Yana Zein Meninggal Dunia Usai Lawan Kanker Payudara

Ini jejak film yang pernah dibintanginya

Yana Zein kelahiran di Moskow, 27 Agustus 1972 meninggal duina di Jakarta, Kamis (1/6/2017) di usia 44 tahun. Meski lahir di Moskow, ia seorang aktris berkebangsaan Indonesia. Seperti yang dikutip dari kapanlagi.com, kabar tersebut didapatkan dari Nita, asisten Yana Zein.

"Jadi gini, saya baru dapat kabar juga dari Shanti Persada (pendiri komunitas LovePink) yang datang ke rumah sakit. Dari jam delapan malam saya juga udah dibikin kaget ada yang bilang meninggal. Waktu telepon anak-anak (buat memastikan) mereka bilang masih koma. Jam tiga subuh ditelepon anak-anak tapi mereka bohong bilang mami masih istirahat, sus istirahat aja. Ternyata Santi ngabari (Yana) meninggal jam satu tadi malam," ungkapnya.

Diketahui jika Yana masuk rumah sakit dan koma sejak hari Selasa (30/5/2017). Sempat dikabarkan membaik selepas pengobatan di Cina, ternyata kondisinya malah semakin memburuk.

"Kita semua dibohongin sama Mbak Yana, aslinya nggak seperti itu. Pas di Cina dia itu tidur terus, lemas. Sebelum pulang setiap kamar dia sambangi di rumah sakit sana. Aku bilang Mbak Yana jangan banyak-banyak jalan ke kamar pasien takutnya kena infeksi. Tapi dia nolak," tambahnya lagi.

Selain itu, Nita juga memperhatikan beberapa keganjilan sebelum Yana berpulang. Aktris senior ini juga mengaku mengeluh penyakitnya, merasa capek dengan rutinitas minum obat dan ganti perban setiap harinya.

"Emang banyak keganjilan. Pas saya cuci piring dia bilang 'suster peluk saya.' saya bilang jangan gitu dong kan saya lagi cuci piring. Dia memang suka dimanja. Sebelum pulang dia bilang 'suster saya capek minum
obat, saya capek diganti perban, capek semuanya.' saya bilang mbak Yana kena kanker bukan beban tapi mbak Yana disayang sama Allah. Dosa-dosanya dibuang sama Allah. Lalu dia pegang tangan saya," tutupnya.

Semoga semua amal ibadah dan kebaikan Yana Zein bisa diterima di sisi Allah SWT. Beberapa judul film dan sinetron yang pernah diperankannya antara lain:

Film

  • Cintaku di Rumah Susun (1987)
  • Kutunggu Jandamu (2008)
  • Susuk Pocong (2009)

Sinetron

  • Di Antara Dua Pilihan (1999)
  • Apa Katanya Cinta (2001)
  • Tersanjung (2001-2003)
  • Doa dan Anugerah (2002-2003)
  • HIV + (2003)
  • Ada Jalan Ke Roma (2004)
  • Hidayah (2006)
  • Anak Membawa Berkah (2009)
  • Cinta di Langit Taj Mahal (2015)
Anis Junair Photo Verified Writer Anis Junair

Dengan raga, aku bisa menulis. Dengan jiwa, aku jadi penulis.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya