5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!

Tidak ada kata putus asa

Menonton anime tidak sekadar hiburan semata. Kadang, menonton anime juga dapat menjadi pembangkit semangat, terutama jika anime tersebut menampilkan karakter yang selalu optimis dalam menghadapi setiap rintangan.

Tidak peduli seberapa sulit masalah yang dihadapi, kelima karakter di bawah ini tidak pernah menyerah dan putus asa. Berikut ini adalah lima karakter anime yang selalu optimis. Penasaran siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut.

1. Naruto Uzumaki (Naruto)

5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!Naruto Uzumaki (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Naruto Uzumaki memang memiliki latar belakang yang tragis. Kedua orangtuanya meninggal dalam serangan Kurama dan dirinya diasingkan oleh orang-orang desa karena memiliki Ekor Sembilan dalam tubuhnya. Meskipun kadang membuatnya sedih, hal tersebut tidak menjadikan Naruto sebagai karakter yang pesimis dan mudah menyerah.

Tidak peduli seberapa pahit hidupnya, Naruto selalu optimis dan pantang menyerah dalam menggapai impiannya menjadi seorang Hokage. Sifat optimis Naruto juga berhasil memengaruhi banyak karakter dalam seri ini. Dimulai dari Neji Hyuga, Gaara, hingga Nagato Uzumaki, mereka berubah menjadi pribadi yang lebih baik setelah mendengar motivasi dari Naruto.

2. Son Goku (Dragon Ball)

5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!Son Goku (dok. Toei Animation/Dragon Ball Super)

Dalam seri Dragon Ball, Bumi tidak pernah dalam kondisi aman. Dimulai dari ancaman alien hingga munculnya Dewa Kehancuran, selalu ada yang mengancam keselamatan Bumi. Oleh karena itu, Goku muncul sebagai pelindung Bumi sejati.

Tidak peduli berapa kali Bumi berada di ambang kehancuran, Goku selalu berjuang untuk menyelamatkan Bumi. Bahkan, ketika dirinya dihadapkan dengan musuh yang lebih kuat darinya, Goku tidak pernah mundur atau menyerah. Goku selalu optimis dan percaya bahwa dirinya dapat mengalahkan musuhnya.

Baca Juga: 5 Karakter Tercepat dalam Anime Demon Slayer, Ada Jagoanmu?

3. Izuku Midoriya (My Hero Academia)

5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!Izuku Midoriya (dok. Bones/My Hero Academia)

Izuku Midoriya atau Deku pertama kali diperkenalkan sebagai remaja yang sangat mengidolakan sang Simbol Perdamaian, All Might. Meskipun dirinya sangat ingin untuk menjadi pahlawan seperti All Might, sayangnya Deku dilahirkan sebagai Quirkless atau orang yang tidak memiliki kekuatan super.

Meskipun begitu, hal tersebut tidak menghentikannya dalam bercita-cita untuk menjadi pahlawan. Deku tetap optimis dengan cita-citanya meskipun dirinya tidak memiliki kekuatan apa-apa. Sifat pantang menyerah dan jiwa pahlawan sejati Deku adalah hal yang akhirnya membuatnya terpilih menjadi penerus All Might.

4. Senku Ishigami (Dr. Stone)

5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!Senku Ishigami (dok. TMS Entertainment/Dr. Stone)

Siapa yang tidak pesimis ketika Bumi tiba-tiba mengalami pembatuan dan kita baru dibangkitkan kembali pada 3.700 tahun kemudian. Sementara sebagian orang mungkin akan pasrah pada keadaan, Senku Ishigami percaya bahwa dirinya dapat mengembalikan peradaban manusia.

Senku memang tidak memiliki fisik yang kuat atau kekuatan supernatural. Meskipun begitu, Senku memiliki pengetahuan yang luas terhadap ilmu sains. Dengan pengetahuannya, Senku optimis bahwa dirinya dapat membawa Bumi dari zaman batu ke zaman modern dalam waktu yang singkat.

5. Asta (Black Clover)

5 Karakter Anime yang Selalu Optimis, Patut Ditiru!Asta setelah time skip (dok. Crunchyroll/Black Clover)

Asta memiliki nasib yang tidak jauh berbeda dengan Deku. Asta selalu ingin menjadi seorang Kaisar Sihir. Namun, dirinya dilahirkan tanpa memiliki sihir apa pun. Meskipun begitu, hal tersebut tidak pernah mematahkan semangatnya.

Asta tetap berlatih dengan keras dan melakukan apa saja untuk mendapatkan sihir. Hingga pada akhirnya, Asta diberkati dengan kekuatan yang sangat besar, yaitu Antisihir. Dengan kekuatan ini, Asta dapat membatalkan jenis sihir apa pun dan impiannya menjadi seorang Kaisar Sihir kini tidak lagi mustahil.

Kelima karakter di atas mungkin memiliki kesulitannya masing-masing. Meskipun begitu, mereka tidak pernah menyerah dan selalu optimis dalam menghadapi kesulitan mereka. Hal tersebut yang akhirnya membentuk mereka untuk menjadi lebih kuat dan berhasil dalam mencapai segala tujuan. Semoga kelima karakter di atas bisa menginspirasi kamu, ya!

Baca Juga: Tarzan Versi Anime, Ini 5 Karakter Anime yang Dibesarkan oleh Hewan

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya