Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate 

Hadirkan perjuangan cinta seorang dokter dan koki

Penggemar drama Korea pasti sudah tahu dong yang dengan Chocolate? Drama yang mengisi slot Jumat - Sabtu di JTBC ini merupakan salah satu drama akhir pekan yang mendapatkan banyak perhatian dari masyarakat.

Lalu apa yang menarik dari dari drama ini? Berikut ini beberapa ulasan mengapa Chocolate  wajib masuk dalam salah satu daftar tontonan kamu. 

1. Sinematografi yang memanjakan mata

Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate instagram.com/jtbcdrama

Drama ini disutradarai oleh Lee Hyeong Min yang sebelumnya berhasil menghadirkan drama populer seperti Winter Sonata dan Strong Woman Do Bong Son. Drama ini melakukan syuting di Korea Selatan dan Yunani. Selain itu, sepanjang drama, sisi mewah Seoul seolah sirna, penonton akan disuguhkan suasana alam di sebuah pulau terpencil bernama Wando.

Ditambah dengan keindahan Yunani, film ini pun akan mengajakmu berpetualang di beberapa zona waktu di masa lalu, sehingga kamu akan melihat perubahan teknologi hingga gaya rambut yang menggambarkan setiap zaman.

2. Cerita yang gak membosankan

Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate instagram.com/jtbcdrama

Benang merah cerita ini adalah kisah cinta penuh perjuangan dari seorang dokter bedah saraf bernama Lee Kang dan seorang koki Moon Cha Young. Jadi kedua tokoh ini pernah bertemu di masa kecil mereka. Lee Kang tak pernah bermimpi menjadi dokter melainkan ingin menjadi seorang koki, hingga perjuangan hidup membawanya memilih profesi di dunia kesehatan.

Hal yang sama juga dialami oleh Cha Young yang dulunya dipaksa orangtuanya untuk menjadi seorang artis. Hidupnya tak berjalan mulus, ia kemudian menemukan mimpi baru menjadi seorang koki. Meski ini merupakan drama romantis, namun interaksi dari tokoh-tokoh di drama ini sangat padat. Jadi tak hanya berfokus pada pemeran utamanya. 

Di episode awal harus diakui berlangsung dengan sangat cepat, sehingga penonton harus memahami dengan penuh perhatian setiap karakter. Beberapa karakter pendukung tak kalah menarik perhatian dan menciptakan plot twist yang tak terduga. Profesi koki dan dokter dijabarkan dengan detail sehingga akan menambah wawasan. 

3. Dibintangi oleh aktris dan aktor ternama

Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate instagram.com/jtbcdrama

Nama besar aktris dan aktor tentu menjadi salah satu faktor yang membuat semakin tertarik untuk menyaksikan sebuah drama. Pemeran utama wanitanya adalah Ha Ji Won yang berperan sebagai koki alias Moon Cha Young. Sedangkan pemeran prianya adalah Yoon Kye Sang sebagai dokter Lee Kang. Akting keduanya tentu tak diragukan lagi akan menguras emosi. 

Hadir pula aktor yang tengah naik daun, Jang Seung Jo, yang berperan sebagai sepupu Lee Kang yaitu Lee Jun. Aktris senior Kang Bu Ja dan Kim Won Hae pun menyuguhkan akting yang luar biasa. 

Baca Juga: Hampir 40 Tahun, 15 Foto Ini Bukti Ha Ji Won Tetap Memesona

4. Pesan yang menyentuh hati dengan kehidupan masyarakat

Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate instagram.com/jtbcdrama

Takdir kemudian mempertemukan Lee Kang dan Cha Young di sanatorium. Lee Kang menjadi kepala dokter dan Cha Young menjadi koki di kantin. Terdapat beberapa kisah sedih dari perjuangan para penderita penyakit ganas yang tak dapat disembuhkan harus menghadapi akhir hidup mereka di sanatorium. 

Pesan tentang keluarga, persahabatan, ketulusan bahkan semangat untuk bertahan hidup disuguhkan lewat tokoh-tokoh yang unik dan tak biasa. Menonton drama ini akan menguras emosi dan air mata. 

5. Original soundtrack yang bikin ambyar

Mengharu Biru Penuh Air Mata, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Chocolate instagram.com/jtbcdrama

The many memories that you have presented me. Each and every one of them is special. They have to continue

Memiliki alur cerita yang sangat dalam dan emosional, kamu akan ditemani dengan lagu-lagu ballad yang indah. Salah satunya dari SEVENTEEN yang berjudul Sweetest Things

https://www.youtube.com/embed/E9si5AyR_so

Tak hanya SEVENTEEN, ada pula suara merdu nan menggugah hati dari Ailee dengan lagu Just Look Fot You. Lagu romantisnya siap-siap bikin kamu semakin terbawa suasana. 

https://www.youtube.com/embed/olRtC1AocN8

Nah, itu tadi beberapa ulasan yang semoga saja dapat semakin membuatmu semangat untuk menonton drama Chocolate. Tenang, drama ini tayang di Netflix kok, jadi akses bagi penggemar internasional jadi mudah. Buat kamu yang sudah menontonnya, bagaimana pendapatmu tentang drama ini?

Baca Juga: 10 Transformasi Jo Yeo Jeong di KDrama 9,9 Billion Woman, Awet Muda!

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya