10 Film Animasi Terbaik Versi IMDb, Rating Nyaris Sempurna

Kamu sudah pernah nonton yang mana saja?

Film animasi gak jarang menjadi pilihan tontonan banyak orang di waktu luang. Selain menyajikan visual yang enak dipandang, film animasi juga dipenuhi banyak pesan moral yang cocok ditonton bersama anak-anak dan keluarga.

Kalau kamu butuh rekomendasi film animasi terbaik, coba tengok sepuluh film dengan rating tinggi di IMDb berikut. Siapa tahu ada yang bisa masuk ke watchlist-mu!

1. The Lion King (1994) menceritakan petualangan anak singa bernama Simba yang berhasil mendapat rating 8.5, kamu pasti gak asing sama film ini, 'kan?

https://www.youtube.com/embed/eHcZlPpNt0Q

2. Menyuguhkan jalan cerita menarik dan musik yang enak didengar, gak heran kalau Coco (2017) dapat rating 8.4! Hati-hati mengandung bawang, jangan lupa siapin tisu kalau nonton film ini!

https://www.youtube.com/embed/Ga6RYejo6Hk

3. Mengisahkan tentang robot pengangkut sampah yang ditinggal sendirian di bumi, Wall-E yang rilis pada 2008 silam berhasil mendapat skor 8.4 di IMDb, film animasi satu ini penuh pesan moral, lho

https://www.youtube.com/embed/CZ1CATNbXg0

4. Spider-Man: Into the Spider Verse (2018) dapat skor sebesar 8.4 di IMDb, sekuelnya segera tayang di bulan Juni tahun 2023 mendatang. Salah satu film animasi favoritmu bukan?

https://www.youtube.com/embed/g4Hbz2jLxvQ

5. Memenangkan film animasi terbaik di penghargaan Oscar pada tahun 2010 lalu, film Up (2009) membawamu mengikuti petualangan Carl dan Russel menuju ke Paradise Falls. Dapat skor 8.3 di IMDb, nih

https://www.youtube.com/embed/ORFWdXl_zJ4

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Animasi Underrated yang Wajib Ditonton

6. Kamu pasti udah gak asing sama film legendaris satu ini, 'kan? Toy Story (1995) mengisahkan para mainan yang "hidup" ketika pemiliknya sedang gak ada di sekitar mereka. Film ini berhasil dapat rating 8.3 di IMDb

https://www.youtube.com/embed/rNk1Wi8SvNc

7. Gak hanya film pertamanya yang dapat rating tinggi, Toy story 3 (2010) yang mempertontonkan petualangan Buzz Lightyear dan kawan-kawan di TK Sunnyside juga dapat skor tinggi, yaitu 8.3

https://www.youtube.com/embed/JcpWXaA2qeg

8. Punya jalan cerita unik tentang lima emosi yang ada di pikiran anak remaja bernama Riley, wajar saja jika Inside Out (2015) meraih rating sebesar 8.2, kamu sudah nonton?

https://www.youtube.com/embed/yRUAzGQ3nSY

9. Film legendaris lainnya yang dapat rating tinggi di IMDb adalah Finding Nemo (2003) dengan skor sebesar 8.2, mengisahkan petualangan ikan bernama Nemo untuk kembali kepada orangtuanya

https://www.youtube.com/embed/2zLkasScy7A

10. Menyuguhkanmu petualangan seru seorang gadis bernama Moana yang berjuang menyelamatkan desanya dari sebuah kutukan mengerikan, Moana (2016) berhasil meraih skor sebesar 7.6

https://www.youtube.com/embed/LKFuXETZUsI

Menyajikan petualangan seru penuh pesan moral, gak heran kalau sepuluh film di atas berhasil menarik perhatian penonton dan dapat skor tinggi di IMDb. Film animasi mana yang jadi favoritmu?

Baca Juga: 5 Series dan Film Animasi Rilis Juni 2022, Visual Bikin Gemas!

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya