5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di Naruto

Sasuke dapat mengeluarkan humanoid raksasa! #HypeIDN

Salah satu hal yang membuat Naruto menjadi seri shonen terpopuler adalah banyaknya jurus unik yang digunakan oleh setiap karakternya. Hal ini juga mencakup jurus transformasi yang hanya dimiliki oleh beberapa karakter kuat saja.

Sementara beberapa jurus transformasi mungkin tampak biasa saja, beberapa jurus transformasi memiliki kekuatan yang luar biasa dan bahkan dinilai overpowered. Berikut ini adalah lima transformasi terbaik yang pernah ada dalam seri Naruto. Simak ulasan berikut.

1. Rikudo Sennin Mode Naruto

5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di Narutocrunchyroll.com/naruto-shippuden

Naruto mendapatkan Rikudo Sennin Mode setelah diberikan oleh sang Rikudo Sennin sendiri, Hagoromo Otsutsuki. Kekuatan ini memungkinkan Naruto untuk membuka semua potensi yang ia miliki. Berkat Rikudo Sennin Mode, Naruto dapat menggunakan semua jurus Ninjutsu tanpa masalah sedikit pun.

Selain itu, Rikudo Sennin Mode juga meningkatkan kekuatan Naruto secara signifikan, memberinya kemampuan untuk menyembuhkan luka yang lebih baik, dan beberapa jurus menakutkan yang memungkinkannya untuk mengalahkan banyak musuh kuat tanpa kesulitan sedikit pun.

2. Rikudo Sasuke

5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di NarutoDok. Studio Pierrot/Naruto: Shippuden

Tak diragukan lagi bahwa kekuatan yang diberikan oleh Hagoromo adalah kekuatan yang tidak dapat diremehkan. Selain memberikan Rikudo Sennin Mode kepada Naruto, Hagoromo juga memberikan kekuatan Rikudo Yin kepada Sasuke.

Berkat kekuatan yang diberikan oleh Hagoromo, Sasuke berhasil mendapatkan kekuatan mata terkuat, Rinnegan. Kekuatan ini memungkinkan Sasuke untuk menggunakan jurus-jurus mengerikan yang bahkan tidak dapat diakses oleh Sharingan atau Mangekyo Sharingan. 

3. Rikudo Madara

5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di NarutoDok. Studio Pierrot/Naruto: Shippuden

Madara adalah penjahat terbesar yang pernah muncul dalam keseluruhan seri Naruto. Merupakan rival terbesar Hashirama Senju, Madara dibangkitkan kembali pada Perang Shinobi Keempat dan menciptakan kekacauan besar yang mengancam keselamatan dunia.

Madara menjadi semakin tidak terkalahkan setelah dirinya menjadi Jinchuriki Ekor Sepuluh dan mencuri kekuatan Rikudo dari Obito. Dengan menggunakan kekuatan yang mengerikan tersebut, Madara berhasil mengalahkan sebagian besar Pasukan Aliansi Shinobi, termasuk Lima Kage, Sasuke, dan Naruto.

Baca Juga: 5 Shinobi Paling Konyol di Naruto, Kocak Aksinya Bikin Ngakak

4. Susanoo Sasuke

5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di Narutocrunchyroll.com/naruto-shippuden

Susanoo adalah jurus yang hanya dapat digunakan dengan menggunakan Mangekyo Sharingan. Hal ini berarti bahwa Susanoo dapat digunakan oleh setiap anggota klan Uchiha yang sudah membangkitkan Mangekyo Sharingan. 

Susanoo sendiri merupakan jurus yang memungkinkan penggunanya untuk membangkitkan humanoid raksasa yang sangat kuat. Ada banyak anggota klan Uchiha yang sudah memperlihatkan Susanoo mereka, seperti Itachi, Shisui, bahkan hingga Kakashi. Namun, dari semua Shinobi yang dapat menggunakan Susanoo, Susanoo Sasuke adalah yang terbaik dari semua Susanoo milik klan Uchiha. 

5. Sennin Mode Naruto

5 Transformasi Terbaik yang Pernah Ada di Narutocrunchyroll.com/naruto-shippuden

Meskipun Sennin Mode berada di level yang lebih rendah dari wujud Rikudo Sennin Mode, namun kekuatan yang dihasilkan dari Sennin Mode juga tidak dapat diremehkan. Tak berbeda dengan Rikudo Sennin Mode, jurus Sennin Mode juga dapat meningkatkan semua kekuatan Naruto.

Naruto berhasil menguasai jurus Sennin Mode setelah dirinya berlatih di Gunung Myoboku. Kekuatan yang diperoleh dari Sennin Mode sangatlah kuat, sehingga memungkinkan Naruto untuk mengalahkan penjahat mengerikan seperti Pain.

Ada banyak jurus tranformasi yang dimiliki oleh karakter-karakter dalam seri Naruto. Meskipun begitu, tak diragukan lagi bahwa kelima jurus di atas adalah jurus transformasi terbaik yang pernah ditampilkan dalam seri Naruto. Menurutmu, jurus transformasi apa dan milik siapa yang paling kuat?

Baca Juga: Naruto: 5 Karakter Kuat yang Pernah Bertarung dengan Madara

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya