One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanji

Buah Iblis apa yang cocok untuk koki Topi Jerami? #HypeIDN

Sanji merupakan salah satu anggota terkuat di Bajak Laut Topi Jerami. Meskipun dirinya sudah dikenal sebagai petarung yang kuat, namun, tak seperti karakter One Piece kebanyakan, Sanji sama sekali tidak menggunakan Buah Iblis apa pun.

Berdasarkan gaya bertarung dan kemampuan Sanji, berikut ini adalah lima Buah Iblis yang cocok untuk digunakan oleh Sanji. Penasaran Buah Iblis apa saja? Simak ulasan berikut. 

1. Netsu Netsu no Mi

One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanjifunimation.com/One Piece

Netsu Netsu no Mi memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan panas dari tubuhnya dan memasukkannya ke dalam objek lain. Netsu Netsu no Mi sangat cocok untuk peran Sanji sebagai juru masak di Topi Jerami.

Sanji dapat dengan mudah mengontrol suhu panas dalam makanannya, sehingga membuat masakan yang ia sajikan lebih sempurna. Selain itu, kekuatan Buah Iblis ini juga dapat ia gunakan sebagai senjata jarak jauh, sehingga membuatnya menjadi salah satu ancaman terbesar di Topi Jerami. 

2. Bane Bane no Mi

One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanjifunimation.com/One Piece

Bane Bane no Mi memungkinkan penggunanya untuk mengubah tangan atau kakinya menjadi pegas, sehingga pengguna mendapatkan kekuatan dan kecepatan yang lebih besar. Jika Sanji dapat mengkombinasikan kekuatan Buah Iblis ini dengan teknik tendangannya, maka hal tersebut akan menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan.

Seperti yang kita ketahui, Sanji adalah anggota tercepat di Topi Jerami. Maka dari itu, penggunaan Bane Bane no Mi hanya akan meningkatkan kekuatannya. Tak diragukan lagi bahwa Bane Bane no Mi adalah Buah Iblis yang sempurna untuk Sanji.

3. Hie Hie no Mi

One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanjifunimation.com/One Piece

Hie Hie no Mi adalah Buah Iblis yang memungkinkan penggunanya untuk menciptakan, mengontrol, dan memanupulasi es. Jika Sanji menggunakan Hie Hie no Mi, maka itu akan meningkatkan kualitasnya sebagai seorang koki.

Banyak resep yang membutuhkan bahan yang dingin atau beku. Dengan memiliki Hie Hie no Mi, Sanji dapat memperoleh bahan tersebut dengan sangat mudah. Tak hanya itu saja, Sanji juga dapat mengkombinasikan kekuatan Hie Hie no Mi dengan jurus Diable Jambe miliknya, sehingga membuat Sanji menjadi petarung yang semakin tidak terkalahkan. 

Baca Juga: One Piece: 5 Buah Iblis yang Merupakan Kelemahan Sanji

4. Suke Suke no Mi

One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanjifunimation.com/One Piece

Suke Suke no Mi memungkinkan penggunanya untuk membuat dirinya atau sebuah objek menjadi tidak terlihat. Ini adalah salah satu kemampuan yang diinginkan oleh Sanji, meskipun untuk tujuan yang menyimpang, seperti mengintip pemandian di Wano.

Meskipun begitu, Sanji juga tetap dapat menggunakan kekuatan ini untuk memata-matai musuhnya, membuat Topi Jerami dapat lebih mudah untuk melakukan serangan terhadap musuhnya. Sebenarnya, Sanji sudah memiliki kemampuan untuk tidak terlihat, dengan menggunakan Raid Suit miliknya.

Namun, kemampuan tersebut sangat terbatas karena Sanji harus menggunakan Raid Suit setiap kali dirinya ingin menjadi tidak terlihat. Dengan menggunakan Suke Suke no Mi, Sanji dapat menjadi tidak terlihat kapan pun yang ia inginkan.

5. Supa Supa no Mi

One Piece: 5 Buah Iblis yang Cocok untuk Dimakan Sanjifunimation.com/One Piece

Tak diragukan lagi bahwa Supa Supa no Mi adalah Buah Iblis yang memiliki kekuatan yang sangat berbahaya. Buah Iblis ini memungkinkan penggunanya untuk mengubah semua bagian tubuhnya menjadi bilah baja yang sangat tajam dan jauh lebih keras dari berlian.

Sanji dapat memanfaatkan kemampuan ini untuk membuat tendangannya jauh lebih mematikan. Selain itu, Supa Supa no Mi juga dapat berguna untuk perannya sebagai seorang juru masak. Sanji tidak lagi membutuhkan pisau untuk mengiris atau memotong bahan makanan yang akan ia masak.

Dengan keterampilan dan kemampuannya dalam bertarung, Sanji memang dirasa gak memerlukan Buah Iblis. Namun, menarik bila Sanji dapat memakan dan merasa kekuatan dari salah satunya. Jadi, menurutmu, Buah Iblis apa yang paling cocok untuk digunakan oleh koki Topi Jerami yang satu ini?

Baca Juga: One Piece: 5 Buah Iblis yang Merupakan Kelemahan Gomu Gomu no Mi

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya