10 Lagu BTS Ini Cocok Dijadikan Sebagai OST Drama Korea Lho!

Lagu-lagunya easy listening

Pada pertengahan Juli lalu, BTS kembali merilis album Jepang yang berjudul Map of the Soul: 7 ~The Journey~. Dalam  album tersebut salah satu lagunya yang berjudul Your Eyes Tell, ternyata merupakan salah satu OST dari film Jepang dengan judul yang sama. Dan kabarnya akan dirilis pada akhir September nanti.

Para ARMY tentunya bangga dan juga senang, karena lagu milik idol mereka bisa menjadi Soundtrack film. Kalau misal lagu-lagu BTS yang lain juga menjadi soundtrack film atau drama kira-kira cocoknya bercerita tentang apa ya? Kira-kira lagu yang mana saja ya yang cocok untuk mengisi OST drama? Yuk kita coba berimajinasi bersama!

1. 'Run'

https://www.youtube.com/embed/5Wn85Ge22FQ

Kalau lagu yang satu ini sih cocok banget buat drama yang bercerita tentang sekumpulan anak SMA nakal, yang suka keluar masuk ruang konseling. Walaupun memiliki kesan buruk di mata orang lain, ternyata di balik itu semua mereka hanyalah ingin berbuat baik dengan cara mereka sendiri.

Gimana, pasti keren kan kalau lagu Run milik BTS ini diputar ketika momen para sekumpulan anak SMA itu berlari-lari di gang-gang sempit kayak di film-film?

2. 'EPILOGUE: Young Forever'

https://www.youtube.com/embed/HBj4y9Zibao

Jika lagu Run milik BTS yang tadi cocok diputar ketika sekumpulan anak SMA itu berlari-lari, maka lagu berjudul EPILOGUE: Young Forever ini, cocok banget di putar ketika mereka sudah menjadi senior dan akan lulus dari SMA.

Mereka berkumpul di atap sekolah sambil mengingat kembali kenangan-kenangan lama mereka, dan berbicara tentang apa yang akan mereka lakukan setelah lulus SMA nanti. Walaupun mereka akan mengambil jalan yang berbeda, namun mereka saling berjanji tidak akan melupakan kenangan mereka bersama.

Kok jadi terharu ya, membayangkan bagaimana BTS nanti ketika mereka mencapai waktu di mana mereka harus berpisah. Pasti berat banget buat BTS dan juga Army untuk membayangkan momen tersebut. 

3. 'Stigma'

https://www.youtube.com/embed/3i34dFsjRY4

Dari short movie-nya saja kita udah bisa ngebayangin tuh, kalo lagu yang dinyanyikan si tampan V ini cocok untuk drama tentang seorang anak yang mengalami broken home. Beberapa komentar dari fans, bahkan ada yang menyebutkan bahwa jika short movie lagu yang satu ini dijadikan film, mereka akan sangat menyambutnya dengan baik. Gimana, kamu setuju gak kalau V beradu akting kembali?

4. 'House Of Cards'

https://www.youtube.com/embed/SCB3ZlRJSIs

Kalau didengar dari intronya sih, lagu yang satu ini mungkin cocok untuk mengisi drama yang bercerita tentang seorang istri yang sedang diselingkuhi oleh suaminya. Cocok banget tuh jadi backsound, ketika sang istri sedang merias diri secantik mungkin untuk bersiap membalas dendam kepada suaminya yang berselingkuh. 

5. 'Lie'

https://www.youtube.com/embed/-ThId6ZWqsE

Sama seperti lagu House of Cards yang sebelumnya, lagu Lie yang dinyanyikan Jimin ini cocok untuk mengisi drama yang sama. Cocok banget diputar saat sang istri sudah mengalami puncak di masa terpuruknya dan lelah dengan perjuangannya untuk mempertahankan pernikahan mereka. Wah, jadi inget drama World of Married ya!

Baca Juga: 12 Potret Hangat RM BTS Saat Bersama Maknae Line BTS, Hyung Panutan!

6. The Truth Untold

https://www.youtube.com/embed/ITc-om9SVr4

Tsundere merupakan salah satu tokoh yang walaupun cuek dan dingin namun banyak sekali digemari oleh penonton karena diam-diam memiliki sisi hangatnya. Jika lagu The Truth Untold yang dinyanyikan vocal line BTS ini, menjadi OST drama mungkin cocoknya menceritakan seorang perempuan yang terkenal dengan sisi cerianya sedang mencoba mendekati teman lelakinya yang terkenal dengan sebutan ice king-nya.

Cocok banget di putar saat ternyata si pria tsundere ini memiliki sisi kelam dan selalu menjauhi si cewek hangat itu agar ia tidak menyakitinya. Aww.. mungkin ini salah satu alasan mengapa penggemar drama dan anime suka sama tokoh tsundere ya!

7. 'Singularity'

https://www.youtube.com/embed/p8npDG2ulKQ

Tak hanya pakaian dan wajahnya yang elegan, namun suara milik V BTS ini, sangat bisa menjadikan lagu solo pada salah satu album BTS ini menjadi lagu yang elegan.

Cocok banget menjadi OST untuk drama yang menceritakan chaebol atau anak dari konglomerat yang biasanya walaupun kaya namun selalu terlihat tidak benar-benar bahagia. Kalau menurutmu bagaimana? Cocok tidak?

8. 'Awake'

https://www.youtube.com/embed/9UK3V5xhED0

Sama seperti lagunya yang bercerita tentang seseorang yang tidak ingin cepat putus asa dan pantang menyerah, lagu yang dinyanyikan World Wide Handsome Jin ini cocok banget mengisi OST drama yang bercerita seorang remaja yang tidak pernah lelah berjuang untuk mencapai cita-citanya. Kamu yang sedang berjuang juga coba deh dengerin lagu Awake ini. Walaupun melodinya slow tapi pasti berhasil menaikkan semangatmu lagi.

9. 'Butterfly'

https://www.youtube.com/embed/Z4o7-6cFUF8

Apakah para pembaca disini pernah menonton anime berjudul Hotarubi no Mori e? Anime tersebut bercerita tentang roh yang tidak bisa disentuh oleh manusia. Roh tersebut akan menghilang jika ada manusia yang menyentuh dirinya.

Kalau anime tersebut di adopsi dalam drama korea, maka lagu Butterfly milik BTS ini cocok untuk mengisi soundtrack-nya. Apalagi dengan potongan lirik dalam lagunya yang memiliki arti "Jika aku menyentuhmu aku akan kehilanganmu," Wah, cocok banget gak tuh menurut kalian?

10. 'Love is Not Over'

https://www.youtube.com/embed/iZLt0FfCsKI

Drama tentang percintaan remaja memang paling asik untuk ditonton. Karena menceritakan tokoh yang belum benar-benar dewasa, biasanya alur ceritanya tidak terlalu berat untuk ditonton dan penuh dengan rintangan masa muda yang seru untuk diikuti.

Nah lagu BTS yang satu ini cocok tuh untuk mengisi drama tentang kisah percintaan remaja. Cocok banget buat adegan di mana tokoh utama pria dan wanita sedang berada di puncak masalah hubungan mereka dan hendak memutuskan untuk berpisah namun masih saling mencintai. Kalau kata BTS sih "Cinta mungkin menyakitkan, namun berpisah lebih menyakitkan," Ngena banget gak tuh liriknya hehe

Baca Juga: BTS hingga BLACKPINK, 7 Idol KPop Ini Punya Lagu Berjudul 'Fire'

Gimana menurutmu, cocok gak kalo lagu-lagu BTS di atas jadi soundtrack film atau drama? Lebih keren lagi kalau mereka sendiri yang bisa berperan di dalamnya ya? Wah.. kalo itu sih para ARMY pasti menantikannya.

Antina Nuli Photo Writer Antina Nuli

Mungkin cara lain untuk mengingat suatu peristiwa adalah dengan cara menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya