5 Film Tentang Virus dan Wabah Penyakit Paling Mengerikan

Wajib nonton!

Virus dan wabah penyakit adalah mimpi buruk bagi umat manusia. Terutama wabah penyakit yang aneh dan mematikan. Karena kisahnya yang mengerikan, cerita tentang wabah penyakit seringkali di angkat ke dalam sebuah karya film.

Berikut ini adalah deretan film-film tentang virus dan wabah penyakit yang paling mengerikan. Penasaran apa saja filmnya? Simak ulasan berikut.

1. Resident Evil

https://www.youtube.com/embed/kEutwdia8n0

Dapat dikatakan bahwa Resident Evil adalah salah satu film franchise terbaik yang pernah ada. Film ini menceritakan petualangan Alice (Milla Jovovich) dalam melawan Umbrella Corp. Umbrella Corp telah membuat sebuah virus yang mengerikan, di mana virus tersebut dapat membangkitkan orang yang sudah mati dan mengubahnya menjadi zombie.

Resident Evil sudah memiliki 6 seri film yaitu Resident Evil (2002), Resident Evil: Apocalypse (2004), Resident Evil: Extinction (2007), Resident Evil: Afterlife (2010), Resident Evil: Retribution (2012) dan Resident Evil: The Final Chapter (2016).

2. 28 Days Later

https://www.youtube.com/embed/c7ynwAgQlDQ

Jim (Cillian Murphy) adalah seorang kurir bersepeda. Suatu hari ia mengalami kecelakaan yang membuatnya koma. Setelah koma selama 28 hari, Jim pun akhirnya siuman. Namun saat ia keluar dari rumah sakit, ia menemukan bahwa seisi kota sudah menghilang. Setelah diselidiki, ternyata masyarakat di kota tersebut sudah terinfeksi sebuah virus yang mengubah mereka menjadi zombie.

3. Contagion

https://www.youtube.com/embed/4sYSyuuLk5g

Berawal dari Beth Emhoff (Gwyneth Paltrow) yang baru saja pulang ke Amerika setelah bertugas di Hong Kong. Setibanya di Amerika, Beth mengalami gejala yang aneh. Awalnya ia menduga bahwa gejala tersebut hanyalah karena jet lag saja. Namun 2 hari kemudian Beth menunjukkan gejala yang lebih parah dan akhirnya meninggal.

Setelah diselidiki, ternyata Beth tertular sebuah virus yang sudah mewabah di beberapa negara di dunia. Suami Beth, Mitch Emhoff (Matt Damon) pun memulai petualangannya untuk menghentikan wabah tersebut.

Baca Juga: Selain Film Bebas, Ini 5 Film Karya Terbaik Riri Riza

4. I Am Legend

https://www.youtube.com/embed/dtKMEAXyPkg

Sebuah wabah mengerikan tiba-tiba melanda kota New York. Wabah tersebut dapat mengubah orang menjadi makhluk yang agresif dan mengerikan. Warga kota New York yang selamat pun akhirnya di evakuasi.

Seorang ilmuwan bernama Robert Neville (Will Smith) adalah manusia terakhir yang tinggal di kota tersebut. Dengan keputusasaannya setelah ditinggalkan oleh keluarganya, Robert memutuskan untuk tetap tinggal di New York sambil mencari cara untuk menghentikan wabah tersebut.

5. Deranged

https://www.youtube.com/embed/A4NjPVRuSEw

Film ini menceritakan tentang sebuah wabah yang disebabkan oleh serangga parasit. Wabah ini menyebabkan para korbannya mengalami dehidrasi yang hebat sehingga para korbannya ingin menenggelamkan dirinya ke dalam air untuk melepas dahaganya dan mengakhiri hidupnya.

Jae Hyuk (Kim Myung Min) adalah seorang profesor yang harus menjadi sales obat-obatan setelah dirinya gagal dalam bermain saham. Melihat negaranya tengah di ambang kehancuran, ia pun memanfaatkan kemampuannya untuk menghentikan wabah tersebut.

Itulah 5 film tentang virus dan wabah penyakit yang paling mengerikan. Bagaimana menurutmu? Menyeramkan bukan, jika bumi diserang oleh sebuah wabah yang dapat memusnahkan umat manusia? Semoga hal tersebut tidak pernah terjadi di masa depan.

Baca Juga: 5 Film tentang Iblis Paling Seru dan Menegangkan, Wajib Nonton!

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya