5 Anime Terbaik Kinema Citrus, Ada The Rising of the Shield Hero

Sudah nonton semua animenya?

Pertama kali didirikan pada 2008, Kinema Citrus adalah studio anime di Jepang yang didirikan oleh mantan anggota Production I.G dan bones. Berlokasi di Suginami, Tokyo, Kinema CItrus kini dimiliki oleh Muneki Ogasawara, Kadokawa, dan Bushiroad.

Meskipun memang tidak seterkenal Production I.G atau bones, Kinema Citrus juga memiliki beberapa anime yang dikenal oleh hampir semua penggemar anime. Berikut ini adalah lima anime terbaik Kinema Citrus. Simak ulasan berikut!

1. The Rising of the Shield Hero

https://www.youtube.com/embed/rNWXZyVXrG4

Penggemar anime isekai pastinya sudah tidak asing lagi dengan judul anime yang satu ini. Pertama kali dirilis pada 2019, bisa dibilang bahwa The Rising of the Shield Hero adalah salah satu anime isekai terbaik yang pernah dibuat.

Anime ini sendiri menceritakan tentang Naofumi Iwatani yang dikirim ke dunia lain untuk menjadi pahlawan. Namun, alih-alih disambut, Naofumi malah menjadi pahlawan yang dibenci karena dirinya dituduh telah melakukan kejahatan yang tidak pernah ia lakukan.

2. Made in Abyss

https://www.youtube.com/embed/kqBNQEUI8dM

Tak hanya memiliki salah satu anime isekai terbaik, Kinema Citrus juga memiliki salah satu anime petualangan terbaik, yaitu Made in Abyss. Anime ini menceritakan tentang Riko dan Reg, sepasang anak yang pergi ke kedalaman Abyss untuk mencari ibu Riko, yaitu Lyza.

Abyss sendiri adalah sebuah lubang besar dan dalam yang dipenuhi dengan misteri. Lubang ini sangat menakutkan karena banyak penjelajah atau Delver yang pergi ke Abyss, tetapi tidak pernah kembali. Di sana, ada banyak monster berbahaya dan kutukan mengerikan yang menunggu para Delver.

Baca Juga: 13 Rekomendasi Anime Paruh Pertama 2022, Seru Semua!

3. Tokyo Magnitude 8.0

https://www.youtube.com/embed/IqhrKb11rEU

Tidak sendiri, Kinema Citrus bekerja sama dengan  bones dalam pembuatan anime ini. Tokyo Magnitude 8.0 merupakan anime yang diadaptasi dari kisah nyata. Anime ini memprediksi tentang Jepang yang akan dilanda gempa bumi bermagnitudo 8,0 pada 30 tahun ke depan. Baru saja dua tahun sejak anime ini dirilis, Jepang sudah diserang oleh gempa bumi berkekuatan 9,0 pada 2011.

Anime ini berfokus pada Mirai Onozawa yang selalu mengeluh tentang keadaan keluarganya. Ketika dirinya pergi ke sebuah pameran bersama adiknya, Yuki Onozawa, gempa berkekuatan 8,0 tiba-tiba mengguncang wilayah Kanto. Melihat kota yang hancur begitu saja, Mirai dan Yuki harus berlari ke sana ke mari untuk menyelamatkan hidupnya.

4. Barakamon

https://www.youtube.com/embed/1gmN_3kr4wo

Seishu Handa adalah seorang penulis kaligrafi yang berbakat dan sedang naik daun. Sayangnya, kesuksesannya membuat Seishu menjadi sosok yang arogan. Hingga ketika seorang penulis kaligrafi veteran menganggap bahwa karya Seishu tidak orisinal, hal tersebut membuat Seishu kehilangan kendali atas emosinya yang akhirnya berakibat fatal.

Sebagai hukumannya, ayah Seishu mengirimnya ke Kepulauan Goto, tepat di sebuah desa yang jauh dari kehidupan kota di Tokyo. Di sana, Seishu bertemu dengan banyak orang yang membantunya untuk berubah menjadi orang yang lebih baik lagi.

5. Black Bullet

https://www.youtube.com/embed/MH-AYqImZIk

Dalam anime ini, diceritakan bahwa pada 2021, dunia diserang oleh virus Gastrea, virus parasit yang dapat mengubah manusia menjadi monster. Ketika dunia berada di ambang kehancuran, terdapat beberapa anak yang memiliki kekuatan super dan disebut sebagai Inisiator.

Oleh Keamanan Sipil Tendo, mereka dibimbing oleh Promotor untuk bertarung melawan virus Gastrea. Anime ini berfokus pada Enju Aihara dan Satomi Rentaro, sepasang Inisiator dan Promotor yang berjuang melawan virus Gastrea.

Kinema Citrus memang merupakan studio anime yang cukup underrated. Meskipun studio ini tidak sepopuler pendahulunya, Production I.G dan bones, kualitas yang dimiliki oleh studio ini tidak bisa diragukan lagi. Jadi, dari kelima anime di atas, anime yang mana saja yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Techno-Horror Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya