7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!

Universitas Indonesia-sate ayam muncul di The Last of Us

The Last of Us episode 2 tayang pada Minggu (22/1/2023) di HBO GO. Kehadiran Christine Hakim sebagai Ratna, Profesor Mikologi asal Indonesia, banjir pujian dari penggemar.

Selain aktingnya yang memukau, ada beberapa unsur lokal Indonesia yang muncul dalam 8 menit pertama episode 2 serial ini. Ini dia 7 unsur lokal Indonesia di The Last of Us episode 2.

1. Suasana permukiman hingga kemacetan di Jakarta

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Jakarta, Indonesia menjadi salah satu lokasi dalam cerita The Last of Us (2023) episode 2. Serial ini menggambarkan Jakarta dengan potret pemukiman padat, kemacetan mobil dan motor, serta bangunan-bangunan lama. Berlatar 2003, mereka juga menggunakan filter kuning untuk menunjukkan suasana jadul, panas, dan padat.

2. Tempat makan yang menjual berbagai makanan khas Indonesia

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Adegan Christine Hakim dimulai ketika ia sedang menyantap menu makan siangnya, sate ayam, di salah satu tempat makan. Interior warung makan dibuat melokal dengan botol kecap, saus, dan teman-temannya di meja. Namun tetap ada sentuhan tim produksi yang membuat setting-nya agak berbeda dari warung nasi sederhana di Jakarta kebanyakan.

Dalam salah satu shot-nya, warung ini juga tampak menyuguhkan menu-menu khas Indonesia. Terbaca ada soto Betawi, nasi campur, nasi goreng, sate ayam, gado-gado, lemper ayam, dan kue lapis legit.

3. Sapaan sopan dan dialog bahasa Indonesia

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Masyarakat Indonesia memang dikenal ramah dan sopan terhadap sesama. Christine Hakim dan lawan mainnya, Yayu Unru, saling memanggil dengan sebutan 'ibu' dan 'bapak' yang menunjukkan kesantunan tersebut.

Selain itu, mereka juga tidak berdialog dalam Bahasa Inggris, melainkan Bahasa Indonesia. Bahasa yang digunakan juga cukup formal, namun asyiknya, tidak terasa kaku didengar. Kedua aktor kawakan ini berhasil membawakan dialog berbahasa Indonesia ini dengan luar biasa.

Baca Juga: 10 Potret Christine Hakim di The Last of Us Episode 2, Banjir Pujian

4. Universitas Indonesia juga dibicarakan

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Christine Hakim memerankan tokoh Profesor Mikologi dari Universitas Indonesia. Banyak netizen Indonesia yang bangga, karena nama salah satu kampus terkenal di Tanah Air muncul dalam serial tersebut.

Bahkan, ada juga mahasiswa setempat yang akhirnya membuat jokes soal ini, lho. Misalnya, bercanda kalau jamur The Last of Us ini berasal dari kantin fakultas mereka, hehe.

5. Seragam polisi dan militer

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Yayu Unru yang berperan sebagai kepala militer lokal mengenakan seragam angkatan darat berwarna hijau lengkap dengan bintang dan pangkatnya. Anggotanya memakai baju loreng dengan topi baret. Sementara itu, anggota Brimob juga terlihat dengan seragam cokelatnya. 

6. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Masih di episode yang sama, The Last of Us memperlihatkan sebuah lokasi yang di meja depannya tertulis Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI). Lokasi ini muncul saat anggota TNI mengajak Ratna untuk melihat sampel spesies mencurigakan yang mereka temukan dari jasad seorang pria.

Selain itu, ada beberapa program Kemenkes RI dalam bentuk standing banner yang juga sekilas terlihat. Di sisi kanan frame, ada pula bendera merah putih Indonesia yang tampak.

7. Christine Hakim pakai scarf dan tas batik

7 Unsur Lokal di The Last of Us Episode 2, Ada Indonesia Coy!Still cut serial The Last of Us (dok. HBO GO/The Last of Us/)

Satu lagi detail tentang Indonesia yang nampak di The Last of Us episode 2, yaitu batik. Meski tidak terlihat secara jelas, karakter yang diperankan Christine Hakim ini memakai scarf bermotif batik.

Saat di dalam mobil, ia juga memeluk tas bermotif batik. Model perhiasan, kacamata, hingga style rambut yang Christine Hakim juga menggambarkan orang Indonesia banget di masanya.

Jadi, gak cuma akting Christine Hakim yang bikin bangga. Ternyata ada beberapa detail lain tentang Indonesia yang diperlihatkan di The Last of Us (2023). Kamu sadar, gak?

Baca Juga: Profil dan Biodata Christine Hakim, Tampil di Serial The Last of Us!

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya