5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?

Endingnya terasa terburu-buru dan penuh teka-teki

Balada Si Roy tayang perdana di bioskop Indonesia pada Kamis (19/1/2023). Film ini diadaptasi dari novel berjudul Balada Si Roy karya Gol A Gong.

Suguhkan kisah yang menarik untuk diikuti, ternyata ending Balada Si Roy (2023) masih penuh tanda tanya. Ini dia 5 pertanyaan ending Balada Si Roy (2023)!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

Baca Juga: Balada Si Roy: Sinopsis, Pemain, dan Jadwal Tayang

1. Kenapa Dullah tiba-tiba menjadi baik?

5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?Still cut film Balada Si Roy (Instagram.com/filmbaladasiroy/)

Di babak ketiga, sekitar 20 menit sebelum film berakhir, Roy (Abidzar Al Ghifari) akhirnya menerima tantangan Dullah (Bio One) untuk balapan. Karena kecongkakannya, Dullah gagal memenangkan pertandingan.

Setelah balapan selesai, Roy sempat menghajar Dullah karena mengingat sosok Joe, anjingnya dan kedua sahabatnya. Melihat pertarungan itu, Brewok (Dian Sidik) ingin membalas Roy. Tapi Dullah langsung melerai dan mengakui kesalahannya. 

Bukan hal yang aneh jika karakter antagonis berubah menjadi baik di akhir film. Sayangnya, perubahan karakter Dullah terlalu tiba-tiba. Sebenarnya apa trigger yang membuat Dullah berubah? Apakah karena tidak sengaja hampir menabrak Ani (Febbry Rastanty)?

2. Apakah ayah Ani sudah merestui Roy dan dirinya?

5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?Still cut film Balada Si Roy (Instagram.com/filmbaladasiroy/)

Ayah Ani (Kiki Narendra) awalnya menyukai Roy karena mahir bermain catur. Sayangnya karena hasutan dari ayah Dullah (DedeYusuf), ayah Ani berubah pikiran.

Bahkan sejak saat itu hubungan Ani dan Roy sempat renggang. Tapi di akhir babak ketiga, Ani dan Roy sepertinya melanjutkan hubungan mereka.

Ani memberikan sebuah buku catatan kepada Roy sebagai kenang-kenangan sekaligus wadah untuk menceritakan petualangannya. Apakah hubungan Roy dan Ani kali ini backstreet? Atau sudah dapat restu dari Ayah Ani?

Baca Juga: Adaptasi Novel Legendaris, Ini 5 Alasan Wajib Tonton Balada Si Roy

3. Bagaimana kabar Toni?

5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?Still cut film Balada Si Roy (Instagram.com/filmbaladasiroy/)

Setelah ditinggal Joe, Roy seperti hilang arah. Sosok yang menemaninya adalah Andi (Jourdy Pranata) dan Toni (Omara Esteghlal). Sayangnya, mereka berdua terlibat kecelakaan karena emosi saat diganggu oleh Brewok.

Akibatnya, Andi meninggal dunia. Sedangkan kaki Toni harus diamputasi dan ia dipaksa pindah dari Serang oleh orangtuanya. Setelah perpisahan itu, sosok Toni tidak muncul lagi. 

Apakah Roy dan Toni memang sudah lost contact? Atau di tengah petualangannya, Roy mengunjungi Toni, serta bagaimana keadaan Toni saat ini?

4. Apakah Roy benar-benar putus sekolah?

5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?Still cut film Balada Si Roy (Instagram.com/filmbaladasiroy/)

Roy memutuskan untuk keluar dari sekolah dan pergi berpetualang. Ia ingin mengikuti jejak sang ayah untuk mengembara dan membuat tulisan dari hasil risetnya.

Keputusan Roy itu tentu membuat dirinya harus keluar dari sekolah. Ataukah petualangan Roy hanya sementara dan nantinya ia kembali bersekolah hingga kuliah? Karena menurutnya laki-laki harus pergi, tapi juga pulang.

5. Bagaimana petualangan dan tulisan Roy selama dia mengembara?

5 Pertanyaan Ending Balada Si Roy, Berpotensi Ada Musim 2?Still cut film Balada Si Roy (Instagram.com/filmbaladasiroy/)

Balada Si Roy (2023) menyuguhkan after credit di tengah-tengah credit title-nya. Ada beberapa cuplikan petualangan Roy di sana. Mulai dari tempat yang ia tuju dan apa yang Roy lakukan. 

Bagi beberapa penonton, ending dari Balada Si Roy (2023) sedikit terburu-buru dan menggantung. Bisa jadi, Balada Si Roy (2023) memang akan kembali dengan sekuel. Jika benar, penonton tentu penasaran dengan petualangan Roy selanjutnya.

Beberapa pertanyaan di atas mungkin bisa terjawab kalau Balada Si Roy (2023) hadir dengan musim kedua. Sayangnya Fajar Nugros sebagai sutradara belum membuka pembicaraan soal kemungkinan tersebut.

Baca Juga: Mantan Artis Cilik, 6 Potret Dulu vs Kini Pemain Balada Si Roy

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya