Kontroversi Jerome Polin dan Kreator Konten Joget Pakai Baju Dokter

Jerome Polin dan dua co-ass dokter ini sedang jadi sorotan

Jerome Polin kembali mencuri perhatian masyarakat Indonesia. Kreator konten yang sempat berkuliah di Jepang ini dihujat netizen lantaran mengomentari unggahan Farhan Firmansyah, co-ass kedokteran populer di TikTok.

Nama Jerome Polin saat ini sedang trending di Twitter Indonesia. Sebenarnya apa salah Jerome Polin sehingga dihujat netizen lagi, ya? Yuk, simak!

1. Farhan Firmansyah unggah konten joget sambil pakai jas dokter

Kontroversi Jerome Polin dan Kreator Konten Joget Pakai Baju DokterJerome Polin, Dokter Farhan, dan Dokter Ekida (Instagram.com/farhanfirms/)

Dokter muda Farhan Firmansyah baru-baru ini mengunggah konten bersama kembarannya, Ekida Firmansyah, dan Jerome Polin. Dalam video tersebut, ketiganya joget pakai lagu "OMG" (2023) dari NewJeans.

Jerome dan kedua konten kretor tersebut memakai jas dokter berwarna putih dan tampak kesulitan menghapal gerakan. Yang menimbulkan kecaman adalah karena Farhan menambahkan caption pada video, "Mohon maaf, kami sudah berusaha semaksimal mungkin."

Kalimat tersebut biasa diucapkan para dokter kepada keluarga saat sang pasien sudah tak bisa diselamatkan. Sejumlah dokter dan warganet pun mengkritisi konten tersebut.

2. Jerome Polin terseret karena beri komentar tertawa

Kontroversi Jerome Polin dan Kreator Konten Joget Pakai Baju DokterJerome Polin (instagram.com/jeromepolin)

Sebenarnya, Jerome Polin juga mengunggah video serupa di TikToknya pada Sabtu (2/11/2023). Hanya saja, video tersebut menggunakan lagu "Asmalibrasi" (2020) dari Soegi Bornean.

Jerome hanya menulis, "Abis battle matematika dan kedokteran wkwkwkw seru." Ia juga menambahkan emotikon orang sedang tertawa sambil menangis.

Namun Jerome kedapatan ikut mengomentari unggahan Farhan yang kontroversial itu.

"Wkakakkaa," tulisnya di kolom komentar.

Komentar Jerome Polin dianggap menyetujui candaan yang dilakukan Farhan. 

Baca Juga: Jerome Polin Ketemu Nono, Bocah SD Juara Olimpiade Matematika

3. Klarifikasi Jehian selaku manajer Jerome Polin, Farhan, dan Ekida

Jehian Panangian Sijabat selaku manajer Jerome Polin, Farhan, dan Ekida buka suara usai konten mereka menuai kritik pedas dari netizen.

"Seluruh konten sudah dihapus dari semua platform sejak 3 jam yang lalu. Semua konten serupa yang naik adalah repost. Begitu pun saya akan berusaha untuk melakukan take down terhadap semua repost," cuit akun @jehianps pada Minggu (26/2/2023).

Salah satu akun yang mengkritisi konten ini adalah @febrinasugianto yang menyebut bahwa dokter co-ass kerap menghilang saat jaga IGD. Setelah Jehian berdiskusi dengan yang bersangkutan, komentar tersebut ternyata tidak secara spesifik diberikan kepada Ekida dan Farhan.

Di sisi lain, sebagai manajer, Jehian menyebut ia tahu jadwal kegiatan talent-nya sebagai co-ass dan konten kreator.

4. Farhan merilis permintaan maaf di Instagramnya

Kontroversi Jerome Polin dan Kreator Konten Joget Pakai Baju DokterFarhan Firmansyah (Instagram.com/farhanfirms/)

Farhan diketahui sudah menghapus unggahan yang menimbulkan kontroversi tersebut. Pada Minggu (26/2/2023), ia juga merilis permintaan maafnya di Instagram.

"Sebelumnya saya sempat membuat video dance dengan caption, "Mohon maaf, kami sudah berusaha semaksimal mungkin." Caption dalam video tersebut merujuk pada kami yang sudah berusaha untuk melakukan dance koreografi tersebut, namun hasilnya tetap masih kaku dan tidak luwes," tulisnya di akun @farhanfirms.

Ia melanjutkan, "Tapi ternyata banyak yang salah paham dengan video tersebut dan mengira bahwa caption pada video merujuk pada momen krusial."

5. Jerome Polin juga merilis permintaan maaf dan klarifikasi

Kontroversi Jerome Polin dan Kreator Konten Joget Pakai Baju DokterKlarifikasi Jerome Polin (Instagram.com/jeromepolin/)

Di hari yang sama, Jerome Polin juga ikut merilis permintaan maaf dan klarifikasinya. Senada dengan Farhan, Jerome menjelaskan bahwa video dance TikTok itu mereka bertiga buat setelah shooting konten YouTube. Video itu diedit Farhan ketika mereka sudah pulang.

"Setelah selesai shooting dan pulang, temanku, Farhan, mengedit dan meng-upload video tersebut di IG Reels dan TikTok-nya," kata Jerome Polin.

"Waktu video itu ter-upload, aku memang sempat berkomentar karena melihat gerakan kami yang gak kompak di video tersebut," sang YouTuber mengakui komentarnya.

Jerome pun menutup klarifikasinya dengan menuliskan permintaa maaf.

"Sekali lagi, mohon maaf. Terima kasih teman-teman semuanya!"

Semoga masalah yang sedang terjadi tidak terulang lagi dan segera usai, ya! Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: 5 Kontroversi Jerome Polin, Dinilai Tak Bisa Baca Situasi saat Ngonten

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya