5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter 

Ada karakter favoritmu? 

Hunter x Hunter adalah anime yang menyajikan petualangan di dunia yang luas dengan karakter yang sangat beragam. Meskipun didominasi oleh karakter pria, ada beberapa karakter perempuan yang berperan penting dalam seri ini. Beberapa ada yang membantu petualangan Gon dan Killua, namun beberapa juga ada yang menjadi musuh Gon dan Killua.

Dari sekian banyak karakter perempuan yang hadir dalam seri ini, berikut ini lima karakter perempuan terkuat dalam anime Hunter x Hunter. Penasaran siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut. 

1. Alluka Zoldyck

5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter hunterxhunter.fandom.com

Bisa dibilang bahwa Alluka mungkin jauh lebih kuat dari Meruem dan Netero. Alluka memiliki sosok lain dalam tubuhnya yang disebut dengan Nanika. Menurut cerita, Nanika sendiri adalah makhluk misterius yang berasal dari Dark Continent.

Ketika Nanika mengambil alih tubuh Alluka, tidak ada yang dapat menghentikannya. Nanika dapat mengabulkan semua permintaan sekalipun permintaan tersebut sangat mustahil. Sebagai gantinya, Nanika juga memiliki permintaan yang wajib untuk diwujudkan. Jika tidak, orang tersebut akan mati dengan cara yang mengenaskan.

2. Biscuit Krueger

5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter hunterxhunter.fandom.com

Biscuit Krueger pertama kali muncul pada Greed Island arc. Sebagai guru dari Wing, Biscuit menawarkan dirinya untuk menjadi guru bagi Gon dan Killua. Biscuit merupakan seorang Transmuter yang juga handal dalam menggunakan Enhancement.

Jurus andalannya mungkin menjadi jurus yang memalukan baginya. Biscuit dapat berubah ke dalam wujud perempuan dengan otot yang sangat besar. Dalam wujud ini, Biscuit dapat mengeluarkan semua kekuatan yang ia miliki. Namun, Biscuit jarang menggunakan kekuatan ini karena Biscuit lebih suka wujudnya sebagai anak kecil.

Baca Juga: Hunter x Hunter: 5 Anggota Keluarga Zoldyck Terkuat yang Pernah Ada

3. Neferpitou

5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter comicbook.com

Dikenal sebagai salah satu Chimera Ants terkuat, Neferpitou adalah yang terkuat di antara dua Pengawal Raja Chimera Ants lainnya. Dirinya cukup kuat untuk menahan serangan dari Meruem. Bahkan, Netero sendiri mengakui bahwa Pitou jauh lebih kuat darinya.

Kekuatan Pitou akan berkali-kali meningkat ketika dirinya menggunakan teknik Terpsichora. Selain itu, Pitou juga memiliki aura yang jauh lebih mengerikan dari siapa pun.

4. Komugi

5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter comicvine.gamespot.com

Komugi mungkin dapat dengan mudah dibunuh oleh Meruem dengan satu serangan. Namun, untuk kegeniusan, Komugi jauh lebih unggul dari Meruem. Meskipun buta, Komugi adalah juara Gungi dunia yang tidak terkalahkan oleh siapa pun, termasuk Meruem.

Kegeniusannya mungkin disebabkan oleh kemampuan Nen-nya yang tidak dapat dijelaskan. Sebagian orang berpendapat bahwa Meruem dapat melihat pola serangan Netero adalah hasil dari latihan Gungi bersama Komugi.

5. Palm Siberia

5 Karakter Perempuan Terkuat dalam Anime Hunter x Hunter hunterxhunter.fandom.com

Palm Siberia adalah salah satu karakter yang cukup unik dalam kepribadiannya dan penampilannya. Kekuatan Palm semakin meningkat ketika dirinya direinkarnasi menjadi Chimera Ants. Killua percaya bahwa Palm memiliki kekuatan yang jauh lebih kuat dari yang ia ketahui.

Kehendak Palm tidak dapat dipatahkan oleh apa pun sehingga Meruem sendiri mengetahui bahwa penyiksaan tidak akan cukup untuk membuat Palm memberikan lokasi di mana Komugi berada.

Itulah lima karakter perempuan terkuat dalam anime Hunter x Hunter. Jadi, siapa karakter favoritmu? 

Baca Juga: 5 Kemampuan Nen Paling Overpowered dalam Anime Hunter x Hunter

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya