Bikin Lagu Berdurasi 20 Detik, 70 Musisi Kampanye #20DetikCuciCorona

Untuk menemani kamu cuci tangan, nih! #IDNTimesHype

Pandemik COVID-19 di Indonesia belum menunjukkan tanda-tanda reda. Sejak kasus pertama mencuat pada Maret 2020, masyarakat harus beradaptasi dengan kebiasaan baru, seperti menghindari kerumunan, jaga jarak, mencuci tangan, juga pakai masker.

Protokol kesehatan pun ramai digaungkan untuk mencegah terinfeksi virus corona. Salah satu cara kreatif untuk menyosialisasikan hal tersebut adalah kampanye sosial bertajuk #20DetikCuciCorona yang mengajak masyarakat mencuci tangan sambil bernyanyi. Kira-kira seperti apa bentuk kampanye sosial ini? Yuk, kita intip 5 faktanya.

1. Berawal dari keresahan masyarakat pada awal pandemik

https://www.youtube.com/embed/XHX0neazIiM

Salah satu cara yang efektif dan mudah untuk menjaga diri dari COVID 19 adalah cuci tangan selama 20 detik. Namun, hal ini masih kerap diabaikan oleh sebagian besar masyarakat.

#20DetikCuciCorona diinisiasi oleh empat anak muda yang bekerja di agensi kreatif dalam bentuk musik. Tak hanya itu, mereka ingin mengajak masyarakat untuk cuci tangan lewat cara yang lebih mudah, yakni sambil menyanyikan lagu.

"Kenapa kita pakai musik? Karena waktu itu bahasa-bahasa di awal pandemik itu kan susah ya, seperti social distancing, lockdown yang terpeleset jadi lauk daun, dan lain sebagainya, jadi ya udah kita langsung bikin ini (kampanye sosial), agar tidak bingung." jelas Dhani Hargo, selaku inisiator kampanye sosial ini, melalui konferensi pers via Zoom pada Rabu (2/12/2020).

2. Masing-masing lagu hanya berdurasi 20 detik

https://www.youtube.com/embed/bNM_SkE9q54

Mengingat durasi cuci tangan yang efektif berdurasi 20 detik, lagu-lagu yang termasuk dalam kampanye ini pun hanya berdurasi 20 detik. Meskipun pendek, lagu-lagu ini cukup catchy, lho! Mulai dari lagu orisinal hingga yang merupakan sampling dari lagu lain, semuanya mempunyai genre beragam yang dapat kalian nikmati.

3. Ada 70 musisi yang ikut serta

https://www.youtube.com/embed/D5uQlkYBkHo

Kampanye sosial ini melibatkan kurang lebih 70 musisi Tanah Air. Masing-masing musisi membuat lagu-lagu berdurasi 20 detik tersebut dari awal atau sampling dari salah satu lagu mereka. Beberapa musisi ternama yang ikut serta dalam kampanye ini adalah Jason Ranti, Cliff Club 80s, Lanlan Strangers, Andy /rif, Robi Navicula, Alda The Changcuters, dan lain sebagainya.

Tak hanya itu, seluruh musisi ikut serta secara pro bono atau sukarela dalam menyumbangkan karya-karya mereka. Mereka juga telah menyebarkan karya-karya ini lewat media sosial. Wah, salut ya!

Baca Juga: Penuh dengan Karya Musik Apik, Ini Daftar Pemenang AMI Awards 2020

4. Lagu-lagu dikompilasi dalam bentuk playlist

https://www.youtube.com/embed/5lvPKpEh9jM

Lagu-lagu berdurasi 20 detik ini tersedia dalam bentuk playlist di berbagai platform musik. Playlist dengan nama 20DetikCuciCorona ini dapat kalian dengar di situs 20detikcucicorona.bandcamp.com, SoundCloud resmi 20detikcucicorona, dan YouTube resmi 20detikcucicorona.

5. Diabadikan dalam bentuk piringan hitam

https://www.youtube.com/embed/Hg7--wFRUos

Lagu-lagu berdurasi 20 detik ini dikompilasi dan diabadikan dalam bentuk piringan hitam, atau vinyl. Selain mengapresiasi para musisi yang terlibat, lagu-lagu tersebut juga dapat terjaga hingga 100 tahun ke depan. Vinyl ini juga diberikan kepada tiga pihak, yakni Satuan Tugas Penanganan COVID 19, Irama Nusantara untuk diarsipkan, dan H. Rhoma Irama sebagai wakil dari para musisi.

Itu tadi beberapa fakta mengenai kampanye sosial #20DetikCuciCorona. Apakah kalian sudah mendengar lagu-lagunya?

Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan COVID-19, menggelar kampanye 3 M: Gunakan Masker, Menghindari Kerumunan atau jaga jarak fisik, dan rajin Mencuci tangan dengan air sabun yang mengalir. Jika protokol kesehatan ini dilakukan dengan disiplin, diharapkan dapat memutus mata rantai penularan virus. Menjalankan gaya hidup 3 M, akan melindungi diri sendiri dan orang di sekitar kita. Ikuti informasi penting dan terkini soal COVID-19 di situs covid19.go.id dan IDN Times.

Baca Juga: Mulai Jazz Hingga Rock, 9 Dampak Positif Musik Bagi Kesehatan

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya