12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts Award

Mulai dari IRIS hingga Beyond Evil #WaktunyaKorea

Baeksang Arts Awards adalah salah satu ajang penghargaan untuk insan perfilman dan televisi Korea Selatan. Salah satu ajang bergengsi ini sudah diselenggarakan sebanyak 57 kali sejak 1965 lalu.

Salah satu nominasi paling bergengsi dan ditunggu dalam Baeksang Arts Awards adalah kategori Best Drama. Seperti yang kita ketahui, ada banyak sekali KDrama yang tayang tiap tahunnya dan yang menjadi pemenang dalam Baeksang Arts Awards kategori Best Drama adalah KDrama terbaik dari yang terbaik.

Nah, kamu penasaran kan apa saja KDrama yang berhasil meraih Best Drama dalam Baeksang Arts Awards? Yuk, simak daftarnya di bawah ini, check this out.

1. IRIS (2010)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardIRIS (Dok. KBS2)

IRIS mengisahkan tdua agen National Security System (NSS) yakni Hyeong Jun (Lee Byung Hun) dan Jin Sa Woo (Jeong Jun Ho). Mereka berdua menyukai sesama agen yakni Choi Seung Hee (Kim Tae Hee).

Suatu hari, Hyeon Jun dikirim dalam misi ke Hongaria. Hyeon Jun menyelesaikan misinya, namum saat melarikan diri ia terluka parah. Hyeon Jun mengetahui bahwa dia dikhianati oleh sesama agen NSS. Satu tahun kemudian, Hyeon Jun kembali ke Korea untuk membalas dendam.

IRIS memenangkan dua penghargaan dalam 46th Baeksang Arts Awards yakni kategori Best Drama dan juga kategori Best Actor (Television) berkat akting memukau dari Lee Byung Hyun.

2. Secret Garden (2011)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardSecret Garden (Dok. SBS)

Gil Ra Im (Ha Ji Won) adalah seorang stuntwoman dan Kim Joo Won (Hyun Bin) ialah seorang CEO department store. Melalui kesalahpahaman, Ra Im dan Joo Won bertemu dan Ra Im terpana oleh kesejukan hati Joo Won.

Meskipun Joo Won awalnya ditolak oleh Ra Im, Ra Im secara bertahap mulai membalas perasaannya pada Kim Joo Won. Ra Im dan Joo Won mulai belajar tentang dunia satu sama lain. Tapi ibu Joo Won tidak ingin mereka saling mencintai. Terlepas dari keputusan ibu Joo Won, mereka akhirnya menikah.

Dalam 47th Baeksang Arts Awards, Secret Garden panen penghargaan mulai dari Grand Prize, Best Drama, Best New Actress untuk aktris Yoo In Na dan Best Screenplay untuk penulis Kim Eun Sook

3. Moon Embracing the Sun (2012)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardMoon Embracing the Sun (Dok. MBC)

Sebuah drama percintaan istana yang berlatar di istana kerajaan selama pemerintahan raja fiksi. Moon Embracing the Sun  berpusat pada Raja Lee Hwin (Kim Soo Hyun) yang berusia 23 tahun dan kekasih pertamanya yang siap ia bahagiakan sepanjang hidupnya, Heo Yeon Woo/Wol (Han Ga In).  

Meraih Best Drama dan Best Actor (TV) untuk Kim Soo Hyun pada perhelatan 48th Baeksang Arts Awards. 

4. The Chaser (2013)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardThe Chaser (Dok. SBS)

Detektif Baek Hong Suk (Son Hyun Joo) kehilangan putrinya yang berusia 15 tahun dalam kecelakaan mobil dan istrinya meninggal karena syok tak lama kemudian. Detektif Baek Hong Suk kemudian mencari kebenaran terkait kematian putrinya dan mengetahui bahwa kematian putrinya terkait dengan konspirasi.

Reporter Seo Ji Won (Koh Joon Hee) adalah putri pemilik perusahaan besar. Dia membantu Baek Hong Suk mengungkap kebenaran terkait kematian putrinya. Saat meliput berita, Seo Ji Won mengetahui bahwa saudara iparnya (Kim Sang Joong) terlibat dalam korupsi. Reporter Seo Ji So mengalami konflik antara keluarganya dan kebenaran.

Dengan alur cerita serta konflik didalamnya, The Chaser panen penghargaan dalam 49th Baeksang Arts Awards dengan memenangkan Best Drama, Best Actor (TV) untuk Son Hyun Joo dan Best Screenplay (TV) untuk penulis cerita Park Kyung Soo.

Baca Juga: Totalitas, 6 Artis Korea yang Pernah Menjadi Siluman di Drama Korea

5. Good Doctor (2014)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardGood Doctor (Dok. KBS2)

Park Shi On (Joo Won) yang menderita autisme dikirim ke pusat perawatan khusus anak. Dia punya ingatan yang kuat dan keterampilan yang sangat spesial. Setelah dewasa, Shi On memasuki kedokteran bidang bedah anak.

Karena kondisi mental dan emosional yang tidak stabil, Shi On mengalami konflik dengan rekan-rekan kerja dan pasien di rumah sakit. Mereka menganggapnya sebagai anak kecil yang tak bisa diandalkan.

Good Doctor mengalahkan beberapa KDrama populer lainnya seperti I Can Hear Your Voice, My Love from the Star, Reply 1994 dan Secret Affair untuk kategori Best Drama dalam 50th Baeksang Arts Awards.

6. Heard It Through the Grapevine (2015)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardHeard It Through the Grapevine (Dok. SBS)

Han Jeong Ho (Yoo Jun Sang) dan Choi Yeon Hee (Yoo Ho Jeong) adalah pasangan kaya dari keluarga bergengsi. Reputasi mereka tiba-tiba hancur karena putra mereka yang masih remaja bernama Han In Sang (Lee Joon), menghamili pacarnya yang berasal dari keluarga biasa, Seo Bom (Go Ah Sung).

Seo Bom bertekad untuk bertahan dari keluarganya sendiri dan penghinaan yang ia terima dari mertuanya demi masa depan anaknya, sementara itu Han In Sang berjuang antara cintanya pada Seo Bom dan harapan tinggi keluarganya.

Dengan cerita bertemakan status sosial di Korea Selatan, KDrama ini meraih dua penghargaan yakni Best Drama dan Best New Actress untuk aktris Go Ah Sung.

7. Signal (2016)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardSignal (Dok tvN)

Seorang profiler kriminal, Park Hae Young (Lee Je Hoon) sedang memecahkan kasus penculikan yang berakhir dengan tersangka palsu yang tampaknya menghilang setelah kejahatan tersebut, dengan walkie-talkie misterius yang dia ambil. Keberhasilan kasus ini memicu pembentukan tim yang dipimpin oleh Detektif Cha Soo Hyun (Kim Hye Soo), yang telah mencari mentornya yang telah lama hilang, Lee Jae Han (Cho Jin Woong).

Dengan bantuan Detektif Lee Jae Han, pengguna walkie-talkie lainnya, Park Hae Young memecahkan kasus lainnya yang tetap tidak terpecahkan selama bertahun-tahun, sambil membantu Lee Jae Han membantu menyelesaikan beberapa kasus di masa lalu.

Dengan jalan cerita yang berkisah pada masa lalu dan masa kini, Signal berhasil meraih Best Drama, Best Actress untuk Kim Hye Soo dan Best Screenplay untuk penulis cerita Kim Eun Hee pada 52nd Baeksang Arts Awards.

8. Dear My Friends (2017)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardDear My Friends (Dok tvN)

Park Wan (Ko Hyun Jung) adalah penerjemah yang terus-menerus dipaksa oleh ibunya untuk bergaul dengan teman-teman lamanya yakni Jo Hee Ja (Kim Hye Ja), Moon Jung Ah (Na Moon Hee), Oh Choong Nam (Youn Yuh Jung) dan Lee Yeong Won (Park Won Suk).

Plotnya berkisar pada teman-teman lama saat mereka menemukan kembali diri mereka melalui hubungan dan keluarga, perjuangan yang mereka hadapi karena usia tua dan perjalanan hidup mereka yang mereka bagi dengan Park Wan dengan harapan dia akan menulis novel tentang persahabatan mereka.

KDrama yang satu ini memang kurang populer di Indonesia, namun nyatanya Dear My Friends berhasil meraih Best Drama dengan mengalahkan W, Love in the Moonlight, Dr. Romantic dan Guardian: The Lonely and Great God dalam 53rd Baeksang Arts Awards serta meraih Best Screenplay dalam ajang yang sama.

9. Mother (2018)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardMother (Dok tvN)

Seorang anak kecil bernama Hye Na (Heo Yool) dianiaya oleh ibunya Ja Young (Ko Sung Hee). Meskipun dia tidak baik-baik saja, Hye Na memberi tahu orang lain bahwa dia baik-baik saja.

Soo Jin (Lee Bo Young) adalah guru sementara di sekolah dasar tempat Hye Na bersekolah. Soo Jin menyadari situasi yang dihadapi oleh Hye Na dan memutuskan untuk menjadi ibu yang baik bagi Hye Na.

Dengan kisah cinta ibu dan anak yang menguras emosi, Mother sukses meraih penghargaan dalam kategori Best Drama dan Best New Actress untuk peran Heo Yool dalam ajang 54th Baeksang Arts Awards.

10. My Mister (2019)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardMy Mister (Dok tvN)

Dong Hun (Lee Sun Kyun) menikah dengan Yoon Hee (Lee Ji Ah). Istrinya diam-diam berselingkuh dengan seorang eksekutif senior di tempat dia bekerja. Yoon Hee ingin menceraikan Dong Hun dan menikah dengan eksekutifnya, Joon Young (Kim Young Min).

Sementara itu, Ji An (IU) hidup dalam situasi yang sulit. Dia menghidupi neneknya yang tidak bisa bergerak, serta ia memiliki banyak hutang dan diganggu oleh rentenir Gwang Il (Jang Ki Yong). Dia bekerja sebagai karyawan di perusahaan yang sama dengan Dong Hun. Ji An mengetahui bahwa Joon Young berselingkuh dengan istri Dong Hun. 

My Mister meraih dua penghargaan dalam 55th Baeksang Arts Awards yakni kategori Best Drama dan Best Screenplay untuk penulis cerita Park Hae Young.

11. Hot Stove League (2020)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardHot Stove League (Dok. SBS)

Satu lagi KDrama yang kurang populer namun berhasil mengungguli KDrama seperti Crash Landing on You, Hyena, Kingdom dan When the Camellia Blooms dalam kategori Best Drama di 56th Baeksang Arts Awards. 

Baek Seung Soo (Namkoong Min) adalah manajer umum tim baseball profesional Dreams yang baru diangkat. Peringkat tim Dream sekarang berada diposisi terbawah liga. Lee Se Young (Park Eun Bin) adalah manajer operasi tim. Dia memiliki begitu banyak cinta untuk Dreams dan dia tidak pernah menyerah pada tim ini. 

12. Beyond Evil (2021)

12 Drama Korea Terbaik Peraih Penghargaan Baeksang Arts AwardBeyond Evil (Dok. JTBC)

Lee Dong Sik (Shin Ha Kyun) dulunya adalah seorang detektif. Dia sekarang bekerja di Pos Polisi di kota kecil dan melakukan semua pekerjaan yang membosankan. Suatu hari, Detektif Han Joo Won (Yeo Jin Goo) dipindahkan ke pos polisi yang sama. Dia ditugaskan untuk bekerja sebagai bos Lee Dong Sik.

Han Joo Won adalah seorang detektif yang berasal dari keluarga terkemuka. Kasus pembunuhan berantai terjadi di kota kecil. Kasusnya adalah kasus pembunuhan berantai yang sama yang terjadi 20 tahun lalu dan mengubah hidup Lee Dong Sik.

Beyond Evil meraih sejumlah penghargaan dalam 57th Baeksang Arts Awards beberapa waktu lalu yakni kategori Best Drama, Best Screenplay-Television dan Best Actor-Television berkat peran Shin Ha Kyun.

Dengan meraih penghargaan Best Drama pada Baeksang Arts Awards menandakan bahwa dua belas KDrama diatas sangat layak ditonton dan memiliki jalan cerita yang epik. Kamu sudah pernah nonton yang mana aja nih?

Baca Juga: 5 KDrama yang Pernah Menang Daesang di Baeksang Arts Awards, Mantul!

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya