5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Naruto

Apa yang terjadi jika Sasuke tidak pernah meninggalkan desa?

Sebagai salah satu anime yang berjalan dalam waktu yang sangat lama, Naruto memiliki ratusan episode dan arc yang mengesankan bagi para penggemar. Beberapa momen dalam Naruto mungkin tak hanya berkesan, namun juga berpengaruh besar bagi jalan cerita seri ini. Tak jarang momen-momen tersebut adalah yang merubah arah cerita dalam seri ini.

Dari banyak hal yang terjadi dalam seri ini, berikut ini adalah 5 momen paling berpengaruh dalam seri anime Naruto. Simak ulasan berikut. 

1. Kebenaran di balik pembantaian yang dilakukan Itachi

5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Narutolooper.com

Pada awalnya, tidak ada yang mengetahui alasan mengapa Itachi membantai klannya sendiri. Misteri tersebut sama sekali tidak merubah niat Sasuke untuk membalas dendam terhadap kakaknya, Itachi.

Setelah Itachi mati di tangan Sasuke, Tobi mulai mengungkapkan kebenaran di balik pembantaian yang dilakukan oleh Itachi. Tobi menjelaskan bahwa sebenarnya klan Uchiha tengah merencanakan kudeta terhadap Konohagakure. Karena dari itu, Itachi ditugaskan untuk membunuh semua anggota klan Uchiha. 

2. Kekalahan Pain

5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Narutonaruto.fandom.com

Pada awal seri, tidak ada satupun orang yang menghormati Naruto karena membawa kekuatan Ekor Sembilan. Semua orang mengucilkan Naruto karena dirinya dianggap ancaman bagi Konohagakure.

Namun setelah Naruto mengalahkan Pain, penduduk desa mulai melihat Naruto dari sudut pandang yang berbeda. Kemenangan Naruto telah membuat penduduk desa untuk melihat Naruto sebagai pahlawan yang telah menyelamatkan desa. 

3. Saat Sasuke meninggalkan desa

5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Narutoaminoapps.com

Setelah menerima Segel Kutukan dan melihat perkembangan Naruto, Sasuke mulai berpikir bahwa yang terbaik baginya adalah meninggalkan teman-temannya dan desanya. Dengan cara ini, Sasuke mungkin bisa lebih fokus untuk bertambah kuat dan membalaskan dendamnya terhadap Itachi.

Hal ini tentunya sangat merubah arah cerita dari seri Naruto. Naruto yang pada awalnya berfokus untuk menjadi Hokage, kini prioritas utamanya hanyalah untuk membawa Sasuke kembali ke desa.

Baca Juga: Hashirama hingga Naruto, Ini Keistimewaan dari 7 Hokage Konoha

4. Saat Naruto mencuri Gulungan Segel

5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Narutoanimeandmangauniverse.fandom.com

Perjalanan Naruto sebagai Ninja benar-benar dimulai saat dirinya mencuri Gulungan Segel rahasia yang berisi teknik-teknik terlarang seperti Jurus Seribu Bayangan. Hanya beberapa saat setelah Naruto membuka gulungan tersebut, Naruto langsung menguasai Jurus Seribu Bayangan, yang menjadi jurus andalannya. 

Jika saja Naruto tidak pernah mencuri Gulungan Segel, maka ia tidak akan lulus menjadi Genin dan berada satu tim dengan Sasuke dan Sakura. Pasalnya, Jurus Seribu Bayangan adalah jurus yang ia butuhkan untuk lulus di ujian kelulusan akademi untuk menjadi Genin.

5. Bertemu Jiraiya

5 Momen yang Paling Berpengaruh untuk Serial Narutowheninmanila.com

Naruto memiliki banyak guru yang telah mengajarinya banyak hal. Namun, tak diragukan lagi bahwa Jiraiya adalah guru yang paling berpengaruh bagi Naruto.

Karena pertemuannya dengan Jiraiya, Naruto dapat menguasai Rasengan, bertemu dengan Petapa Kodok yang mengajarinya Mode Petapa dan memenuhi ramalan yang dikatakan Petapa Kodok Besar kepada Jiraiya. Bagaimanapun, Jiraiya berhasil mendidik Naruto untuk menjadi seorang pahlawan.

Itulah 5 momen paling berpengaruh dalam seri anime Naruto. Momen yang mana yang menurutmu paling berpengaruh? 

Baca Juga: 5 Shinobi Paling Inspiratif di Serial Anime Naruto, Loveable Banget!

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya