5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam Anime

Kamu tertarik untuk punya pekerjaan ini?

Pekerjaan dalam anime mungkin memang terlihat keren. Kebanyakan karakter anime memiliki pekerjaan yang tidak biasa-biasa saja. Kebanyakan dari mereka memiliki pekerjaan yang mengharuskan mereka untuk melakukan aksi yang menantang atau melakukan petualangan yang seru.

Meski begitu, perlu diingat bahwa kebanyakan pekerjaan dalam anime juga sangat berbahaya. Entah itu memburu iblis atau memulai ekspedisi ke tempat berbahaya, para karakter bisa mati kapan saja karena pekerjaannya. Berikut ini adalah lima pekerjaan paling berbahaya dalam anime. Simak ulasan berikut.

1. Devil Hunter (Chainsaw Man)

5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam AnimeAki Hayakawa dan Denji (dok. MAPPA/Chainsaw Man)

Devil Hunter bukanlah pekerjaan yang dapat dilakukan oleh semua orang. Seperti namanya, Devil Hunter bertugas untuk membasmi Devil yang mengganggu keamanan masyarakat. Seorang Devil Hunter harus kuat secara mental dan fisik karena ada kalanya mereka harus bertarung melawan Devil yang sangat kuat.

Seorang Devil Hunter setidaknya harus memiliki kontrak dengan Devil agar mereka memiliki kekuatan untuk bertarung. Menurut Kishibe, seseorang juga harus membuang kemanusiaan mereka untuk menjadi Devil Hunter yang baik. Cukup masuk akal karena kita bisa kehilangan rekan kerja kita kapan saja dalam pekerjaan ini.

2. Pasukan Pengintai (Attack on Titan)

5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam AnimeErwin memimpin serangan bunuh diri. (dok. WIT STUDIO/Attack on Titan)

Paradis memiliki tiga skuad militer dengan tugas yang berbeda-beda, yaitu Polisi Militer, Garrison, dan Pasukan Pengintai. Sementara Polisi Militer bertugas untuk melindungi sang raja dan Garrison menjaga tembok, pekerjaan Pasukan Pengintai adalah yang paling berbahaya.

Pasukan Pengintai bertugas untuk pergi ke luar tembok dan menangkap Titan untuk melakukan penelitian tentang Titan. Tentu saja, ini adalah pekerjaan paling banyak memakan korban jiwa karena skuad harus berhadapan langsung dengan Titan.

Menyedihkannya lagi, setelah bertahun-tahun berupaya dan telah memakan korban yang tidak terhitung jumlahnya, penelitian skuad ini tak kunjung membuahkan hasil. Hingga akhirnya, terungkap bahwa Eren adalah Titan.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Naruto yang Jarang Diketahui, Terinspirasi Son Goku

3. Hunter (Hunter x Hunter)

5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam AnimeGon Freecss dan Killua Zoldyck (dok. Netflix/Hunter x Hunter)

Kekayaan, mendapatkan barang-barang langka, hingga petualangan ke tempat-tempat yang tidak terjamah, semuanya bisa dilakukan oleh seorang Hunter. Ditambah dengan kebal terhadap hukum, Hunter adalah pekerjaan yang paling menjanjikan dalam seri ini. Meski begitu, bukan hal mudah untuk menjadi seorang Hunter.

Pertama, untuk mendapatkan Lisensi Hunter, kamu harus mengikuti Ujian Hunter yang sangat berbahaya. Kemungkinan kamu untuk lulus ujian ini mungkin hanya sekitar 1 persen dan tidak akan ada orang yang bertanggung jawab jika kamu mati dalam ujian ini.

Bahkan, setelah lulus dan diakui resmi sebagai seorang Hunter, kamu masih harus bergelut dengan bahaya. Ada banyak kemungkinan untuk mati dalam pekerjaan ini, mulai dari dibunuh oleh makhluk mengerikan yang berasal dari Dark Continent hingga dibunuh oleh Hunter lain.

4. Pemadam Kebakaran Khusus (Fire Force)

5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam AnimePasukan Pemadam Kebakaran Khusus Regu 8 (dok. David Production/Fire Force)

Di dunia nyata, menjadi pemadam kebakaran biasa sudah merupakan pekerjaan yang berbahaya. Bagaimanapun, seorang pemadam kebakaran harus siap masuk ke dalam api untuk menyelamatkan nyawa warga sipil. Sementara itu, menjadi pemadam kebakaran dalam Fire Force jauh lebih menantang lagi.

Selain harus memadamkan api, mereka juga harus bertarung melawan Infernal. Infernal sendiri adalah seorang manusia yang secara misterius berubah menjadi manusia api dan menyebabkan kebakaran di sekitarnya. Tak hanya itu, para pemadam kebakaran juga harus bertarung dengan Tudung Putih, organisasi misterius yang diduga bertanggung jawab atas adanya Infernal.

5. Ninja (Naruto)

5 Pekerjaan Paling Berbahaya dalam AnimeNaruto: Shippuden (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Sementara ninja memang pernah ada dalam sejarah Jepang, Naruto menunjukkan betapa berbahayanya dalam menjadi seorang ninja. Tergantung pada peringkat mereka, setiap ninja memang diberikan misi yang berbeda-beda, dimulai dari misi yang paling mudah, kelas-C, hingga misi yang paling sulit, kelas-S.

Misi kelas-C biasanya diberikan kepada Genin dan tugasnya hanya seperti mencari hewan peliharaan yang hilang atau memberikan pengawalan. Sementara itu, misi kelas-S diberikan kepada ninja-ninja yang sudah dipercaya oleh Hokage atau kepada Jonin tertentu. Misi kelas-S biasanya berupa misi yang berbahaya, seperti pertarungan melawan Akatsuki.

Selain itu, seorang ninja juga harus mengutamakan misi ketimbang perasaan mereka. Tak peduli berapa banyak nyawa yang harus dikorbankan, seorang ninja harus tetap memikirkan cara untuk keberhasilan misi. Bahkan, orang yang mengabaikan misi demi perasaan pribadi mereka akan dianggap sebagai aib, seperti yang terjadi pada Sakumo Hatake.

Kelima pekerjaan di atas memang terlihat seperti pekerjaan yang tidak biasa dan keren. Meski begitu, kelima pekerjaan di atas bukanlah pekerjaan yang bisa dilakukan oleh semua orang. Seseorang yang tidak siap melakukan kelima pekerjaan di atas hanya akan mati sia-sia. Jadi, bagaimana pendapatmu? Tertarik dengan kelima pekerjaan di atas?

Baca Juga: 5 Klan Paling Berpengaruh dalam Seri Anime Naruto

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya