5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch Man

Ada yang hampir setara dengan Saitama?

One Punch Man berlatarkan di dunia yang dipenuhi dengan monster. Di sana, para monster hidup di bawah tanah, hutan, atau tempat-tempat yang jarang dikunjungi manusia.

Tentu saja, para monster ini sangat berbahaya, karena mereka sangat kuat dan sering menghancurkan kota. Oleh karena itu, Asosiasi Pahlawan dibentuk.

Hingga sejauh ini, One Punch Man sudah menampilkan banyak monster dengan kekuatan yang luar biasa. Meski sebagian besar dari mereka selalu berhasil dikalahkan Saitama dengan satu pukulan, namun kekuatan mereka tetap bukan sesuatu yang bisa diremehkan.

Nah, kali ini, mari kita bahas mengenai lima monster terkuat yang pernah ada dalam seri One Punch Man. Penasaran monster apa saja? Simak ulasan berikut.

1. Garou

5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch ManGarou dalam wujud monster. (dok. Shueisha/One Punch Man)

Berbeda dengan monster lainnya, Garou pada awalnya hanya manusia biasa. Meski begitu, sebagai manusia, Garou sudah cukup kuat untuk mengalahkan beberapa pahlawan kelas S. Setelah dirinya berubah menjadi monster, Garou benar-benar tidak terkalahkan.

Dalam wujud monsternya, tidak ada pahlawan kelas S yang tidak dapat dikalahkan olehnya. Dirinya bahkan cukup kuat untuk mengalahkan Tatsumaki dan menghancurkan tubuh Genos. Bahkan saat dirinya bertarung dengan Saitama, Garou masih bisa bertahan hidup meskipun sudah menerima beberapa pukulan Saitama.

2. Boros

5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch ManBoros (dok. MADHOUSE/One Punch Man)

Boros adalah antagonis utama pada musim pertama One Punch Man. Boros sendiri adalah monster alien, yang pergi dari planet ke planet untuk menghancurkannya. Tidak terhitung berapa banyak planet yang ia hancurkan sebelum tiba di Bumi.

Boros adalah monster dengan level ancaman Dewa. Untuk mengetahui seberapa kuat Boros, Boros adalah monster pertama yang berhasil selamat setelah menerima beberapa pukulan Saitama. Bahkan, Saitama sendiri mengakui bahwa Boros adalah salah satu monster terkuat yang pernah ia hadapi.

Baca Juga: Setara Hero S Class, 5 Karakter One Punch Man Ini Patut Diperhitungkan

3. Orochi

5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch ManOrochi (dok. MADHOUSE/One Punch Man)

Juga dikenal sebagai Raja Monster, Orochi adalah pemimpin dari Asosiasi Monster. Orochi adalah monster yang sangat kuat, karena dirinya merupakan salah satu monster yang berhasil selamat dari pukulan Saitama.

Setelah dikalahkan oleh Saitama, Orochi menjadi jauh lebih kuat lagi setelah menyatu dengan Psykos. Dalam wujud ini, Orochi bahkan dapat mengalahkan banyak pahlawan kelas S, termasuk Tatsumaki.

Bahkan, dirinya cukup kuat untuk memberikan luka yang parah kepada Tatsumaki dan hampir membunuhnya. Meski begitu, pada akhirnya, Orochi tetap dikalahkan oleh Saitama di pertarungan keduanya.

4. Geryuganshoop

5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch ManGeryuganshoop (dok. MADHOUSE/One Punch Man)

Geryuganshoop adalah monster alien yang merupakan anggota dari Dark Matter Thieves, sebuah organisasi monster alien jahat yang dipimpin oleh Boros. Kekuatan Geryuganshoop tidak berbeda jauh dengan Tatsumaki, yaitu psikokinesis.

Meskipun masih di bawah level Tatsumaki, namun kekuatan psikokinesis Geryuganshoop layak diakui. Dirinya bisa memanipulasi gravitasi dan menggerakkan benda melayang dengan kecepatan cahaya. Meski begitu, Geryuganshoop tetap dapat dikalahkan oleh Saitama dalam satu pukulan.

5. Black Sperm

5 Monster Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri One Punch ManBlack Sperm (dok. Shueisha/One Punch Man)

Terlepas dari wujudnya yang aneh, Black Sperm adalah salah satu monster terkuat di Asosiasi Monster. Kekuatannya bahkan dipercaya cukup kuat untuk menghancurkan Asosiasi Pahlawan sendirian. Pahlawan sekuat Tatsumaki, Genos, dan bahkan Saitama sendiri mengakui bahwa Black Sperm memiliki kekuatan yang tidak bisa diremehkan.

Hal yang membuat Black Sperm sangat kuat adalah karena dirinya bisa membagi tubuhnya menjadi beberapa bagian, tanpa mengurangi kekuatan. Hal ini membuat pedang Atomic Samurai tidak berguna, sehingga Black Sperm bisa membuat Atomic Samurai benar-benar tidak berdaya.

 

One Punch Man memang memiliki banyak monster dengan kekuatan yang luar biasa. Namun, tidak diragukan lagi bahwa kelima monster di atas adalah yang paling kuat. Menurutmu, monster apa lagi yang tak kalah kuat dengan kelima monster di atas?

Baca Juga: 5 Karakter Terkuat yang Ada di Anime One Punch Man

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya