multitalenta. Ada yang bisa menciptakan lagu, dance hingga lihai di bidang variety show. Siapa saja mereka? Simak di bawah ini.

1. Jennie BLACKPINK

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/jennierubyjane

Siapa tak kenal cewek kelahiran 16 Januari 1996 ini? Pentolan grup BLACKPINK ini memang bersinar di segala suasana. Tak heran jika single solonya yakni Solo begitu meledak di pasaran.

2. Doyoung NCT

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/nct127

Punya suara khas yang begitu merdu membuat Doyoung begitu mencolok di grup NCT. Tak heran jika dia masuk dua sub unit sekaligus yakni NCT 127 dan NCT U. Tak jarang juga suaranya yang merdu berkolaborasi dengan penyanyi lainnya.

3. Chungha

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/chungha_official

Jebolan ajang Produce 101 season 1 ini memang tak main-main bakatnya. Nama Chungha begitu bersinar bahkan saat tak bersama dengan IOI. Lagu-lagunya selalu memuncaki chart, menjadikannya best female di setiap acara award. Sifatnya yang humble pun juga dicintai oleh fansnya.

4. Kim Jaehwan

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/kjh_official

Kim Jaehwan ini bisa jadi bukti bahwa trainee individual bisa sukses. Tanpa agensi dirinya berhasil finish di peringkat 4 ajang Produce 101 season 2. Sukses dengan Wanna One, Jaehwan kemudian bersolo karier dan mendapat banyak penghargaan. Lagunya pun kebanyakan diciptakan sendiri lho.

5. Lee Jinhyuk UP10TION

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/ljh_babysun

Lee Jinhyuk bisa dibilang kuda hitam di ajang Produce X 101. Dirinya berhasil membuktikan kerja keras tak akan mengkhianati hasil. Meski gagal debut dengan X1, justru Jinhyuk mendapat banyak tawaran iklan dan variety show. Bahkan dirinya berhasil debut solo pada November lalu.

6. Hoshi Seventeen

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/saythename_17

Sebagai leader dari team dance tentu Hoshi menanggung beban berat. Namun segala usahanya membuahkan hasil. Di balik dance-dance rumit dan unik Seventeen ada racikan hebat dari Hoshi. Tak hanya itu saja, meski berada di tim dance, cowok kelahiran 15 Juni 1996 ini juga memiliki suara yang merdu lho. Sifatnya yang ceria juga menarik ditonton jika berada di variety show.

7. Cho Seungyoun X1

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996twitter.com/x1members

Di ajang Produce X 101, Cho Seungyoun dikenal sebagai all rounder, di mana dirinya menguasai segala hal. Suara yang unik, dance yang kompeten hingga disebut happy virus di grupnya. Tak heran jika mengingat perjalanan kariernya yang panjang mulai dari member grup UNIQ, penyanyi solo, hingga kini debut kembali bersama X1.

Baca Juga: So Sweet! 7 Idol KPop Ini Menciptakan Lagu untuk Fansnya

8. Rowoon SF9

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/krwo_on

Memiliki tinggi 191 cm tentu menjadi Rowoon pusat perhatian para fans. Belum lagi visualnya yang luar biasa bikin cewek susah kedip. Meski begitu, tak hanya modal tampang saja, Rowoon juga lead vocal lho. Tentu saja jangan lupa bakat aktingnya yang mencuri hati seluruh kalangan di Extraordinary You.

9. Sejeong Gugudan

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/gu9udan

Sejeong bisa disebut idol cewek paling multitalenta di dunia KPop. Nyanyi bisa, dance energik, bahkan akting pun juga memukau. Kurang apa coba? Eitsss dirinya juga dikenal idol paling berani lho, contohnya saat berani memindahkan ular di variety show Busted.

10. Chanhyuk AKMU

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/akmuchanhk

AKMU atau Akdong Musician sudah tak perlu lagi diragukan musikalitasnya. Dari lagu ceria hingga menyayat hati semuanya easy listening. Nah di balik lagu-lagu indah itu ada tangan dingin Chanhyuk yang menciptakan semuanya.

11. B.I

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996Dok. YG Entertainment

Meski sedang tertimpa masalah dan tak lagi bersama iKON, kita tak bisa menutup mata dengan bakat B.I. Menjadi trainee dari kecil, B.I ditempa untuk menjadi idol serba bisa. Namun yang patut diacungi jempol adalah bakatnya dalam menciptakan lagu. Love Scenario ciptaannya begitu fenomenal di Korea Selatan dan mendapat banyak penghargaan.

12. Kim Wooseok X1

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996twitter.com/x1members

Memiliki wajah yang mungil dengan ekspresi menggemaskan membuatnya terlihat seperti kucing di mata One It (fans X1). Tak heran jika dirinya terpilih menjadi visual. Meski begitu, suaranya yang merdu mampu membius para fans. 

13. Woozi Seventeen

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/saythename_17

Kalau tadi di balik dance keren Seventeen ada Hoshi, kali ini ada Woozi yang menjadi produser dari seluruh lagu hits Seventeen. Meski bertubuh mungil namun jangan salah, kepiawaiannya dalam menciptakan lagu patut diacungi jempol.

14. Kang Daniel

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996twitter.com/danielk_konnect

Siapa yang tak kenal dengan Kang Daniel? Cowok kelahiran 10 Desember 1996 ini disebut-sebut sebagai center-nya Korea Selatan. Punya suara mumpuni, dance keren, tak heran jika debut album solonya terjual sampai 500 ribu copy hanya dalam satu versi saja!

Hebat banget bukan? Tak hanya itu saja, berbagai merek kenamaan juga mempercayakan Kang Daniel sebagai brand ambassadornya. Terbukti deh jika dirinya benar-benar dicintai semua kalangan.

15. Joy Red Velvet

Dikenal Multitalenta, Inilah 15 Idola KPop yang Lahir di Tahun 1996instagram.com/redvelvet.smtown

Terakhir ada Joy Red Velvet nih. "Mantan" maknae Red Velvet ini juga memiliki bakat segudang. Di bagian dance salah satunya. Satu lagi yang membuat dirinya dicintai banyak penggemar adalah pembawaannya yang super baik di setiap variety show. 

Itulah 15 idola KPop kelahiran tahun 1996 yang dikenal memiliki segudang bakat alias all rounder. Ada biasmu gak di atas? Tulis di kolom komentar ya.

Baca Juga: Idol KPop ini Berani Lawan Haters, Kalem dan Gak Pakai Emosi 

Alvina Wardoyo Photo Verified Writer Alvina Wardoyo

Kepo ya?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya