5 Anime Terbaik Karya Studio CloverWorks, Ada The Promised Neverland!

Yang mana saja anime favoritmu? #IDNTimesHype

CloverWorks adalah salah satu studio animasi terbaik di Jepang. Pada awalnya, studio ini adalah Studio Keonji milik A-1 Pictures dan merupakan anak perusahaan dari Aniplex. Hingga 2018 lalu, Studio Keonji diubah menjadi CloverWorks.

Meskipun terhitung baru, studio CloverWorks sudah memproduksi banyak anime keren yang pastinya seru untuk disaksikan. Dari sekian anime yang diproduksi, berikut ini adalah lima anime terbaik karya studio CloverWorks. Simak ulasan berikut.

1. The Promised Neverland

https://www.youtube.com/embed/ApLudqucq-s

The Promised Neverland adalah salah satu anime populer yang pertama kali dirilis pada 2019 lalu. Anime ini menceritakan tentang yayasan panti asuhan yang dikenal dengan Grace Field House. Meskipun anak-anak di panti asuhan ini hidup tanpa orangtua kandung, mereka sangat bahagia tinggal di sana bersama pengasuh mereka yang dikenal dengan Mama.

Hingga suatu hari, Emma dan Norman tanpa sengaja mengetahui rahasia kelam panti asuhan tersebut. Mereka mengetahui bahwa anak-anak yang pergi tidak pernah diadopsi, melainkan dijadikan persembahan kepada iblis. Dengan Emma yang bekerja sebagai otot, Norman yang bekerja sebagai otak, dan Ray yang bekerja sebagai agen ganda, mereka bertiga berusaha untuk membebaskan semua anak di panti asuhan tersebut.

2. Rascal Does Not Dream of Bunny Girl Senpai

https://www.youtube.com/embed/o0TZj_d3Yfg

Sindrom pubertas adalah sebuah penyakit yang langka dan sangat sulit untuk dijelaskan sehingga banyak orang yang menganggap bahwa penyakit ini hanyalah mitos. Meskipun begitu, Sakuta Azusagawa mengetahui bahwa penyakit ini benar-benar ada karena pengalaman pribadinya.

Hingga suatu hari, dirinya secara tidak sengaja bertemu dengan Mai Sakurajima yang sedang berkeliaran dengan mengenakan pakaian gadis kelinci. Sakuta kemudian menyadari bahwa Mai juga merupakan penderita sindrom pubertas. Saat Sakuta mencoba untuk membantu Mai, Sakuta pun bertemu dengan lebih banyak gadis yang menderita penyakit yang sulit dijelaskan.

Baca Juga: 5 Plot Twist Anime yang Bikin Geger!

3. Wonder Egg Priority

https://www.youtube.com/embed/Jtb8P5aRwlg

Wonder Egg Priority adalah anime orisinal karya CloverWorks yang tidak diadaptasi dari manga. Anime ini menceritakan tentang Ai Ooto yang sudah tidak memiliki tujuan untuk hidup setelah satu-satunya sahabatnya, Koito Nagase, bunuh diri.

Setelah memecahkan sebuah telur misterius, Ai tiba-tiba dibawa ke dunia lain. Dirinya ditugaskan untuk membantu orang lain dalam menghadapi kesulitan mereka. Ai melakukan hal ini dengan harapan bahwa dirinya dapat menyelamatkan sahabatnya.

4. Fairy Tail: Final Series

https://www.youtube.com/embed/jvk79b47Ky8

Sementara musim sebelumnya ditangani oleh A-1 Pictures, CloverWorks kini terlibat dalam pembuatan musim terakhir dari seri Fairy Tail. Fairy Tail: Final Series yang mencakup 51 episode ini menceritakan tentang perjalanan akhir Natsu Dragneel dan kawan-kawan.

Di musim terakhir ini, diceritakan bahwa Fairy Tail sudah dibubarkan dan semua anggotanya tersebar ke seluruh Fiore. Meskipun begitu, Natsu masih belum menyerah untuk menyatukan kembali guild-nya. Bersama Happy dan Lucy, Natsu pun akan melakukan apa saja untuk menyatukan kembali Fairy Tail.

5. The Millionaire Detective - Balance: UNLIMITED

https://www.youtube.com/embed/X713Wor89Ow

Daisuke Kanbe adalah seorang detektif yang sangat kaya raya dan bekerja untuk Markas Besar Pencegahan Kejahatan Modern. Tak sendiri, Daisuke menyelesaikan kasus-kasusnya bersama sang partnert, Haru Katou. Meskipun keduanya adalah partner, kepribadian mereka sangat berlawanan.

Haru juga sangat membenci Daisuke yang selalu menggunakan uang untuk menyelesaikan kasus-kasusnya. Menurut Haru, uang bukanlah segalanya. Meskipun tak cocok, keduanya harus bekerja sama untuk mengungkap misteri-misteri besar.

Itulah lima anime terbaik karya studio CloverWorks. Dari kelima anime di atas, anime apa saja yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 7 Anime Horor Terbaik di Era 2010-an, Ada Anime Favoritmu?

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya