5 Film Horor Korea Terbaik yang Paling Menyeramkan, Berani Nonton?

Dijamin bikin susah tidur!

Tidak hanya drama romantis, Korea juga terkenal dengan film horor yang menegangkan. Ceritanya yang seru sekaligus menyeramkan, sangat layak disaksikan oleh para pecinta film horor.

Sama halnya dengan film horor Hollywood atau film horor Asia lainnya, kamu juga akan diajak untuk merasakan ketegangan saat diteror oleh makhluk tak kasat mata. Bahkan adegan-adegan menyeramkan pada film-film di bawah ini akan membuat kamu susah tidur. Penasaran apa saja filmnya? Simak ulasan berikut.

1. A Tale of Two Sisters

https://www.youtube.com/embed/anF5XiN8QY8

Film ini merupakan salah satu film horror Korea yang cukup terkenal. Bercerita tentang dua kakak beradik yaitu Bae Soo Mi (Im Soo Jung) dan Bae Soo Yeon (Moon Geun Young). Keduanya mengalami gangguan kejiwaan setelah ibunya meninggal. Kehadiran ibu tiri yang kejam yaitu Eun Joo (Yum Jung Ah) serta gangguan dari makhluk tak kasat mata, membuat mereka semakin depresi.

Soo Yeon kerap dihukum dan disiksa oleh ibu tirinya, sedangkan Soo Mi selalu mencoba untuk melindungi adiknya. Keduanya menunjukkan sikap yang berbeda di mana Soo Yeon selalu diam saat disiksa oleh ibu tirinya. Berbeda dengan Soo Mi yang kerap menunjukkan kebenciannya terhadap ibu tirinya.

2. The Wailing

https://www.youtube.com/embed/43uAputjI4k

Film ini bercerita tentang sebuah desa yang saling mengenal satu sama lain. Suatu hari, desa tersebut kedatangan penduduk baru seorang pemuda penyendiri dan misterius. Sejak kehadiran pemuda tersebut, entah mengapa tiba-tiba seisi desa terkena wabah penyakit yang aneh.

Seorang polisi bernama Jong Goo (Kwak Do Won) memulai penyelidikannya di desa tersebut. Namun polisi menutup kasus tersebut karena menganggap wabah tersebut hanya disebabkan oleh jamur liar. Namun Jong Goo membuka kembali kasus tersebut setelah putrinya turut bertingkah aneh.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Horor yang Bikin Merinding, Jangan Nonton Sendiri!

3. Bunshinsaba

https://www.youtube.com/embed/jmLrRnag9js

Bercerita tentang seorang gadis bernama Lee Yu Jin (Lee Se Eun) yang pindah ke Seoul bersama ibunya yang buta. Karena hal tersebut, Yu Jin kerap diganggu oleh teman-teman sekolahnya. Merasa geram, Yu Jin pun menggunakan papan Ouija bersama dua temannya untuk memanggil arwah Bunshinsaba dengan tujuan untuk memberikan kutukan pada teman-temannya yang sering mengganggunya.

Namun, Yu Jin tidak mengetahui aturan di mana ia dilarang membuka matanya saat melakukan ritual pemanggilan arwah. Sehingga saat ia membuka mata saat tengah melakukan ritual pemanggilan arwah, Bunshinsaba pun merasuki tubuh Yu Jin sehingga Bunshinsaba menggunakan tubuh Yu Jin untuk membalaskan dendamnya.

4. Cinderella

https://www.youtube.com/embed/PvJclItUhfE

Film ini bercerita tentang Su Kyoung (Yoon Da In) yang hendak akan melakukan operasi plastik. Ia ditemani oleh temannya Hyeon Su (Shin Se Kyung) di mana Hyeon Su sendiri adalah anak dari dokter yang akan melakukan operasi plastik terhadap Su Kyoung.

Namun setelah operasi plastik tersebut dilakukan, kejadian-kejadian aneh kerap terjadi dan Su Kyoung juga kerap mendapatkan gangguan dari makhluk tak kasat mata. Ia pun menyesal dan berharap tidak pernah melakukan operasi plastik tersebut.

5. Train to Busan

https://www.youtube.com/embed/pyWuHv2-Abk

Film ini merupakan film horor yang bercerita tentang zombie yang cukup populer. Bercerita tentang sebuah kebocoran bahan kimia yang disebabkan oleh sebuah perusahaan, para penduduk di Korea mulai berubah menjadi zombie. Seok Woo (Gong Yoo) adalah salah satu orang yang terlibat dalam proyek perusahaan tersebut.

Saat ia hendak pergi ke Busan bersama anaknya Soo An (Kim Soo An) menggunakan kereta, hal mengerikan tiba ketika penumpang kereta berubah menjadi zombie. Ia pun harus berjuang mati-matian bersama anaknya untuk bertahan hidup.

Itulah 5 film horor Korea terbaik yang paling mengerikan. Film yang mana saja yang sudah kamu tonton? Tulis di kolom komentar!

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Horor Australia yang Bikin Kamu Merinding

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya